Identifikasi Masalah Rumusan Masalah

Mila Melindasari, 2013 Pengaruh Gaya Kepemimpinan Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan Survei Persepsional pada Karyawan Divisi Manajemen Sumber Daya Manusia PT. INTI Persero Bandung Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu pemimpin mempengaruhi perilaku bawahan, agar mau bekerjasama dan bekerja secara produktif untuk mencapai tujuan organisasi ”. Berdasarkan uraian diatas yang menjadi masalah penelitian yaitu bagaimana rendahnya kepuasan kerja karyawan maka perlu dilakukan penelitian tentang “Pengaruh Gaya Kepemimpinan Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan ”.

1.2 Identifikasi Masalah

Rendahnya kepuasan kerja yang terlihat dalam jumlah karyawan, kehadiran karyawan, dan turnover karyawan yang menunjukkan adanya masalah dalam bekerja yang dialami oleh karyawan yang seharusnya mampu menyelesaikan kompetensi atau pekerjaan utamanya. Secara teoritis, faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kepuasan kerja sangat banyak jumlahnya, seperti gaya kepemimpinan, produktivitas kerja, perilaku, locus of control, pemenuhan harapan penggajian dan efektivitas kerja. Salah satu faktor yang mempengaruhi kepuasan kerja karyawan yaitu gaya kepemimpinan. Veithzal Rivai, 2008:479 Berdasarkan latar belakang masalah tersebut, maka yang menjadi identifikasi masalah sebagai berikut : Upaya yang dilakukan PT. INTI Persero Bandung dalam menerapkan gaya kepemimpinan untuk meningkatkan kepuasan kerja karyawan. Dengan menerapkan gaya kepemimpinan yang lebih kooperatif diharapkan dapat meningkatkan kepuasan kerja karyawan, karena kepuasan kerja karyawan Mila Melindasari, 2013 Pengaruh Gaya Kepemimpinan Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan Survei Persepsional pada Karyawan Divisi Manajemen Sumber Daya Manusia PT. INTI Persero Bandung Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu merupakan output dari suatu proses pekerjaan yang dilakukan oleh karyawan. Oleh karena itu, PT. INTI Persero Bandung diharapkan menerapkan gaya kepemimpinan sehingga karyawan dapat mencapai SKI Standar Kinerja Individu untuk penilaian kerja, sehingga karyawan dapat melanjutkan kompetensi atau pekerjaan selanjutnya.

1.3 Rumusan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah diatas, masalah penelitian dirumuskan sebagai berikut : 1. Bagaimana gambaran gaya kepemimpinan Divisi Manajemen Sumber Daya Manusia PT. INTI Persero Bandung. 2. Bagaimana gambaran kepuasan kerja karyawan Divisi Manajemen Sumber Daya Manusia PT. INTI Persero Bandung. 3. Seberapa besar pengaruh gaya kepemimpinan terhadap kepuasan kerja karyawan Divisi Manajemen Sumber Daya Manusia PT. INTI Persero Bandung.

1.4 Tujuan Penelitian