Pengertian Belajar Faktor-faktor yang Mempengaruhi Belajar

13 Dari berbagai pendapat di atas, dapat disimpulkan bahwa cara meningkatkan minat belajar siswa dapat dilakukan dengan cara : 1 Membangkitkan minat-minat siswa yang telah ada. 2 Mencoba menceritakan sedikit mengenai hal-hal yang berhubungan dengan siswa sebelum masuk ke inti pembelajaran yang sesungguhnya 3 Membentuk minat-minat baru pada diri siswa. 4 Mencontohkan yang berhubungan dengan materi pada saat pembelajaran berlangsung. 5 Meminta siswa untuk terlibat secara langsung terhadap penggunaan media dekak multifungsi yang sedang berlangsung.

B. Kajian tentang Belajar

1. Pengertian Belajar

Skinner Dimyati dan Mudjiono, 2006: 9 berpandangan bahwa belajar adalah suatu perilaku. Pada saat orang belajar, maka responnya menjadi lebih baik. Sebaliknya, bila tidak belajar makanya responnya menurun. Gagne Dimyati dan Mudjiono, 2006: 9 mengatakan bahwa belajar merupakan kegiatan yang kompleks. Hasil belajar berupa kapabilitas. Setelah belajar orang akan memiliki keterampilan, pengetahuan, sikap, dan nilai. Dengan demikian belajar adalah seperangkat proses kognitif yang mengubah sifat stimulasi lingkungan, melewati pengolahan informasi, menjadi kapabilitas baru. 14 Selanjutnya Slameto 2003: 2 berpendapat bahwa belajar ialah proses usaha yang dilakukan seseorang untuk memperoleh suatu perubahan tingkah laku yang baru secara keseluruhan, sebagai hasil pengalamannya sendiri dalam interaksi dengan lingkungannya. Dari berbagai tentang pengertian belajar di atas dapat disimpulkan bahwa belajar adalah proses pembentukan perilaku seseorang tentang keterampilan, pengetahuan, sikap, dan nilai untuk menjadi lebih baik agar bisa membawa dampak positif di lingkungan masyarakat.

2. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Belajar

Slameto 2003: 54-70 mengatakan bahwa faktor yang mempengaruhi belajar banyak jenisnya, tetapi dapat digolongkan menjadi dua golongan saja, yaitu: 1 Faktor intern Adalah faktor yang ada dalam diri individu yang sedang belajar yang meliputi faktor jasmaniah, faktor psikologis, dan faktor kelelahan. Faktor jasmaniah meliputi faktor kesehatan dan cacat tubuh, faktor psikologis meliputi intelegensi, perhatian, minat, bakat, motif, kematangan, dan kesiapan, faktor kelelahan meliputi kelelahan jasmani dan kelelahan rohani. 2 Faktor ekstern Adalah faktor yang ada di luar individu meliputi faktor keluarga, faktor sekolah, dan faktor masyarakat. Faktor keluarga meliputi cara orang tua mendidik, relasi antar anggota keluarga, suasana rumah, keadaan 15 ekonomi keluarga, pengertian orang tua, dan latar belakang kebudayaan. Faktor sekolah meliputi metode mengajar, kurikulum, relasi guru dengan siswa, relasi siswa dengan siswa, disiplin sekolah, alat pelajaran, waktu sekolah, standar pelajaran di atas ukuran, keadaan gedung, metode belajar, dan tugas siswa. Faktor masyarakat meliputi kegiatan siswa dalam masyarakat, mass media, teman bergaul, dan bentuk kehidupan masyarakat. Abu Ahmadi Widodo Supriyono 2004: 78-79 menyatakan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi belajar adalah sebagai berikut. 1 Faktor intern faktor dari dalam diri manusia itu sendiri yang meliputi: a Faktor fisiologi jasmani baik yang bersifat bawaan maupun yang ada dalam diri. Yang termasuk faktor ini adalah penglihatan, pendengaran, struktur tubuh, dsb. b Faktor psikologi adalah faktor yang bersifat bawaan seperti kecerdasan dan bakat ataupun yang diperoleh seperti sikap, kesabaran, emosi, dsb. 2 Faktor ekstern faktor dari luar manusia meliputi: a Faktor-faktor non-sosial seperti lingkungan keluarga, sekolah, kelompok, dsb. b Faktor sosial seperti iptek, seni, miss media, dsb. Dari kedua pendapat di atas, dapat disimpulkan bahwa faktor yang mempengaruhi belajar dibagi menjadi dua, faktor intern dan faktor ekstern. 16 1 Faktor intern yang meliputi faktor jasmaniah kesehatan dan cacat tubuh dan faktor psikologis intelegensi, perhatian, minat, bakat, motif, kematangan, dan kesiapan. 2 Faktor ekstern yang meliputi faktor keluarga, faktor sekolah, dan faktor masyarakat.

C. Kajian tentang Minat Belajar