Pelepasan Komponen Analisa Persamaan dan Perbedaan Komponen

commit to user 54

4.5.1 Pelepasan Komponen

Sebelum pelepasan komponen dilakukan, wiring dan saluran-aluran selang yang terhubung pada sistem harus terlepas semuanya. Langkah-langkah pelepasannya adalah sebagai berikut : 1. Melepaskan Saringan Udara Saringan udara terletak diatas karburator, sehingga harus dilepas terlebih dahulu untuk mempermudah pelepasan komponen dibawahnya. Pelepasan hanya dengan melepaskan baut yang mengikatnya dengan karburator. Gambar 4.16 Melepaskan Saringan Udara 2. Melepaskan front pipe Front pipe terikat dengan exhaust manifold, sehingga front pipe harus dilepas terlebih dahulu untuk pelepasan exhaust dan intake manifold. Bentuk front pipe pada engine 5K juga berbeda dengan bentuk front pipe pada engine 7K, sehingga nantinya perlu modifikasi dalam pemasangannya. 3. Melepaskan karburator, intake dan exhaust manifold Posisi karburator, intake dan exhaust manifold terikat menjadi satu. Sehingga pelepasan dapat dilakukan secara bersamaan dengan melepaskan baut pengikat pada cylinder head. Gambar 4.17 Melepaskan karburator, intake dan exhaust manifold commit to user 55

4.5.2 Analisa Persamaan dan Perbedaan Komponen

Analisa persamaan dan perbedaan antara kedua komponen bertujuan untuk mempermudah proses modifikasi yang akan dilakukan pada komponen tersebut. Pemeriksaan terutama dilakukan pada permukaan yang langsung berhubungan dengan engine. Pada kedua komponen dapat dilihat secara visual dari luarnya, tentunya terdapat beberapa persamaan dan perbedaan. Pada komponen yang jelas berbeda tentunya harus diadakan modifikasi untuk menyesuaikan komponen yang lainnya. Pada komponen yang sekiranya sama, harus dilakukan pengukuran atau pengemalan untuk mengetahui apakah kedua komponen tersebut benar-benar sama. Adapun pemeriksaan persamaan dan perbedaan kedua komponen yang diakukan adalah sebagai berikut : 1. Dudukan Intake dan exhaust manifold Pada intake dan exhaust manifold terdapat permukaan yang rata dan nantinya langsung terhubung dengan cylinder head sesuai dengan saluran hisap dan saluran buang. Gambar 4.18 Persamaan permukaan intake dan exhaust manifold Pemeriksaan tersebut dilakukan pada permukaan kedua komponen dengan mengemalkan kedua komponen pada cylinder head. Hasil dari pengemalan diperoleh permukaan yang sama, sehingga dalam pemasangannya nanti tidak memerlukan modifikasi dan langsung dapat dipasang 2. Saluran pipa buang Bentuk dari kedua ujung pipa buang front pipe berbeda, hal tersebut dikarenakan konstruksi dari exhaust manifold juga berbeda. Tipe exhaust manifold pada engine 5K adalah tipe 4-1, yaitu empat exhaust port menjadi satu, sehingga pada sambungan front pipe hanya terdapat satu saluran buang. Tetapi tipe exhaust manifold pada engine 7K adalah tipe 4-2-1, yaitu empat commit to user 56 exhaust port menjadi dua saluran, sehingga pada sambungan front pipe terdapat dua saluran gas buang. Kemudian di front pipe, dua saluran tersebut menjadi satu. Modifikasi dilakukan dengan mengubah sambungan pada front pipe yang tadinya satu saluran menjadi dua saluran dengan cara dilas. Gambar 4.19 Perbedaan Sambungan front pipe 3. Dudukan Distributor Dudukan distributor pada engine 5K sama dengan distributor engine 7K, sehingga pemasangan dapat langsung dilakukan tanpa modifikasi.

4.6 Pengadaan Komponen Pada Sistem Udara