Pengujian Hipotesis Pembahasan HASIL DAN PEMBAHASAN

namun tetap responden hanya sekedar tertarik dan tidak ada keinginan untuk mengikuti program promo TRRT tersebut karena berbagai alasan yaitu maraknya kasus penipuan yang mengatas nama perusahan terkenal, peluang untuk menang mengikuti program promo tersebut sangat kecil. B erdasarkan wawancara peneliti dengan beberapa pelanggan pengguna telepon rumah menyatakan program promo tidak mempengaruhi mereka untuk tetap loyal, akan tetapi mereka akan tetap loyal tanpa adanya program promo tersebut, hal tersebut dikarenakan pelanggan membutuhkan telepon rumah sebagai sarana komunikasi keluarga.

IV.4 Pengujian Hipotesis

Pengujian hipotesis adalah pengujian data statistik untuk mengetahui data hipotesis yang diajukan dapat diterima atau ditolak. Dalam menguji tingkat hubungan antara kedua variabel yang dikorelasikan digunakan rumus Koefisien Korelasi Tata Jenjang Rank Order oleh Spearman. Tetapi karena pengolahan data statistik dalam penelitian ini menggunakan piranti lunak SPSS versi 15,0 maka, uji t hitung tidak digunakan lagi, hal ini dikarenakan SPSS secara otomatis telah menguji hipotesis tersebut. Universitas Sumatera Utara Tabel IV.4.1 Hasil Uji Korelasi Spearman Menggunakan Piranti Lunak SPSS versi 15.0 Correlations Efektivitas Program Promo Poin Reward TRRT Peningkata n Loyalitas Pelanggan Spearm ans rho Efektivitas Program Promo Poin Reward Telepon rumah rejeki tumpah TRRT Correlation Coefficient 1.000 .254 Sig. 2-tailed . .015 N 91 91 Peningkatan Loyalitas Pelanggan Correlation Coefficient .254 1.000 Sig. 2-tailed .015 . N 91 91 Correlation is significant at the 0.05 level 2-tailed. Berdasarkan skala Guilford, dengan hasil r s = 0,254 dinyatakan bahwa hubungan yang rendah sekali tetapi pasti. Dapat diambil kesimpulan bahwa efektivitas program promo poin Reward Telepon Rumah Rejeki Tumpah TRRT memiliki pengaruh yang rendah tetapi pasti dalam Peningkatan Loyalitas Pelanggan di Kelurahan Pangkalan Mansyur Kecamatan Medan Johor. Selanjutnya untuk signifikansi variabel x dan variabel y berada pada level 0,05. Dalam ilmu sosial umumnya tingkat signifikansi 95 – 99 yaitu dalam angka 0,05-0,01. Sedangkan hasil penelitian ini menunjukkan angka 0,00 atau 100 signifikan. Angka tersebut menunjukkan bahwaa H a diterima, sehingga H a : Terdapat Pengaruh antara Efektivitas Program Promo Poin Reward Telepon Rumah Rejeki Tumpah TRRT Terhadap Peningkatan Loyalitas Pelanggan di Kelurahan Pangkalan Mansyur Kecamatan Medan Johor. Universitas Sumatera Utara

IV.5. Pembahasan

Dalam penelitian ini, setelah melalui tahapan analisis data yang dilanjutkan dengan uji hipotesis menggunakan program SPSS 15.0. Hasil menunjukkan bahwa H a : terdapat pengaruh antara Program Promo Poin Reward Bertajuk “Telepon Rumah Rejeki Tumpah TRRT” PT Telkom Indonesia Tbk Terhadap Peningkatan Loyalitas Pelanggan sebagai pengguna jasa telepon rumah di Kelurahan Pangkalan Mansyur Kecamatan Medan Johor. Berdasarkan hasil uji hipotesa yang didapatkan ternyata dengan adanya Program Promo Poin Reward Bertajuk “Telepon Rumah Rejeki Tumpah TRRT”oleh PT Telkom dapat mempengaruhi peningkatan loyalitas mereka sebagai pengguna telepon rumah dan hubungan tersebut memiliki nilai rendah tetapi pasti. Hal ini membuktikan bahwa program promo TRRT kurang efektif dalam upaya peningkatan loyalitas pelanggan pengguna telepon rumah. Dengan begitu diharapkan upaya dari PT Telkom untuk meningkatkan loyalitas pelanggan yang sudah ada dan mampu menarik pelanggan baru untuk menggunakan telepon dengan cara mengadakan sosialisasi kepada pelanggan yang sudah ada khususnya lebih memusatkan pada promosi melalui berbagai media, sehingga mempermudah pelanggan untuk mendapatkan informasi mengenai seputar promo yang dilakukan oleh Telkom. Karena memiliki pelanggan yang loyal merupakan sesuatu yang sangat diharapkan oleh semua perusahaan baik jasa maupun perusahaan yang menawarkan produk seperti PT Telkom Tbk. Universitas Sumatera Utara PT Telekomunikasi Tbk menerapkan Promotion Mix melalui empat komponen yaitu advertising, sales promotion, public relation humas, internet marketing. Keempat komponen tersebut diterapkan untuk menggarap pasar dalam meningkatkan penjualan produk khususnya dalam hal mempromosikan program promo yang di tujukkan untuk konsumen atau pelanggan Telkom dalam meningkatkan loyalitas pelanggan. Mempunyai pelanggan yang loyal mendatangkan banyak keuntungan seperti yang telah peneliti tuliskan di uraian teoritis diantaranya yaitu penjualan naik karena pelanggan membeli lebih banyak dari perusahaan dan posisi perusahaan di pasar akan lebih kuat dikarenakan para pelanggan membeli dari perusahaan buka dari pesaing perusahaan. Maka dari itu, memiliki pelanggan yang loyal adalah hal yang paling penting diusahakan oleh perusahaan karena akan menghasilkan nilai lebih jangka panjang. Efektivitas Program Promo “Telepon Rumah Rejeki Tumpah TRRT dalam variabel operasional yaitu melalui pengambilan sampel kuisioner kepada pelanggan tetap PT. Telkom Kelurahan Pangkalan Mansur Kecamatan Medan Johor sebanyak 91 sampel dapat diketahui sebagai berikut: Dapat ditelusuri dari beberapa variabel – variabel yang menjelaskan tujuan penelitian. Salah satunya adalah pertama, advertising periklanan. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel IV.2.2.2 mengenai Media promosi yang diketahui oleh pelanggan mengenai program promo TRRT. Dari tabel tersebut terlihat bahwa 73,6. Responden yang menjawab melihat program promo melalui televisi, dikarenakan mayoritas ibu-ibu rumah tangga khususnya menjawab mengetahui informasi tersebut melalui media televisi dibandingkan media promosi lainnya. Universitas Sumatera Utara Kedua, promosi penjualan sales promotion, dilihat dari persentase terbesar pelanggan yang kurang menyukai Promosi Poin Reward TRRT terhadap hadiah yang ditawarkan oleh PT Telkom sebanyak 51,6 sedangkan responden yang menyukai 15,4 hal ini disebabkan adanya ketidak percayaan responden terhadap Program Promo tersebut, oleh karena kemungkinan kecil bagi mereka untuk menang, dan kesempatan hadiah yang ditawarkan, sehingga mempengaruhi mereka untuk tidak mengikuti program promo TRRT tersebut. Ketiga, Hubungan masyakat public relation, berdasarkan penjelasaan dapat dilihat pada tabel IV.2.2.19 mengenai tingkat keseringan membaca dan mendengar berita menyangkut promo TRRT, dapat dilihat bahwasanya pelanggan menyatakan jarang mendengar berita hal ini dikarenakan kurangnya sosialisasi Telkom terhadap pelanggan telepon rumah mengenai program promo TRRT. Selanjutnya keempat, Internet Marketing mengenai pengenalan identitas Telkom website, logo, pengenalan program yang diselenggarakan oleh PT Telkom untuk meningkatkan loyalitas pelanggan pengguna telepon kabel, dapat dilihat pada tabel IV.2.20 sd IV 2.2.22 menunjukkan bahwa responden yang menyatakan tidak tahu pada pengenalan respoden terhadap program promo melalui internet sebanyak 48 orang atau 52,7. Hal ini dikarenakan responden hanya mengenal program promo melalui media televisi. Dengan begitu public relation keempat komponen tersebut advertising, sales promotion, hubungan masyarakat atau dan internet marketing diterapkan oleh PT Telekomunikasi Tbk untuk mempromosikan program– program yang bertujuan untuk meningkatkan loyalitas pelanggan dan menarik kembali pelanggan baru, seperti yang telah diuraikan pada teori sebelumnya. Universitas Sumatera Utara Pada tabel analisa silang yaitu pada tabel IV.3.1 menyukai program promo poin TRRT dan frekuensi pemakaian telepon rumah setelah mengetahui program promo TRRT terlihat jelas bahwa dengan adanya program promo TRRT tidak mempengaruhi pelanggan untuk memakai telepon rumah mereka setelah mengetahui program promo TRRT, dengan begitu loyalitas pelanggan tidak dipengaruhi adanya program promo yang ditawarkan Telkom kepada pelanggan untuk tetap loyal, namun pada dasarnya loyal pelanggan telepon rumah didadasari pada asumsi lain yaitu telepon sebagai kebutuhan mereka untuk berkomunikasi. Hubungan antara reaksi ketertarikan pelanggan melalui televisi, surat kabar, majalah, internet, brosur, poster dan spanduk terhadap tingkat pengaruh pelanggan pada program promo TRRT dalam uji korelasi menunjukkan 32,9 pada media televisi, 14,2 pada surat kabar, majalah sebanyak 14,2, internet 1,0, brosur sebanyak 59,3, poster dan spanduk sebanyak 18,6. Hal ini dapat disimpulkan bahwa responden tertarik dengan gambar dan tampilan pada brosur dan televise namun kurang mempengaruhi responden untuk tetap menggunakan telepon rumah dengan adanya program promo TRRT. Bagi pelanggan, pesan pada program promo TRRT mempengaruhi kepercayaan mereka untuk tidak berahli ke produk komunikasi lainnya seperti berahli penggunaan telepon seluler yang akhir akhir ini marak dijumpai di media iklan atau pun penawaran dari berbagai perusahaan provider telekomunikasi terkenal lainnya. Dan berdasarkan tanggapan pelanggan bahwa program promo TRRT dapat kurang membantu mereka untuk tetap loyal sehingga mereka kurang termotivasi untuk mengikuti program promo TRRT tersebut. Namun berdasarkan penjelasan responden Universitas Sumatera Utara menyatakan akan tetap loyal untuk selalu menggunakan produk Telkom khususnya telepon rumah, karena kepercayaan mereka terhadap produk-produk Telkom yang memberikan pelayanaan yang terbaik. Dalam hasil penelitian ini rata-rata pelanggan pengguna telepon kabel tidak menjadi penganjur untuk produk Telkom setelah mengetahui program promo TRRT. Dimana tingkat penganjur merupakan tingkatan tertinggi dari jenis pelanggan berdasarkan uraian teoritis yang telah saya tuliskan sebelumnya. Selain itu, pelanggan juga telah menunjukkan sikap-sikap menjadi pelanggan yang loyal diantaranya yaitu tetap menggunakan telepon rumah, tidak berahli kepada produk telekomunikasi lainnya , dan mereferensikan kepada orang lain. Pembahasann uji hipotesa ini merupakan akhir dari keseluruhan analisis data. Selanjutnya akan dibuat beberapa kesimpulan berdasarkan hasil hipotesa yang diperoleh. Universitas Sumatera Utara

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

Dokumen yang terkait

Analisis Pengaruh Experiential Marketing terhadap Loyalitas Pelanggan Pengguna Telkom Speedy Pada PT.Telkom Medan

6 52 140

Pengaruh Kualitas Pelayanan, Nilai Pelanggan dan Kepuasan Pelanggan Terhadap Loyalitas Pelanggan Ultra Disc Cabang Padang Bulan

1 95 107

Program Promo Poin Telepon Rumah Rejeki Tumpah (TRRT) Dan Peningkatan Loyalitas Pelanggan (Studi (Studi Korelasi Tentang Efektivitas Program Promo Poin Reward Bertajuk “Telepon Rumah Rejeki Tumpah (TRRT)” PT.Telkom Terhadap Peningkatan Loyalitas Pelanggan

0 17 189

Strategi Marketing Communication Dan Peningkatan Loyalitas Pelanggan (Studi Korelasional Tentang Pengaruh Strategi Marketing Communication Terhadap Peningkatan Loyalitas Pelanggan PT Indosat, Tbk NSR di Kalangan Komunitas IM3 Medan

1 55 190

Pengaruh Nilai Pelanggan Terhadap Loyalitas Pelanggan Melalui Kepuasan Pelanggan Pada Rumah Makan Zam-Zam Dr. Mansyur Medan

3 41 152

Analisis Pengaruh Ekuitas Merek dan Kualitas Pelayanan terhadap Loyalitas Pelanggan (Studi Kasus Rumah Sakit Hidayatullah)

0 9 141

Nilai Kepuasan, Loyalitas Pelanggan

0 0 22

Pengaruh Kualitas Layanan Terhadap Kepuasan, Kepercayaan dan Loyalitas Pelanggan Pada E-Commerce (Studi Kasus : Berrybenka)

0 0 11

Pengaruh Manfaat Keyakinan dan Dimensi Kepribadian Terhadap Loyalitas Pelanggan Melalui Relationship Quality (Studi pada Pelanggan Busana Muslimah di Kota Malang)

0 0 31

Analisis Pengaruh Promosi dan Kepuasan Pelanggan Terhadap Loyalitas Pelanggan Pada Anugrah Lestari Medan

0 5 9