Seminar Pelaksanaan seminar Kampanye Partisipasi dalam kampanye

3. Sebagai Tempat Penelitian Terhadap Masalah Narkoba a. Tempat penelitian terhadap masalah narkoba

Poin pertanyaan selanjutnya adalah menanyakan apakah PIMANSU bisa dijadikan sebagai tempat penelitian terhadap masalah narkoba? Kemudian Ibu Damrah dan Ibu Susilawati menjawab: “Bisa, sangat bisa. Mereka PIMANSU tidak pelit dalam membagikan informasi, sifatnya melayani dan membantu.” “Menurut Saya, mereka tidak memilih-milih untuk berbagi informasi. Siapapun yang datang, diterima dengan senang hati.”

b. Melakukan penelitian di PIMANSU

Selanjutnya penulis menanyakan apakah pernah Ibu melakukan penelitian di PIMANSU? Ibu Susilawati dan Ibu Damrah menjawab: “Tidak pernah, hanya kunjungan saja.”

4. Partisipasi Masyarakat dalam Upaya Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba

a. Seminar

Seminar merupakan kegiatan yang tidak begitu sulit untuk dilaksanakan PIMANSU. Hanya memerlukan ruangan, fasilitas seadanya, peserta, dan pembicara saja sudah bisa dilaksanakan. Berikut kutipan jawaban subjek penelitian

i. Pelaksanaan seminar

Untuk pertanyaan berikutnya adalah menanyakan apakah pernah dilaksanakan seminar di sekolah ini? Hanya untuk memastikan bahwa PIMANSU benar-benar hadir untuk memberikan informasi melalui seminar di sekolah Dharma Pancasila. Kemudian Ibu Damrah menjawab: “Ya, pernah. Seminar, kampanye, pelatihan teman sebaya, itulah yang pernah dilakukan dan diberikan PIMANSU kepada kami.” “Guru-guru juga pernah dilakukan workshop, khususnya guru BP.” Berikutnya Ibu Susilawati menjawab pertanyaan tersebut: “Pernah. Bukan hanya seminar yang PIMANSU lakukan. Ada kampanye, pelatihan teman sebaya untuk murid-murid sekolah.” ii. Partisipasi dalam seminar Selanjutnya adalah melihat apakah Ibu-ibu pernah mengikuti seminar- seminar yang dilaksanakan PIMANSU di sekolah ini ataupun di tempat lain? Ibu Damrah menjawab: “Sering. Saya sering mengikuti seminar yang dilakukan PIMANSU.” Kemudian Ibu Susilawati menjawab: “Ya, Saya juga sering mengikuti seminar oleh PIMANSU.” iii. Manfaat Setelah menanyakan apakah objek penelitian pernah mengikuti seminar tersebut, penulis melanjutkan pertanyaan dengan menanyakan apakah seminar tersebut bermanfaat atau tidak? Ibu Susilawati dan Ibu Damrah menjawab: “Ya, sangat bermanfaat bagi kami.”

b. Kampanye

Mengapa penulis mengikutsertakan kegiatan kampanye? Karena kampanye merupakan program kerja PIMANSU dalam tiap tahunnya. Dari kegiatan kampanye, secara langsung PIMANSU menunjukkan keberadaannya di masyarakat. Penulis ingin mengetahui apakah objek penelitian pernah menjadi peserta kampanye anti narkoba bersama PIMANSU. Berikut kutipan dari pertanyaan wawancara dengan subjek penelitian.

i. Partisipasi dalam kampanye

Pertanyaan berikutnya adalah mengenai kampanye yang dilakukan PIMANSU. Tidak masalah dimana dilakukan kampanye, disini penulis melihat apakah mitra kerja PIMANSU khususnya guru-guru BP pernah berpartisipasi dalam kegiatan kampanye yang dilakukan PIMANSU. Kemudian Ibu Damrah menjawab: “Ya, Saya pernah. Waktu itu kampanye anti narkoba di Sibolangit. Saya pernah menjadi koordinator acaranya.” Berikutnya Ibu Susilawati menjawab: “Saya juga pernah mengikuti kampanye waktu di Sibolangit.” ii. Manfaat Setelah mengikuti kampanye pasti ada kesan yang didapat dari kegiatan tersebut. Penulis mengajukan pertanyaan kepada subjek penelitian, apakah kegiatan kampanye tersebut bermanfaat atau tidak? Kemudian Ibu Damrah menjawab: “Ya, jelas bermanfaat.” Selanjutnya Ibu Susilawati menjawab: “Ya, bermanfaat sekali bagi kami.”

c. Relawan

Dokumen yang terkait

Analisis Ketersediaan Akses Internet dalam Memenuhi Kebutuhan Informasi Pengguna Perpustakaan Universitas Sumatera Utara

4 106 80

Eksistensi Masyarakat Wilayah Pesisir Sumatera Utara Dalam Kegiatan Pembangunan (Studi Kasus Masyarakat Desa Jaring Halus Kecamatan Secanggang Kabupaten Langkat Provinsi Sumatera Utara)

1 55 7

Pusat Salimah Sumatera Utara (Arsitektur Metafora)

11 78 177

Pengaruh Kegiatan Pusat Informasi Konseling Kesehatan Reproduksi Remaja (PIK-KRR) terhadap Pengetahuan Dan Sikap Tentang Kesehatan Reproduksi Di Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Percut Sei Tuan Sampali

6 118 95

Evaluasi Pemanfaatan Database Pubmed Dalam Memenuhi Kebutuhan Informasi Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara (USU)

1 66 85

Komunikasi Penyuluhan Anti Narkoba dan Peningkatan Kesadaran (Studi Korelasional Tentang Pengaruh Komunikasi Penyuluhan yang Dilakukan Oleh Pusat Informasi Masyarakat Anti Narkoba Sumatera Utara (PIMANSU) Terhadap Tingkat Kesadaran Tentang Narkoba Pada Si

2 60 197

Pelaksanaan PIK-KRR (Pusat Informasi Konseling Kesehatan Reproduksi Remaja) SMA di Medan Tahun 2011

1 44 59

Manajemen Arsip Berita dalam Upaya pelestarian Informasi pada Stasiun TVRI Sumatera Utara

5 39 69

Perilaku Pencarian Informasi untuk Memenuhi Kebutuhan Informasi Pengguna pada Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

2 68 53

UPAYA POLRI DALAM MENANGANI PENYALAHGUNAAN NARKOBA OLEH REMAJA Upaya Polri Dalam Menangani Penyalahgunaan Narkoba Oleh Remaja.

0 2 16