Rambu-rambu Penyusunan Tes Evaluasi Pembelajaran Geografi - Repository UNIKAMA ST dan Buku ISBN

Evaluasi Pembelajaran Geograi | 79 7. Harus dihindari penyusunan soal yang terlalu banyak mengungkap fakta, konsep, prinsip atau hal-hal yang tidak terlalu penting. 3 Tes Objektif Jawaban Singkat Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menyusun tes objektif jawaban singkat antara lain: 1. Hendaknya tidak menggunakan soal yang terbuka, sehingga ada kemungkinan peserta didik menjawab secara terurai. 2. Untuk soal tes bentuk melengkapi hendaknya tidak mengambil pernyataan langsung dari buku textbook. 3. Titik-titik kosong sebagai tempat jawaban hendaknya diletakkan pada akhir atau dekat akhir kalimat daripada pada awal kalimat. 4. Jangan menyediakan titik-titik kosong terlalu banyak. Pilihlah untuk masalah yang urgen saja. 5. Pernyataan hendaknya hanya mengandung satu alternatif jawaban. 6. Jika perlu dapat digunakan gambar-gambar sehingga dapat dipersingkat dan jelas 4 Tes Objektif Benar Salah Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menyusun tes objektif benar salah antara lain: 1. Jumlah item yang benar dan salah hendaknya sama. 2. Berilah petunjuk cara mengerjakan soal yang jelas dan memakai kalimat yang sederhana. 3. Hindarkan pernyataan yang terlalu umum, kompleks, dan negatif. 4. Hindarkan penggunaan kata yang memiliki makna tidak pasti sehingga dapat membingungkan siswa. Misalnya, biasanya, umumnya, selalu, kadang-kadang dan sejenisnya. 80 | Evaluasi Pembelajaran Geograi 5 Tes Objektif Memasangkan Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menyusun tes objektif memasangkan antara lain: 1. Hendaknya kumpulan soal diletakkan di sebelah kiri sedangkan jawabannya di sebelah kanan. 2. Jumlah alternatif jawaban hendaknya lebih banyak daripada jumlah soal. 3. Susunlah item-item dan alternatif jawaban dengan sistematika tertentu. Misalnya, sebelum pada pokok persoalan, didahului dengan stem, atau bisa juga langsung pada pokok persoalan. 4. Hendaknya seluruh kelompok soal dan jawaban hanya terdapat dalam satu halaman. 5. Gunakan kalimat yang singkat dan langsung terarah pada pokok persoalan. 6. Jumlah kata atau konsep dalam kolom yang dipasangkan harus berbeda agar soal tidak mudah ditebak .

5.4 Contoh Penyusunan Soal

Tiap guru memiliki cara yang bervariasi untuk menyusun suatu soal sehingga soal dapat dibuat sesuai dengankreativitas guru dan kebutuhan siswa. Berikut sebagian contoh soal yang dapat digunakan sebagai acuan pada mata pelajaran geograi. 1. Contoh Soal Esai 1 Ranah kognitif tingkat pengetahuan Kemampuan kognitif tingkat pengetahuan lebih tepat diukur dengan tes objektif daripada tes esai sehingga untuk tingkat ini tidak ada contohnya. 2 Ranah kognitif tingkat pemahaman Contoh soal: “Apa yang dimaksud dengan angin muson?” Apabila konsep tersebut telah dijelaskan dalam buku dan siswa tinggal mengingat dan menghafal, maka soal ini tidak tergolong esai Evaluasi Pembelajaran Geograi | 81 melainkan soal objektif jawaban singkat. Contoh lain: “jelaskan proses pembentukan gunun api”. 3 Ranah kognitif tingkat aplikasi Contoh soal: “ Diketahui jumlah penduduk di Kecamatan Sukasari adalah 2.750 jiwa yang terdiri dari penduduk: usia 0 - 14 tahun = 1.050 jiwa, usia 15 – 64 tahun = 1.500 jiwa, dan penduduk berusia 65 tahun ke atas = 200 jiwa. Dengan menggunakan rumus Dependency Ratio akan diketahui bahwa di Kecamatan Sukasari setiap 100 orang penduduk yang produktif akan menanggung beban sebanyak ...”. Dalam soal ini siswa diharapkan menerapkan formula Dependency Ratio untuk menentukan jumlah penduduk yang produktif dalam suatu wilayah. 4 Ranah kognitif tingkat analisis Contoh soal: “Amatilah peta Indonesia dan cari pusat-pusat pertumbuhan di Indonesia dan mengapa pusat pertumbuhan berada di tempat tersebut?”. Dalam soal ini siswa menggunakan penalarannya untuk menganalisis dan mengidentiikasi munculnya pusat pertumbuhan dalam suatu wilayah. Soal analisis memerlukan penalaran tingkat tinggi dan berpikir kritis karena bukan sekedar mendaftar sejumlah hal yang dapat diperoleh dengan menghafal dari buku. 5 Ranah kognitif tingkat sintesis Contoh soal: “Bagaimanakah perkembangan kota Solo apabila dilihat dari hierarki kotanya?”. Kemampuan ini menuntut penalaran untuk merangkum, menyimpulkan, merivew, dan sejenisnya. 6 Ranah kognitif tingkat penilaian Contoh soal: “Menurut Anda mengapa di negara berkembang perkembangan ekonominya berjalan lambat tidak seperti di negara-negara maju?”. Pada kemampuan ini diharapkan siswa mampu melakukan penilaian, baik kritik, mendukung, atau 82 | Evaluasi Pembelajaran Geograi menyangkal dan sebagainya. Tetapi alasan yang dikemukakan harus relevan dan objektif. 2. Contoh Soal Objektif Pilihan Ganda 1 Ranah kognitif jenjang pengetahuan Contoh: Berdasarkan letak lintangnya Jepang bagian selatan beriklim .... a. subtropiks b. tropis c. sedang d. dingin e. gugur pada ranah ini siswa harus memiliki kemampuan dalam menyebutkan atau menjelaskan kembali dan mengingat hal-hal yang telah dipelajari.apabila tidak hafal atau lupa, maka siswa tidak akan mampu menjawab kecuali menebak jawaban. Pada jenjang pengetahuan kata operasional yang sering digunakan untuk merumuskan indikator, antara lain; menyebutkan, menunjukkan, mengenal, atau mendeinisikan. 2 Ranah kognitif jenjang pemahaman Contoh: Penyebab timbulnya lahan kritis di kawasan miskin akan vegetasi adalah …. a. pencucian dan pengendapan b. pelapukan dan erosi permukaan c. pelapukan dan pelarutan d. pelapukan dan pengendapan e. pelarutan dan pengendapan Pada soal tersebut siswa harus memahami sebab timbulnya lahan kritis. Tanpa memahami siswa akan sulit menjawab dengan benar. Pemahaman merupakan proses berpikir yang menuntut seseorang mampu menjelaskan sesuatu hal dari berbagai sudut pandang. Misalnya, kemampuan memahami Evaluasi Pembelajaran Geograi | 83 instruksimasalah, menginterpretasikan dan menyatakan kembali dengan kata-kata sendiri. Untuk menandai jenjang ini, kata kerja operasional yang digunakan untuk merumuskan indikator antara lain: menerangkan, menjelaskan, menguraikan, memberi contoh, memperkirakan, mendemostrasikan, memperkirakan, dan sebagainya. 3 Ranah kognitif jenjang aplikasi Contoh: Stasiun pencatat gempa mencatat gelombang primer di kota R pukul 20:22:10” dan gelombang sekunder datang pukul 20:25:40”. Jarak episentrum gempa adalah …. a. 3.500 km d. 2000 km b. 2.500 km e. 5.000 km c. 2.300 km Pada ranah ini siswa harus mampu menerapkan perhitungan dalam menentukan episentrum gempa apabila telah diketahui waktu terjadinya gempa. Tanpa mengetahui konsep dan penggunaan rumus tersebut maka siswa akan mengalami kesulitan dalam menyelesaikan soal. Aplikasi merupakan kemampuan menggunakan konsep, teori, hukum atau metode dalam praktek atau situasi yang baru. Kata kerja operasional yang digunakan antara lain: menerapkan, mengubah, menghitung, menemukan. membuktikan, memanipulasi, memodiikasi, dan sebagainya. 4 Ranah kognitif jenjang analisis Contoh: Fenomena-fenomena dibawah ini bisa dideteksi melalui penginderaan jauh, kecuali …. a. urbanisasi di kota-kota besar b. migrasi burung ke belahan bumi utara c. kebakaran hutan di Pulau Kalimantan d. polusi air laut di Selat Makasar e. bibit-bibit badai di Samudra Pasiik