Bagaimanakah pembentukan panitia PPDB KKO? Bagaimana proses rapat PPDB KKO? Bagaimana pembuatan, pengirimanpemasangan pengumuman PPDB KKO?
                                                                                267
Kumpulan Hasil Wawancara, Dokumentasi dan Observasi Pembinaan SiswaKelas Khusus Olahraga KKO
SMA N 2 Ngaglik A. Aspek SeleksiPra Pembinaan
1. Bagaimanakah pembentukan panitia PPDB KKO?
Wawancara: Pembentukan  panitia  penerimaan  peserta  didik  baru  Siswa  Kelas  Khusus
Olahraga    KKO  SMA  N  2  Ngaglik  dimulai  setelah  sekolah  mendapatkan surat  edaran  dari  dinas.  Panitia  PPDB  KKO  berbeda  dengan  panitia  PPDB
kelas  reguler  ,  panitia  PPDB  KKO  diambil  dari  sebagian  guru,  sedangkan panitia kelas reguler hampir melibatkan  semua, disamping itu dari segi waktu
pun  berbeda,  PPDB  KKO  dibuka  lebih  awal  dari  PPDB  kelas  reguler,  dalam pembentukan panitia PPDB KKO  yang terlibat adalah Kepala Sekolah,  Waka
Kesiswaan, Wali Kelas KKO, Guru BK, dan perwakilan staff TU. Dokumentasi:
Panitia PPDB KKO terdiri dari penanggung jawab dari Kepala Sekolah, Ketua dari  WAKA  Kesiswaan,  Koordinator  dari  koordinator  KKO  itu  sendiri,
Sekretaris dari guru, bendahara 1 dari kepala TU, Bendahara II dari bendahara komite,  kemudian  terdapat  seksi-seksi  seperti  :  logistik  dan  publikasi,
pendaftaran,  pengembalian  berkas  dan  daftar  ulang,  portofolio,  tes  fisik  dan keterampilan, wawancara, PPPK, dan keamanan
2. Bagaimana proses rapat PPDB KKO?
Wawancara: Rapat  penerimaan  peserta  didik  KKO  diikuti  oleh  semua  panitia  PPDB  KKO
yang  terbentuk,  dalam  rapat  tersebut  yang  dibahas  adalah  terkait  tempat pendaftaran hingga ketentuan-ketentuan dari dinas dikarenakan kriteria-kriteria
dalam  PPDB  KKO  semua  sudah  dari  pihak  dinas  dan  sekolah  tinggal menjalankanya saja.
3.  Bagaimana  pembuatan,  pengirimanpemasangan  pengumuman  PPDB KKO?
268 Wawancara:
Untuk  mempublikasikan  bahwasanya  SMA  N  2  Ngaglik  membuka  PPDB KKO pihak sekolah membuat pamflet yang dipasang di daerah yang strategis,
sepanduk  dan  juga  brosur  yang  disebar  ke  sekolah-sekolah  SMP  mulai  dari lingkungan  yang terdekat  hingga meluas daerah  Sleman. Disamping itu pihak
dinas  pun  ikut  serta  membantu  melewati  surat  kabar  bahwasanya  SMA  N  2 Ngaglik  membuka  PPDB  KKO.  Aspek  yang  harus  diperhatikan  dalam
pembuatan  dan  pemasangan  pengumuman  PPDB  KKO  adalah  dalam pembuatan  brosur  pamflet  dan  sepanduk  harus  dengan  mencantumkan
kelebihan-kelebihan  KKO  SMA  N  2  Ngaglik  diantaranya  seperti  fasilitas, prestasi yang telah diraih, fasilitas hingga jadwal penerimaan dan syarat-syarat
harus  tercantum  jelas.Disamping  itu  dalam  upaya  penelusuran  bakat  calon Siswa
KKO Sekolah
bekerjasama dengan
pelatih-pelatih untuk
merekomendasikan  anak  didiknya  untuk  mendaftar  ke  SMA  N  2  Ngaglik. Menurut  siswa  informasi  PPDB  KKO  SMAN  2  Ngaglik  dapat  diperoleh
dengan mudah
4. Bagaimana pendaftaran calon peserta didik baru KKO?