Keterbatasan Penelitian Saran Penelitian

B. Keterbatasan Penelitian

Peneliti secara khusus hanya melakukan penelitian pada beberapa faktor yang mempengaruhi prestasi belajar siswa, yaitu locus of control, kultur keluarga, kultur sekolah, dan kecerdasan emosional. Dengan adanya ketidaksesuaian hasil yang diperoleh ada kemungkinan besar hasil penelitian dipengaruhi oleh faktor lain selain beberapa faktor yang digunakan dalam penelitian ini. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan penelitian dengan menggunakan metode kuesioner untuk variabel locus of control, kultur keluarga, dan kultur sekolah. Bisa dimungkinkan responden dalam menjawab item pertanyaan pada kuesioner kurang serius dan dimungkinkan pula item- item pertanyaan yang ada kurang bisa dipahami responden sehingga diperoleh hasil yang kurang sesuai dengan yang diharapkan.

C. Saran Penelitian

1. Siswa perlu meningkatkan kecerdasan emosionalnya dengan melatih diri untuk mengenali perasaan diri dan orang lain serta mengatur emosi, memotivasi diri, berempati dan menjalin hubungan baik dengan orang lain sehingga akan berdampak baik pada keberhasilan belajarnya. 2. Siswa perlu meningkatkan locus of control yang lebih berorientasi internal dengan mengikuti kegiatan di sekolah seperti OSIS, ekstrakurikuler, kegiatan lomba baik di lingkup sekolah sendiri maupun antar sekolah, membuat kelompok belajar, dan aktif dalam kegiatan kemasyarakatan. 3. Sekolah perlu mengembangkan kultur sekolah pada arah yang lebih baik dengan berorientasi pada power distance kecil pembelajarannya berpusat pada siswa, siswa diberi kesempatan bertanya dan diberi kebebasan untuk berpendapat sehingga ada komunikasi dua arah antara guru dengan siswa, sekolah menjadi tempat mengembangkan kemampuan dan bakat siswa, dan menjalankan aturan dan norma yang ada. 4. Orang tua perlu mengembangkan kultur keluarga pada arah yang lebih baik dengan berorientasi pada power distance kecil mempunyai ketaatan pada norma keluarga, menghormati orang tua dan yang lebih tua sebagai dasar kebaikan, dan tidak tergantung pada orang tua dan uncertainty avoidance lemah mampu menyikapi situasi yang tidak pasti, mempunyai inisiatif, tidak cemas dalam menghadapi persoalan, dan mempunyai sikap yang fleksibel dalam penetapan aturan. 5. Orang tua perlu menciptakan suasana keterbukaan dengan anak sehingga bisa tercipta hubungan baik dan saling percaya. Dengan keadaan itu, maka orang tua akan lebih mudah membimbing dan mengontrol kegiatan yang dilakukan anaknya. 6. Orang tua perlu memberikan dorongan atau dukungan bagi anaknya dalam pendidikan mengarahkan anak untuk meluangkan waktu belajar, memberi pengertian tentang pentingnya belajar, peduli dan siap membantu jika anak terlibat dalam kesulitan. 7. Penelitian ini perlu dikembangkan lebih lanjut dengan menggunakan variabel lain sehingga bisa diperoleh hasil yang lebih baik dan semakin PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia. Pada penelitian selanjutnya agar diperoleh hasil penelitian yang mengarah pada keadaan responden yang sebenarnya dalam pengumpulan data diharapkan untuk mengunakan metode pengumpulan data lain. DAFTAR PUSTAKA Arifin, Zaenal. 1990. Evaluasi Instruksional. Bandung: PT.Remaja Rosdakarya. Arikunto, Suharsimi. 2002. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: PT.Rineka Cipta. Azwar, S. 1999. Penyusunan Skala Psikologi. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. Dapiyanta. 2005. “Relevansi Kultur Sekolah Bagi Internalisasi Nilai-nilai dalam Pendidikan Agama Katholik di Sekolah”. Widya Dharma, No.1, Vol.16, Oktober. Dimyati, dan Mudjiono. 1999. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta:PT. Rineka Cipta. Dianti, Eka, 2005. “Murid Sulit Belajar ?”. http:www.pikiran_ rakyat.comcetak20050505161104.htm. Mei. Ge Mozaik, 2005, “Pentingnya Pendidikan Kecerdasan Emosional”. http:ganeca.blogspirit.comarchieve2005063ge_mozaik_2005_penti ngnya_pendidikan_kecerdasan_emosional. Juni. Ghozali, Imam. 2002. statistik Non-Parametrik-Teori dan Aplikasi dengan Program SPSS. Semarang: Undip. Gibson, James L., Ivancevich, John M., Donnelly, James H. 1997. Organization: behaviour, structure, processes. America: IRWIN. Goleman, Daniel. 1999a. Kecerdasan Emosional. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama. _______, ______. 1999b. Kecerdasan Emosi untuk Mencapai Puncak Prestasi. Jakara: PT.Gramedia Pustaka Utama. Gujarati, Damodar N. 1995. Basic Econometric. New York: Mc Graw_ Hill. Inc. Hofstede, Geert. 1991. Cultur and Organization. London: Harper Collins Publisher. Indriantoro, Nur. 1995. Accountancy Development in Indonesia. Jakarta: Tim Koordinasi Pengembangan Akuntansi. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI Jung, John. 1978. Understanding Human Motivation a Cognitive Approach. New York: Mc Millan. Kotter, John P., James L. Heskett. 1992. Corporate Cultur and Performance. New York: Mc Millan, Inc. Masidjo. 1995. Penilaian Pencapaian Hasil Belajar Siswa di Sekolah. Yogyakarta: Kanisius. Nugroho, Bhuono A. 2005. Strategi Jitu Metode Statistik Penelitan dengan SPSS. Yogyakarta: Andi Offset. Kountur, Ronny. 2003. Metode Penelitian untuk Penulisan Skripsi dan Tesis. Jakarta: Penerbit PPM. London, Harvey., Exner, John E. 1978. Dimension of Personality. New York: John Wiley Sons. Mardalis. 1989. Metode Penelitian Suatu Pendekatan Proposal. Jakarta: Bumi Aksara. Purwanto, Ngalim. 1990. Psikologi Pendidikan. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya. Robbinson, Stephen P. 2002. Prinsip- prinsip Perilaku Organisasi. Jakarta: Erlangga. Schein, Edgar. 1990. Organizational Culture and Leadership. San Francisco: Oxford. Santoso, Singgih. 2003. Buku Latihan Statistika Non Parametrik. Jakarta: PT. Elex Media Komputindo. Shapiro, Lawrence E. 1997. Mengajarkan Emotional Intellegence pada Anak. Jakara: PT. Gramedia Pustaka Utama. Sudjana. 1989. Metoda Stastitika. Bandung: TARSITO. Sudjana, Nana. 1992. Penilaian Hasil Proses Belajar- mengajar. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya. Sugiyono. 1999a. Metode Penelitian Bisnis. Bandung: CV. Alfabeta. ________. 1999b. Statistik Nonparametris. Bandung : CV. Alfabeta. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI Sumarni, Siti. 2005. “Membangun Kultur Sekolah”. http:www.pikiran_rakyat.comcetak20050305211104.htm. Suwarto. 1999. Perilaku Keorganisasian Buku Panduan Mahasiswa. Yogyakarta: Universitas Atma Jaya. Vembriarto. 1993. Sosiologi Pendidikan .Jakarta: PT. Gramedia Widiasrama. Verina. 1999. “Emotional Intellegence”. httpsecrapramana.tripod.com Winkel, WS. 2004. Psikologi Pengajaran. Yogyakarta: Media Abadi. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI L L A A M M P P I I R R A A N N I I K K U U E E S S I I O O N N E E R R Hal : Pengisian kuesioner Kepada Yth: Siswa-siswi SMP Dengan hormat, Saya adalah mahasiswa Program Studi Pendidikan Akuntansi, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, FKIP, Universitas Sanata Dharma. Saya bermaksud mengadakan kegiatan penelitian dengan judul “Pengaruh Locus of Control , Kultur Keluarga, dan Kultur Sekolah pada Hubungan antar Kecerdasan Emosional dengan Prestasi Belajar. Bagi saya, penelitian ini merupakan kegiatan ilmiah wajib bagi mahasiswa dalam rangka penyusunan skripsi. Sehubungan dengan hal tersebut, saya mohon kesediaan Anda menjadi responden penelitian ini. Saya berharap Anda berkenan untuk menjawab keseluruhan pernyataan sesuai dengan keadaan yang sesungguhnya. Sejalan dengan etika penelitian, saya akan menjamin kerahasiaan jawaban Anda dan memastikan bahwa jawaban Anda hanyalah semata-mata untuk mencapai tujuan penelitian ilmiah ini. Saya menyadari bahwa pengisian kuesioner ini sedikit banyak menganggu aktivitas Anda. Oleh karena itu, saya mohon maaf. Demikian permohonan saya, atas perhatian dan kerjasamanya saya ucapkan terima kasih. Yogyakarta, 2007 Hormat saya, Peneliti PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PETUNJUK PENGISIAN KUESIONER PENELITIAN 1. Kuesioner ini terdiri dari 5 lima bagian, yaitu: Bagian I : Identitas responden Bagian II : Locus of Control Bagian III : Kultur Keluarga Bagian IV : Kultur Sekolah Bagian V : Kecerdasan Emosional 2. Untuk kuesioner pada bagian II locus of control cukup memilih salah satu pilihan a atau b saja dengan memberi tanda silang X. 3. Untuk kuesioner pada bagian III,IV, dan V berilah tanda silang X untuk jawaban yang paling Saudara anggap sesuai dengan keadaan pada kotak yang disediakan di sebelah kanan setiap pernyataan. Pilihlah: SS jika SANGAT SETUJU dengan pernyataan S jika SETUJU dengan pernyataan TS jika TIDAK SETUJU dengan pernyataan STS jika SANGAT TIDAK SETUJU dengan pernyataan 4. Jawablah semua pernyataan yang ada dan jangan ada yang terlewatkan. Dalam skala ini tidak ada jawaban yang salah, karena semua jawaban yang akan Saudara berikan adalah benar. Oleh karena itu pilihlah jawaban yang sesuai dengan keadaan diri Saudara, sehingga Saudara tidak perlu khawatir orang lain akan mengetahuinya. Saudara juga tidak perlu khawatir akan berpengaruh pada penilaian hasil belajar Saudara. Kesungguhan Saudara dalam menjawab pernyataan berikut sangat kami perlukan, selamat mengerjakan dan terima kasih banyak atas bantuan dan kerjasamanya. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

BAGIAN I Identitas Responden

Dokumen yang terkait

Pengaruh locus of control, kultur keluarga, dan kultur sekolah pada hubungan antara kecerdasan emosional dengan prestasi belajar : survei pada siswa-siswi kelas 3 SMP Negeri dan swasta di Kota Madya Yogyakarta.

0 0 320

Pengaruh locus of control, kultur keluarga, dan kultur sekolah pada hubungan kecerdasan emosional dengan prestasi belajar siswa : survey siswa-siswi SMP negeri dan swasta di Kabupaten Kulon Progo.

0 1 294

Pengaruh locus of control, kultur keluarga, dan kultur sekolah pada hubungan antara kecerdasan emosional dengan prestasi belajar siswa : survei pada siswa-siswa SMP Negeri dan Swasta di Kabupaten Sleman - Yogyakarta.

0 0 265

Pengaruh jenis kelamin dan locus of control terhadap hubungan kultur keluarga, kultur lingkungan kerja, dan kultur lingkungan masyarakat dengan kecerdasan emosional guru : survei pada guru SMA di Kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta.

1 2 293

Pengaruh jenis kelamin locus of control terhadap hubungan kultur keluarga, kultur lingkungan kerja, dan kultur lingkungan masyarakat dengan kecerdasan emosional guru : survei guru SMA di Kabupaten Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta.

0 0 276

Pengaruh locus of control, kultur keluarga, dan kultur sekolah pada hubungan antara kecerdasan emosional dengan prestasi belajar siswa : survei pada siswa-siswa SMP Negeri dan Swasta di Kabupaten Sleman - Yogyakarta - USD Repository

0 0 263

PENGARUH KULTUR LINGKUNGAN KERJA DAN LOCUS OF CONTROL PADA HUBUNGAN ANTARA KECERDASAN EMOSIONAL DENGAN KUALITAS PELAYANAN KARYAWAN

0 2 203

Pengaruh locus of control, kultur keluarga, dan kultur sekolah pada hubungan kecerdasan emosional dengan prestasi belajar siswa : survey siswa-siswi SMP negeri dan swasta di Kabupaten Kulon Progo - USD Repository

0 0 292

Pengaruh locus of control, kultur keluarga, dan kultur sekolah pada hubungan antara kecerdasan emosional dengan prestasi belajar siswa : survei pada siswa-siswi kelas IX SMP Negeri dan Swasta di Kabupaten Bantul, Yogyakarta - USD Repository

0 1 280

Pengaruh locus of control, kultur keluarga, dan kultur sekolah pada hubungan antara kecerdasan emosional dengan prestasi belajar : survei pada siswa-siswi kelas 3 SMP Negeri dan swasta di Kota Madya Yogyakarta - USD Repository

0 0 318