Permohonan Kredit Analisa kredit Persetujuan Kredit Perjanjian Kredit

Gambar 2.1 Siklus Perkreditan Sumber : Manajemen Perbankan Drs. Lukman Dendawijaya 2002 :77

a. Permohonan Kredit

Nasabah menyampaikan dokumen berupa :surat permohonan resmi, akta pendirian perusahaan, penjelasan singkat mengenai proyek, adanya laporan kelayakan proyek, laporan keuangan dan informasi lainya yang diperlukan sesuai kebijakan bank yang berpedoman pada peraturan Bank Indonesia.

b. Analisa kredit

Pada tahap ini account officer AO menganalisa nasabah dengan menggunakan aspek kredit. Secara umum analisa kredit dilakukan berdasarkan dua metode, yaitu : Permohonan Kredit Perjanjian Kredit Pencairan Kredit Analisis Kredit Persetujuan Kredit Pengawasan Kredit 1. Metode penilaian “6C”, yang meliputi character, capital, capacity, conditions of economy, collateral, dan constraints. 2. Metode penilaian “6A”, yang meliputi aspek yuridis hukum, pasar dan pemasaran, teknis, manajemen, keuangan, dan sosial ekonomis.

c. Persetujuan Kredit

Atas dasar laporan analisis kredit yang telah dilakukan oleh Account Offocer maka selanjutnya persetujuan atas kredit yang diajukan dilakukan oleh bagian bank yang telah diberikan otoritas yaitu : 1 Kepala cabang, untuk jumlah kredit sampai dengan Rp. 500 juta. 2 Kepala wilayah, untuk jumlah kredit sampai dengan Rp. 750 juta. 3 Direktur kredit, untuk jumlah kredit sampai dengan Rp. 1 miliar. 4 Direksi bank, untuk jumlah kredit sampai dengan Rp. 5 miliar. 5 Dewan komisaris, untuk jumlah kredit diatas Rp. 5 miliar. Pada bank umum, pembahasan dan persetujuan kredit dilakukan oleh suatu komite yang dibentuk oleh direksi yang disebut “Komite Kredit”. Tugas komite ini antara lain : 1 Memeriksa laporan analisa kredit. 2 Menyetujui permohonan kredit yang diajukan oleh calon nasabah. 3 Menetapkan syarat-syarat pemberian kredit, seperti tingkat bunga, jangka waktu pinjaman, jenis dan besarnya agunan jaminan kredit, dan persyaratan lain yang akan menjadi dasar dasar bagi penyusunan perjanjian kredit akad kredit yang dibuat dihadapan akta notaris publik.

d. Perjanjian Kredit

Perjanjian kredit disiapkan oleh seorang notaris public yang ditunjuk oleh bank atau dipilih oleh nasabah, secara umum perjanjian kredit memuat : 1 Pihak pemberi kredit bank yang bersangkutan. 2 Pihak penerima kredit perusahaan nasabah. 3 Tujuan pemberian kredit dalam hal ini tergantung pada jenis proyekbisnis yang akan dibangun, diperluas expansion, direhabilitasi, ditambah modal kerjanya dan lain-lain. 4 Besarnya biaya proyek, termasuk investasi tetap, kebutuhan modal kerja, biaya pendahuluan prainvestment, dan sebagainya. 5 Besarnya kredit yang akan diberikan bank. 6 Tingkat bunga kredit. 7 Biaya-biaya lain yang harus dibayar nasabah kredit, seperti appraisal fee, comitment fee, supervision fee, provisi kredit, dan lain-lain. 8 Jangka waktu pengembalian kredit angsuran kredit. 9 Jadwal pembayaran angsuran kredit dan pembayaran bunga kredit yang dinyatakan secara terperinci pada pasal tertentu dalam perjanjian kredit dan dituangkan dalam perjanjian kredit. 10 Jaminan kredit, yang meliputi jenis jaminan, pemilikanya, jumlah dan nilainya, serta cara pengikatanya secara hukum yang dinyatakan secara terperinci dalam pasal tertentu pada perjanjian kredit dan dituangkan dalam lampiran perjanjian kredit. 11 Syarat-syarat yang harus dipenuhi sebelum kredit dicairkan. 12 Kewajiban-kewajiban yang harus dilakukan dan dipenuhi oleh nasabah kredit selama kredit belum dilunasi, misalnya : a. Menyampaikan laporan produksi, laporan penjualan, laporan keuangan, laporan tenaga kerja, laporan hutang dan piutang nasabah. b. Kewajiban mengasuransikan semua aktiva tetap pada proyek yang dibiayai bank, terutama yang dijadikan agunan jaminan kredit. c. Hak-hak yang dimiliki bank selama kredit belum dilunasi, misalnya memeriksa secara fisik keadaan proyek yang dibiayai bank, memeriksa buku-buku dan laporan keuangan nasabah, dan lain-lain.

e. Pencairan Kredit