Metode Analisis Metode Analisis dan Pengolahan Data

Peneliti menggunakan kuesioner untuk mendapatkan data yang diperlukan yang berasal dari Account Officer AO di kantor cabang Bank BUMN yang berada di wilayah DKI Jakarta.

D. Metode Analisis dan Pengolahan Data

1. Metode Analisis

Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif-kuantitatif, yang digunakan untuk mengetahui sejauhmana efektivitas siklus perkreditan, dilihat dari tingkat peraturan dan pelaksanaan yang dilakukan oleh Bank BUMN yang terdapat di Jakarta. 2. Teknik Pengolahan Data Penelitian Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner, syarat mutlak yang harus dipenuhi untuk instrumen ini adalah valid dan reliabel. Suatu instrumen pengukur dikatakan valid jika instrumen tersebut mengukur apa yang seharusnya diukur. Sementara itu, reliabilitas menunjukan konsistensi dari data yang dikumpulkan. Suatu instrumen dikatakan reliabel jika menghasilkan data yang sama walaupun digunakan beberapa kali pada objek yang sama pada beberapa periode berbeda Nur Indrianto, Bambang S, 2002:180-181. a. Uji Validitas Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah construct validity yaitu untuk mengukur construct tertentu, yang artinya apakah suatu instrumen mengukur construct sesuai dengan yang diharapkan Nur Indriantoro dan Bambang S, 2002:183. Pendekatan ini bertujuan menghindari adanya judgment subjektif dari seseorang dan pertanyaan-pertanyaan yang ada di dalam instrumen penelitian ini diketahui benar konsistensi internalnya. Suatu instrumen setiap butir pertanyaan dikatakan valid bila angka korelasionalnya yang diperoleh dari perhitungan lebih besar atau sama dengan r kritis. Untuk menentukan r hitung didapatkan dari perhitungan dengan rumus teknik korelasi Produc Moment dengan menggunakan SPSS 12, dan menentukan r tabel dengan menggunakan tabel angka kritis nilai r. b. Uji Reliabilitas Setelah menentukan validitas instrumen penelitian, tahap selanjutnya adalah mengukur relibilitas data instrumen penelitian, pengujian reabilitas dalam penelitian ini adalah Alpha Cronbach karena menggunakan jenis data likertessay. Teknik ini dapat menafsirkan korelasi antara skala diukur dengan semua variabel yang ada. Penelitian ini menggunakan bantuan program SPSS 12 dalam menghitung Alpha Cronbach, untuk menginterpretasikan nilai alpha yang diperoleh, digunakan kriteria korelasi menurut Yarnest 2004:68 yaitu: Tabel 3.1 Kriteria Korelasi

3. Analisis Data Hasil Penelitian