Kerangka Konseptual TINJAUAN PUSTAKA, KERANGKA KONSEPTUAL, DAN HIPOTESIS

28

2.8 Kerangka Konseptual

Kerangka Konseptual merupakan kesimpulan sementara dari tinjauan teoritis yang mencerminkan hubungan antara variabel yang diteliti. Kerangka konseptual bertujuan untuk mengemukakan secara umum mengenai objek penelitian yang dilakukan dalam kerangka dari variabel yang akan diteliti. Sesuai dengan permasalahan yang ada dengan tujuan untuk mempermudah analisis dan mengimplementasikan ke dalam sebuah gambaran kerangka berpikir. Kotler menerangkan mengenai tingkatan produk, dimana produk dapat dikategorikan kedalam lima tingkatan, salah satunya adalah produk tambahan augmented products yaitu manfaat tambahan yang ditawarkan akan meningkatkan kepuasan kepada konsumen. Hotel sangat erat kaitannya dengan Hospitality dan Caretaking. Kedua elemen ini secara langsung maupun tidak langsung, dapat menambah manfaat dan kepuasan yang dirasakan oleh tamu yang menginap. Elemen Hospitality dan caretaking inilah yang sebagian ,merupakan produk tambahan Augmented products yang ditawarkan untuk tamu hotel. Berdasarkan uraian tersebut, diketahui bahwa produk tambahan berpengaruh terhadap kepuasan tamu hotel. Untuk lebih jelas mengenai pengaruh tersebut dapat dilihat pada gambar 2.3 berikut Sumber: Kotler 2002 : 449 Gambar 2.3 Kerangka Konseptual Produk Tambahan X Kepuasan Tamu Y Universitas Sumatera Utara 29 Dalam kerangka konseptual tersebut di atas dapat dijelaskan, bahwa Kepuasan Tamu yang menginap di hotel dapat dipengaruhi oleh adanya Produk Tambahan yang terdiri dari Parking, Food and Beverages, Free Breakfast, Coffee Shop, dan WIFI Internet Access. Secara teoritis semakin bagus kualitas Parking, food and beverages, breakfeast, Coffe Shop dan Wifi Internet Access yang ditawarkan hotel, maka diharapkan dapat meningkatkan kepuasan tamu hotel. 2.9 Hipotesis Berdasarkan uraian latar belakang masalah, perumusan masalah yang di dukung dengan kajian teoritis dan dilengkapi juga dengan kerangka konseptual, maka hipotesis yang dikemukakan oleh penulis adalah sebagai berikut : “ Produk Tambahan Augmented products berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan Tamu yang menginap pada Madani Hotel Medan. Universitas Sumatera Utara 30

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang dilakukan tentang pengaruh Produk Tambahan Augmented products terhadap Kepuasan Tamu Madani Hotel Medan menggunakan penelitian Asosiatif Kausal. Penelitian asosiatif kausal adalah penelitian yang bertujuan untuk menganalisis hubungan antara satu variabel dengan variabel lainnya atau begaimana suatu variabel mempengaruhi variabel lain. Dengan kata lain desain kausal berguna untuk mengukur hubungan-hubungan antar variabel riset atau berguna untuk menganalisis bagaimana suatu variabel mempengaruhi variabel lainnya Umar, 2003:30.

3.2 Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian dilakukan pada Madani Hotel Medan yang berlokasi di Jalan SisingamangarajaAmaliun No.1 Medan, Sumatera Utara. Waktu penelitian dilakukan pada bulan Oktober 2013 s.d Desember 2013. 3.3 Batasan Operasional Variable-variabel yang diteliti dalam penelitian ini adalah : Variabel bebas X yaitu : Produk Tambahan Augmented products pada Madani Hotel Medan. Variabel terikat Y yaitu : Kepuasan Tamu yang menginap di Madani Hotel Medan. Universitas Sumatera Utara