Kesimpulan Saran KESIMPULAN DAN SARAN

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil dan pembahasan penelitian yang telah dikemukakan sebelumnya, maka dapat disimpulkan sebagai berikut: 1. Terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara tingkat pendapatan orang tua dan prestasi belajar siswa kelas X bidang keahlian Teknologi Informasi dan Komunikasi SMK Negeri 1 Bantul. Dengan demikian, semakin tinggi tingkat pendapatan orang tua maka prestasi belajar akan semakin baik pula. Hal ini ditunjukkan dengan nilai koefisien korelasi antara variabel tingkat pendapatan orang tua dan variabel prestasi belajar siswa sebesar 0,294. 2. Terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara pola asuh orang tua dan prestasi belajar siswa kelas X bidang keahlian Teknologi Informasi dan Komunikasi SMK Negeri 1 Bantul. Dengan demikian, semakin baik pula pola asuh orang tua maka prestasi belajar siswa akan semakin baik pula. Hal ini ditunjukkan dengan nilai koefisien korelasi variabel pola asuh orang tua dan variabel prestasi belajar siswa sebesar 0,316. 3. Terdapat hubungan yang positif dan signifikan tingkat pendapatan orang tua, pola asuh orang tua dan prestasi belajar siswa kelas X bidang keahlian SMK Negeri 1 Bantul. Dengan demikian, semakin tinggi tingkat pendapatan orang tua dan semakin baik pola asuh orang tua maka prestasi belajar siswa akan semakin baik pula. Hal ini ditunjukkan dengan nilai koefisien korelasi antara variabel tingkat pendapatan orang tua dan pola asuh orang tua dengan variabel prestasi belajar siswa sebesar 0,411 dan koefisien determinan sebesar 0,169 yang berarti bahwa 16,9 prestasi belajar siswa berhubungan dengan pola asuh orang tua dan tingkat pendapatan orang tua, sedangkan 83,1 berhubungan dengan faktor-faktor lain yang tidak dianalisis dalam penelitian ini.

B. Saran

Berdasarkan kesimpulan dan implikasi di atas maka dapat diberikan saran- saran sebagai berikut: 1. Saran bagi sekolah Penelitian ini memberikan informasi kepada pihak bahwa tingkat pendapatan orang tua dan pola asuh orang tua mempunyai hubungan dengan prestasi belajar yang dapat dicapai siswa. Penelitian ini menyarankan agar sekolah meningkatkan program beasiswa bagi siswa kurang mampu, sehingga dapat membantu orang tua dengan tingkat pendapatan rendah dalam usaha mendorong anaknya agar lebih berprestasi. 2. Saran bagi orang tua Penelitian ini menyarankan kepada orang tua agar dapat memberikan perhatian dan dukungan positif kepada anaknya dengan memenuhi kebutuhan fisik, psikis, dan sosial yang dapat mendorong anaknya untuk berprestasi. 3. Saran bagi penelitian selanjutnya Penelitian ini memberikan informasi bahwa tingkat pendapatan orang tua dan pola asuh orang tua mempunyai hubungan korelasional dengan prestasi belajar sebesar 16,9. Hasil tersebut menunjukkan bahwa prestasi belajar dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut tentang faktor- faktor lain yang mempengaruhi prestasi belajar. DAFTAR PUSTAKA Abdulloh Hamid dan Putu Sudira. 2013. Penanaman Nilai-Nilai Karakter Siswa SMK Salafiyah Program Keahlian Teknik Komputer dan Jaringan TKJ Kajen, Margoyoso, Pati, Jawa Tengah. Jurnal UNY. Hlm. 6-7 Ace Partadireja. 2003. Pengantar Ekonomika. Yogyakarta: Fakultas Ekonomi UGM Bondet Warahatnala. 2009. Sosiologi. Jakarta: PT. Sekawan Cipta Karya Case, Karl E dan Ray C.Fair. 2007. Prinsip-prinsip Ekonomi Edisi Kedelapan Jilid I. Jakarta: Penerbit Erlangga Case, Karl E dan Ray C.Fair. 2007. Prinsip-prinsip Ekonomi Edisi Kedelapan Jilid II. Jakarta: Penerbit Erlangga Cecep Anwar Rudini. 2010. Pengaruh Pola Asuh Orang Tua dan Kebiasaan Belajar Terhadap Prestasi Belajar Akuntansi Siswa Kelas XI Ilmu Sosial SMA Negeri 1 Depok Tahun Ajaran 20092010. Skripsi. UNY Djemari Mardapi. 2008. Teknik Penyusunan Instrumen Tes dan Non-Tes. Yogyakarta: Mitra Cendekia Offset. Euis Sunarti. 2004. Mengasuh dengan Hati, Tantangan yang Menyenangkan. Jakarta: Elex Media Komputindo Fitra Rahmawati, I Komang Sudarma dan Made Sulastri. 2014. Hubungan Antara Pola Asuh Orang Tua dan Kebiasaan Belajar Terhadap Prestasi Belajar Siswa Kelas IV Semester Genap Di Kecamatan Melaya-Jembrana. Skripsi. UNY Gagne, RM. 1970. Condition of Learning. New York: Holt Rineheart Winston, Inc. Hasbullah. 2005. Dasar-dasar Ilmu Pendidikan. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada Hurlock, Elizabeth B. 2007. Psikologi Perkembangan Suatu Pendekatan Sepanjang Rentang Kehidupan edisi Kelima alih bahasa: Dra. Istiwidayanti Drs. Soedjarwo. Jakarta: PT. Erlangga J. Supranto. 2011. Statistik Teori dan Aplikasi. Jakarta: Erlangga Moch. Shohib. 2000. Pola Asuh Orang Tua untuk Membantu Anak Mengembangkan Disiplin Diri. Jakarta: Rineka Cipta Muhibbin Syah M.Ed. 2006. Psikologi Belajar. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada Muhibbin Syah. 2002. Psikologi Pendidikan dengan Pendekatan Baru. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya Mulyanto Sumardi. 1992. Kemiskinan dan Kebutuhan Pokok. Jakarta: CV Rajawali Nana Sudjana dan Sukmadinata. 2007. Landasan Psikologi Proses Pendidikan. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya Nana Sudjana. 1988. Dasar-dasar Mengajar. Bandung: Sinar Baru Nurul Zuriah. 2009. Metodologi Penelitian Sosial dan Pendidikan Teori Aplikasi. Jakarta: Bumi Aksara Peter Salim. 1991. Kamus Besar Bahasa Indonesia Kontemporer.Jakarta: Modern English Press Poerwodarminto. 1990. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka Purwanto. 2008. Metode Penelitian Kuantitatif untuk Psikologi dan Pendidikan. Yogyakarta: Pustaka Belajar Singgih Krishendaryanto. 2005. Hubungan Pola Asuh Orang Tua dengan Kemampuan Motorik Dasar Anak. Skripsi. UNY Slameto. 2005. Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: PT. Rineka Cipta Soetjiningsih. 1995. Tumbuh Kembang Anak. Jakarta: Buku Kedokteran EGC Sofyan Harahap. 1997. Sistem Pengawasan Manajemen Management Control System. Jakarta: Quantum Stewart, A.C. dan Koch, J.B. 1983. Children Development Trough Adolescene. Canada: John Wiley Sons Sugihartono, dkk. 2007. Psikologi Pendidikan. Yogyakarta: UNY Press Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan RD. Bandung: Alfabeta. Suharsimi Arikunto. 2002. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan dan Praktek. Jakarta: Rineka Cipta Sumardi Suryabrata. 1995. Psikologi Pendidikan. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada Supartini Y. 2004. Buku Ajar Konsep Dasar Keperawatan Anak. Jakarta: EGC Sutarno. 2001. Pengantar Ekonomi 1 SMA. Bandung: Ganeca Exacta Sutrisno Hadi. 2004. Metodologi Research Jilid II. Yogyakarta: Andi Offset Syaiful B. Djamarah dan Aswan Zain. 2006. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka Cipta Syaiful Bahri Djamarah. 2002. Psikologi Belajar. Jakarta: Rineka Cipta Tri Marsiyanti dan Farida Harahap. 2000. Psikologi Keluarga. Yogyakarta: FIP UNY Tulus Tu’u. 2004. Peran Disiplin Pada Perilaku dan Prestasti Siswa. Jakarta: Grasindo W.S Wingkel. 1996. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka Yeni Khomariyah. 2010. Hubungan Antara Pendapatan Orang Tua dan Motivasi Belajar Siswa dengan Prestasi Belajar Penelitian Terhadap Siswa Kelas X Peserta Mata Diklat KKPI di SMK Negeri 1 Pedan Klaten. Skripsi. UNY Yoni Alifiana. 2012. Pengaruh Motivasi Belajar dan Pendapatan Orang Tua Terhadap Prestasi Belajar Persamaan Dasar Akuntansi Siswa Kelas X Kompetensi Keahlian Akuntansi SMK YPKK 1 Sleman Tahun 20112012. Skripsi. UNY Yusniah. 2008. Hubungan Pola Asuh Orang Tua dengan Prestasi Belajar Siswa MTs Al-Falah Jakarta Timur. Skripsi. UIN Syarif Hidayatullah LAMPIRAN 1 INSTRUMEN PENELITIAN, VALIDITAS DAN RELIABILITAS INSTRUMEN ANGKET PENELITIAN

I. Identitas Responden

Nama : KelasNo. Absen : Sekolah :

II. Petunjuk pengisian angket

1. Isilah identitas pada kolom yang disediakan. 2. Silakan membaca dan memahami setiap pernyataan dalam angket ini dengan teliti dan seksama sebelum menjawab. 3. Pilih salah satu jawaban yang sesuai dengan keadaan diri anda, berikan tanda √ pada kolom jawaban untuk ANGKET POLA ASUH ORANG TUA