Perkembangan Kognitif pada Remaja

26

3. Perkembangan Kognitif pada Remaja

Ahli perkembangan kognitif, Piaget, mengemukakan empat tahap perkembangan kognitif, yaitu sensorimotor, praoperasional, operasional konkret, dan operasional formal. Piaget menggolongkan remaja ke dalam tahap operasional formal. Santrock, 2003 Awalnya, tahap operasional formal diyakini muncul pada sekitar usia 11 sampai dengan 15 tahun. Piaget dalam Santrock 2003 kemudian menyimpulkan bahwa pemikiran operasional formal akan tercapai sepenuhnya pada masa remaja akhir dengan rentang usia 15 sampai dengan 20 tahun. Pemikiran operasional formal ini bersifat abstrak, idealistik, dan logis. Remaja yang lebih tua usianya berpikir lebih abstrak daripada yang lebih muda atau anak-anak. Remaja juga cenderung berpikir mengenai hal-hal yang mungkin akan terjadi. Pada tahap ini, remaja memikirkan karakteristik ideal dari dirinya sendiri, orang lain, dan dunia. Remaja juga mulai menyusun berbagai rencana untuk memecahkan masalah, dan menguji cara pemecahan secara sistematis, sedangkan pemecahan masalah memerlukan pemikiran yang kritis. Santrock, 2003 Santrock 2003 berpendapat bahwa berpikir kritis critical thinking meliputi kemampuan individu untuk memahami makna dari suatu masalah, keterbukaan pikiran terhadap berbagai pendekatan atau pandangan, dan menentukan sendiri hal yang diyakini atau dilakukannya. Perubahan kognitif 27 yang memungkinkan peningkatan pemikiran kritis pada remaja, yaitu: meningkatnya kecepatan, otomatisasi dan kapasitas pemrosesan informasi; bertambah luasnya isi pengetahuan; meningkatnya kemampuan membangun kombinasi-kombinasi baru dari pengetahuan; semakin bervariasinya strategi dan spontanitas individu dalam penggunaan strategi. Keating dalam Santrock 2003 menyakini bahwa masa remaja sebagai masa peralihan penting dalam perkembangan kognitif. Menurut Sternberg dalam Santrock 2003, keterampilan berpikir kritis yang diperlukan remaja dalam kehidupan sehari-hari adalah: mengetahui adanya masalah, mendefinisikan masalah lebih jelas, mengatasi masalah, mengambil keputusan mengenai hal-hal pribadi, mendapatkan informasi, berpikir dalam kelompok, dan merancang pendekatan jangka panjang untuk masalah jangka panjang. Berdasarkan pandangan beberapa tokoh di atas dalam Santrock 2003, pemikiran operasional formal ini mencakup pengambilan keputusan secara mandiri, sedangkan pengambilan keputusan memerlukan pemikiran kritis. Salah satu cara meningkatkan pemikiran kritis adalah dengan memperluas pengetahuan. Santrock, 2003 28

4. Karakteristik Remaja