Karakteristik Responden PENYAJIAN DATA

BAB IV PENYAJIAN DATA

Penyajian data berisikan data identitas respoden dan data variable penelitian. Penyajian data indentitas respoden untuk mengetahui spesifikasi yang dimiliki responden. Dan pada data variabel penelitian untuk menjawab permasalahan yang diteliti. Adapun data primer yang diperoleh melalui penyebaran kuisoner sebanyak 100 responden dari populasi 42930 pelanggan.

4.1 Karakteristik Responden

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, maka Karakteristik responden yang berdasarkan jenis kelamin, usia, pendidikan terakhir, pekerjaan dan pendapatan perbulan dapat diuraikan sebagai berikut. Tabel 4.1.1 : Distribusi responden berdasarkan jenis kelamin No Jenis kelamin Jumlah Persentase 1 Laki-laki 60 60 2 Perempuan 40 40 Total 100 100 Sumber: Kuesioner 2015 Berdasarkan pada tabel di atas diketahui bahwa pelanggan terbanyak berjenis kelamin laki-laki sebanyak 60 responden dengan persentase sebesar 60 dan berjenis perempuan sebanyak 40 responden dengan persentase sebesar 40. Universitas Sumatera Utara Tabel 4.1.2 : Distribusi responden berdasarkan usia No Usia Jumlah Persentase 1 ≤ 17 tahun - - 2 18 - 25 tahun 24 24 3 26 - 35 tahun 22 22 4 36 - 45 tahun 20 20 5 ≥ 45 tahun 34 34 Total 100 100 Sumber: Kuesioner 2015 Berdasarkan tabel diatas dapat di lihat bahwa pelanggan paling banyak pada usia ≥ 45 tahun dengan persentase 34, pada usia 18 - 25 tahun dengan persentasi 24, pada usia 26 - 35 tahun dengan persentase sebesar 22, pada usia 36 - 45 tahun dengan persentase sebesar 20, sedangkan pelanggan pada usia ≤ 17 tahun tidak ada. Tabel 4.1.3 : Distribusi responden berdasarkan pendidikan terakhir No Pendidikan Terakhir Jumlah Persentase 1 SMP 23 23 2 SMA 48 48 3 Diploma 7 7 4 SI 17 17 5 S2 4 4 6 S3 1 1 Total 100 100 Sumber: Kuesioner 2015 Berdasarkan tabel diatas dapat dilihat bahwa pelanggan terbanyak pada pendidikan terakhir yaitu SMA dengan persentase sebesar 48, SMP dengan persentase 23, SI dengan persentase sebesar 17, Diploma dengan persentase sebesar 7 S2 dengan persentase sebesar 4 S3 dengan persentase paling sedikit sebesar 1. Universitas Sumatera Utara Tabel 4.1.4 : Distribusi responden berdasarkan pekerjaan No Pekerjaan Jumlah Persentase 1 Pelajar - - 2 Mahasiswa 15 15 3 PNS 8 8 4 Pegawai Swasta 36 36 5 Lainnya 41 41 Total 100 100 Sumber: Kuesioner 2015 Berdasarkan tabel diatas dapat dilihat bahwa pelanggan terbanyak terbanyak pada profesi lainnya dengan persentase sebesar 41, dengan profesi pegawai swasta dengan persentase sebesar 36, Mahasiswa dengan presentase sebesar 15 PNS dengan persentase sebesar 8, sedangkan untuk jumlah pelajar tidak ada. Tabel 4.1.5 : Distribusi responden berdasarkan pendapatan perbulan No Pendapatan Jumlah Persentase 1 Belum Berpendapatan 11 11 2 ≤ 1 juta 14 14 3 1 - 2.5 juta 39 39 4 2.5 - 5 juta 26 26 5 ≥ 5 juta 10 10 Total 100 100 Sumber: Kuesioner 2015 Berdasarkan tabel diatas dapat dilihat bahwa pelanggan terbanyak dengan pendapatan perbulan 1 - 2.5 juta dengan persentase sebesar 39, pendapatan 2.5 - 5 juta dengan persentase sebesar 26, pendapatan ≤ 1 juta dengan persenta se sebesar 14, yang belum berpendapatan dengan persentase sebesar 11 dan pendapatan ≥ 5 juta dengan persentase 10. Universitas Sumatera Utara

4.2 Penyajian Data Tentang Kualitas Pelayanan Pada PDAM Tirtanadi