Prosedur Penelitian Hipotesis Penelitian

Analisis yang digunakan untuk mengetahui faktor-faktor yang berpengaruh terhadap etos belajar adalah uji korelasi dan regresi linear sederhana. Selain itu, untuk mengetahui arah kuatnya hubungan antara variabel keberagamaan dan variabel sosial budaya secara bersama-sama terhadap etos belajar digunakan uji regresi berganda. Pengujian tersebut dilakukan karena data yang digunakan berdistribusi normal dan interval. Analisis statistik deskriptif dari data skor yang diperoleh pada setiap parametervariabel dapat dikelompokkan menjadi lima kategori, yaitu: a Sangat RendahSangat Tidak TaatSangat Tidak Tahu : skor 0 - 20 b RendahTidak TaatTidak Tahu : skor 21 - 40 c SedangKurang TaatRagu-ragu : skor 41 - 60 d TinggiTaatTahu : skor 61 - 80 e Sangat TinggiSangat TaatSangat Tahu : skor 81 -100

8. Prosedur Penelitian

a. Tahap Persiapan Dalam tahap persiapan, penulis merumuskan permasalahan, menentukan variabel, melakukan studi kepustakaan untuk mendapatkan teori-teori pendukung, kemudian menyusun dan menyiapkan alat ukur yang akan digunakan dalam penelitian ini. b. Tahap Pengambilan Data Dalam tahap pengambilan data, penulis menentukan jumlah sampel responden dari populasi yang ada. Selanjutnya, para responden diminta untuk mengisi angket yang telah tersedia. c. Tahap Pengolahan Data Dalam tahap pengolahan data, data yang telah terkumpul kemudian diberi nilai dan diinput ke dalam program SPSS. Kemudian, diakhiri dengan menganalisa data melalui metode statistika. d. Tahap Pembahasan Tahap pembahasan merupakan tahapan akhir dari penelitian, dimana penulis menginterpretasikan dan membahas hasil analisis data melalui metode statistik yang didukung dengan teori. Kemudian, membuat kesimpulan serta saran dan diskusi yang menjadi penunjang kelengkapan penulisan penelitian ini.

9. Hipotesis Penelitian

Adapun hipotesis yang akan diujikan dalam penelitian ini dapat digambarkan sebagai berikut : Keberagamaan X 1 Sosial Budaya X 2 Etos Belajar Y Keterangan: Variabel keberagamaan X1, dan variabel sosial budaya X 2 mempengaruhi variabel etos belajar mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Y. Berdasarkan gambar diatas, maka dapat di susun beberapa proposisi sebagai hipotesis yang akan di uji kebenarannya secara empirik. Hipotesis I “Bagaimana pengaruh keberagamaan dan sosial budaya terhadap etos belajar mahasiswa UIN syarif Hidayatullah Jakarta secara simultan”. H o : Keberagamaan X1 dan sosial budaya X2 tidak mempengaruhi etos belajar mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Y secara simultan. H a : Keberagamaan X1 dan sosial budaya X2 mempengaruhi etos belajar mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Y secara simultan. Hipotesis II “Bagaimana pengaruh keberagamaan dan sosial budaya terhadap etos belajar mahasiswa UIN syarif Hidayatullah Jakarta secara parsial”. H o : Keberagamaan X1 dan sosial budaya X2 tidak mempengaruhi etos belajar mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Y secara parsial. H a : Keberagamaan X1 dan sosial budaya X2 mempengaruhi etos belajar mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Y secara parsial.

E. Sistematika Penulisan

Dalam penyusunan skripsi sistematika penulisan terdiri atas :

BAB I PENDAHULUAN

Pada bab pendahuluan membahas mengenai Latar Belakang Masalah, Pembatasan dan Perumusan Masalah, Tujuan dan Manfaat Penelitian, Metodologi Penelitian, Sistematika Penulisan.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Dalam bab ini penulis akan menjabarkan tinjauan teori yang digunakan dalam penelitian ini. Pembahasan dimulai dengan Agama dalam Perspektif Sosial, Fungsi Agama, Dimensi-dimensi Keberagamaan, Pengertian Etos Belajar, Aspek-aspek yang terdapat dalam Etos Belajar, Faktor-faktor yang mempengaruhi Etos Belajar.

BAB III PROFIL UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA

Bab ini membahas mengenai Sejarah Singkat UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Visi dan Misi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Motto UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Struktur Organisasi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan Deskripsi Responden. BAB IV ETOS BELAJAR MAHASISWA UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA