Informasi Mengenai Produk-Produk Tabungan BRI Pihak Yang Mempengaruhi Dalam memilih Produk Tabungan

lainnya, dan kebutuhan masa depan lainnya. Sebesar 49 nasabah menabung dengan tujuan mengantisipasi keperluan mendadak, seperti biaya perawatan akibat kecelakaan atau sakit. Selanjutnya 44 nasabah memiliki tujuan menabung sebagai investasi di hari tua dan sebesar 37 nasabah menabung dengan tujuan lain seperti transfer uang, pengambilan gaji, ataupun untuk pembayaran SPP. Tabel 4. Karakteristik Nasabah Berdasarkan Tujuan Menabung No Atribut Jumlah orang Persentase 1 Untuk keperluan masa depan 54 54 2 Mengantisipasi keperluan mendadak 49 49 3 Untuk biaya pendidikan 55 55 4 Investasi di hari tua 44 44 5 Lainnya 37 37 Keterangan : Jawaban lebih dari satu

4.3.2. Informasi Mengenai Produk-Produk Tabungan BRI

Seseorang sangat membutuhkan informasi yang akurat mengenai produk – produk tabungan BRI, apakah akan sesuai dengan kebutuhan atau tidak. Informasi tersebut dapat diperoleh dari media elektronik Televisi, Internet, dan radio, media cetak koran, majalah, dan buku, teman, kelurga, ataupun rekomendasi dari pihak bank. Pada Tabel 5 menunjukkan sebagian besar nasabah memperoleh informasi mengenai produk tabungan BRI adalah dari keluarga dengan persentase 61. Hal ini dikarenakan adanya kedekatan hubungan antar anggota keluarga, sehingga dalam penyampaian informasi akan dapat lebih mudah dimengerti oleh anggota keluarga lainnya. Sebesar 50 nasabah memperoleh informasi produk tabungan BRI adalah dari teman. Adanya kedekatan antar teman karena keseringan berkumpul sehingga timbullah unsur saling percaya atas informasi yang diberikan. Selanjutnya, nasabah memperoleh informasi melalui rekomendasi pihak bank seperti brosur yang tersedia di kantor, pamflet, serta promosi langsung dari pihak bank melalui pengundian berhadiah. Sebesar 41 informasi didapatkan dari media elektronik saperti Televisi, internet dan radio. Selain itu, nasabah juga memeperoleh informasi dari media cetak seperti koran, majalah, dan buku dengan persentase 38. Dan hanya sebesar 22 nasabah memperoleh informasi lainnya, seperti instansi yang bersangkutan, dari mulut ke mulut. Tabel 5. Karakteristik Nasabah Simpedes BRI Berdasarkan Informasi Mengenai Produk-Produk BRI No Atribut Jumlah orang Persentase 1 Media elektronik TV, Internet, Radio 42 42 2 Media Cetak Koran, majalah, buku 38 38 3 Teman 50 50 4 Keluarga 61 61 5 Rekomendasi dari pihak bank 41 41 6 Lainnya 22 22 Keterangan : Jawaban lebih dari satu

4.3.3. Pihak Yang Mempengaruhi Dalam memilih Produk Tabungan

Ada berbagai jenis produk tabungan yang disediakan oleh BRI, untuk itulah perlu adanya informasi mengenai produk apa yang sesuai dengan kebutuhan nasabah. Dalam pemilihan produk, nasabah bukan saja dipengaruhi oleh dirinya sendiri melainkan dapat dari berbagai pihak, seperti teman, keluarga, pihak bank, ataupun dari kebijakan kantor. Tabel 6. Karakteristik Nasabah Berdasarkan Pihak yang Mempengaruhi dalam Memilih Produk Tabungan No Atribut Jumlah orang Persentase 1 Diri sendiri 84 84 2 Teman 27 27 3 Keluarga 64 64 4 Pihak bank promosi 30 30 5 Kebijaksanaan kantor 10 10 6 Lainnya 19 19 Keterangan : Jawaban lebih dari satu Dari Tabel 6 dapat terlihat bahwa diri sendiri sangat besar pengaruhnya dalam pemilihan produk tabungan. Besarnya persentase diri sendiri yang dapat mempengaruhi dalam pemilihan produk tabungan adalah 84. Dari sekian banyak informasi yang diserap mengenai produk tabungan, diri sendirilah yang menentukan produk mana yang sesuai dengan kebutuhan. Sebesar 64, pemilihan produk tabungan dipengaruhi oleh keluarga. Hal ini mungkin dikarenakan adanya hubungan yang dekat maka timbullah kepercayaan antar anggota keluarga sehingga keluarga memegang peranan yang penting dalam mempengaruhi pemilihan produk tabungan. Dan 30 dipengaruhi oleh pihak bank melalui promosi. Dengan adanya promosi, maka nasabah sedikit banyaknya memperoleh informasi mengenai produk tabungan sehingga tertarik untuk menggunakan produk tabungan tersebut. Selain itu, 27 pemilihan produk tabungan dipengaruhi oleh teman. Pihak lainnya, seperti tetangga, instansi lain dapat mempengaruhi dalam pemilihan produk dengan persentase 19. Dan 10 dipengaruhi oleh kebijaksanaan kantor untuk menggunakan produk tabungan tersebut untuk gaji.

4.3.4. Hal – hal yang Dipertimbangkan Dalam Memilih Produk

Dokumen yang terkait

Analisis Pengaruh Bauran Pemasaran Jasa Terhadap Kepuasan Dan Loyalitas Nasabah Tabungan Simpedes Pada PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Unit Deli Tua Medan

2 71 111

Analisis Bauran Pemasaran dalam Mempengaruhi Keputusan Nasabah Tabungan Simpedes Pada PT. Bank Rakyta Indonesia (Persero) Tbk Kantor Cabang

2 43 93

ANALISIS PENGARUH KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUASAN DAN LOYALITAS NASABAH TABUNGAN BRITAMA PT. BANK RAKYAT INDONESIA (PERSERO), Tbk CABANG BONDOWOSO

0 6 5

ANALISIS PENGARUH KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUASAN DAN LOYALITAS NASABAH TABUNGAN BRITAMA PT. BANK RAKYAT INDONESIA (PERSERO), Tbk CABANG JEMBER

0 18 1

Analisis kepuasan nasabah terhadap produk tabungan simpedes pada PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Unit Mangunreja-Tasikmalaya

2 17 135

Analisis kepuasan nasabah terhadap produk pinjaman briguna PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk cabang Pamanukan

0 7 95

ANALISA PENGARUH KEPUASAN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP KOMITMEN NASABAH TABUNGAN PT. BANK NEGARA INDONESIA (PERSERO) TBK. KANTOR CABANG SOLOK.

0 1 6

STRATEGI PEMASARAN PRODUK TABUNGAN BRITAMA PADA PT. BANK RAKYAT INDONESIA (Persero) Tbk. KANTOR CABANG SOLO BARU.

0 0 14

Pengaruh Kepuasan Dan Kepercayaan Terhadap Loyalitas Nasabah Pt Bank Rakyat Indonesia (Persero),Tbk Kantor Cabang Sisingamangaraja Medan

0 0 11

View of PENGARUH CITRA MEREK DAN KEPUASAN NASABAH TERHADAP LOYALITAS NASABAH TABUNGAN BRI SIMPEDES DI PT BANK RAKYAT INDONESIA (PERSERO) TBK KANTOR CABANG (KANCA) CIMAHI

0 0 19