Sistematika Penulisan Yurisdiksi European Court Of Human Rights Terkait Implementasi Putusannya Di Inggris Menurut Hukum Internasional

5. Analisis Data Penelitian ini melakukan analisis data secara kualitatif. Pendekatan kualitatif digunakan dengan mengutamakan kalimat-kalimat bukan angka seperti halnya pendekatan kuantitatif. Pendekatan kualitatif lebih mengutamakan dalamnya data dibanding banyaknya data. Secara keseluruhan penelitian ini menggunakan analisis kualitatif dengan menjabarkan secara mendalam konsep yang diperlukan dan kemudian diuraikan secara komprehensif untuk menjawab permasalahan dalam penelitian ini serta penarikan kesimpulan dengan pendekatan atau metode induktif yang bertolak dari proposisi umum yang telah diketahui dan diyakini umum kebenarannya yang merupakan kebenaran ideal bersifat aksiomatik, tidak perlu diragukan lagi dan berujung pada kesimpulan pengetahuan baru yang bersifat khusus. 42 Dalam penelitian ini analisis dikhususkan pada kajian Hukum Internasional mengenai yurisdiksi dari organ yudisial suatu organisasi internasional terhadap yurisdiksi suatu Negara, dalam hal ini European Court of Human Rights terhadap Inggris.

G. Sistematika Penulisan

Sebagai gambaran umum untuk memudahkan pemahaman materi yang disampaikan, skripsi ini dibagi menjadi 5 lima bab yang saling berkorelasi, dengan perincian sebagai berikut : 42 Bambang Sunggono, Metodologi Penelitian Hukum, Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2006 hlm.113-114 BAB I : PENDAHULUAN Bab ini mengungkapkan dasar-dasar dalam pembuatan skripsi ini antara lain tentang latar belakang dilakukannya penelitian, rumusan masalah yang akan dibahas, tujuan dan manfaat penelitian, tinjauan kepustakaan tentang ruang lingkup pokok-pokok pembahasan, metode penelitian yang digunakan, serta sistematika penulisan skripsi ini. BAB II : YURISDIKSI EUROPEAN COURT OF HUMAN RIGHTS MENURUT EUROPEAN CONVENTION ON HUMAN RIGHTS Pada bab ini akan dibahas mengenai yurisdiksi European Court of Human Rights menurut European Convention on Human Rights dengan terlebih dahulu membahas tinjauan umum mengenai yurisdiksi menurut Hukum Internasional, sejarah dan komponen-komponen European Court of Human Rights berdasarkan European Convention on Human Rights. BAB III : MEKANISME IMPLEMENTASI PUTUSAN EUROPEAN COURT OF HUMAN RIGHTS Bab ini menjelaskan tentang mekanisme dan bentuk implementasi putusan European Court of Human Rights mulai dari bentuk-bentuk umum implementasi putusan European Court of Human Rights, sampai pada mekanisme pengawasan implementasi putusan European Court of Human Rights di Negara-negara Pihak. BAB IV : YURISDIKSI EUROPEAN COURT OF HUMAN RIGHTS TERKAIT IMPLEMENTASI PUTUSANNYA DI INGGRIS Bab ini berisi analisis mengenai yurisdiksi European Court of Human Rights terkait implementasi putusannya di Inggris menurut Hukum Internasional antara lain dengan terlebih dahulu membahas legitimasi putusan European Court of Human Rights menurut Hukum Inggris sampai pada kekuatan mengikat European Convention on Human Rights terhadap Inggris. BAB V : PENUTUP Dalam bab ini akan mengemukakan beberapa kesimpulan yang sekaligus sebagai jawaban permasalahan yang dikemukakan dalam penulisan ini. Selanjutnya akan diutarakan saran sebagai masukan untuk penyelesaian permasalahan-permasalahan yang telah dibahas pada bab-bab sebelumnya. BAB II YURISDIKSI EUROPEAN COURT OF HUMAN RIGHTS MENURUT EUROPEAN CONVENTION ON HUMAN RIGHTS

A. Tinjauan Umum Tentang Yurisdiksi menurut Hukum Internasional