INDIKATOR : TUJUAN PEMBELAJARAN SIMPULAN DAN SARAN

123 MATERI PEMBELAJARAN PEMELIHARAAN DAN PERAWATAN MESINJAHIT

a. Pengertian pemeliharaan dan perawatan mesin jahit

Suatu kegiatan untuk memelihara atau menjaga fasilitas atau peralatan praktik dan mengadakan perbaikan atau penyesuaian penggantian yang diperlukan agar keadaan alat yang digunakan memuaskan sesuai dengan rencana.

b. Tujuan pemelihaaan dan perawatan mesin jahit

Untuk mempertahankan kondisi alat dan memaksimalkan umur alat tersebut.Dengan dilakukannya pemeliharaan diharapkan alat dapat digunakan sesuai dengan rencana dan tidak mengalami kerusakan selama digunakan.

c. Waktu pemeliharaan dan perawatan mesin jahit

Pemeliharaan dan perawatan dapat dilakukan secara sederhana yakni pemeliharaan sehari-hari dan perawatan yang dilakukan secara berkala untuk mengecek keadaan spare part mesin-mesin.Pemeliharaan sehari-hari pelaksanaannya untuk membersihkan mesin setiap sebelum dan sesudah digunakan.Sedangkan untuk meminyaki setiap seminggu sekali apabila mesin sering digunakan dan sebulan sekali apabila mesin jarang digunakan.Pemeliharaan dan perawatan secara berkala dapat dilakukan setiap sebulan sekali, apabila spare part yang aus dan rusak diganti dengan yang baru.

d. Kegiatan pemeliharaan dan perawatanmesin jahit

Kegiatan pemeliharaan dan perawatan mesin jahit dapat dikelompokkandalam dua kegiatan pokokyaitu: 1 Perawatan bersifat preventif 124 Jenis perawatan ini untuk menjaga keadaan peralatan menjadi rusak.Kegiatan yang dilakukan yaitu perawatan untuk mencegah timbulnyakerusakan-kerusakan yang tidak terduga atau terjadi secara tiba-tiba danmengalami kerusakan pada waktu alat digunakan.Dengan dilakukannya perawatan preventif akan menjamin kelancaran bekerjadan alat selalu diusahakan dalam kondisi yang siap digunakan. Untukmendukung kegiatan di atas memerlukan suatu rencana dan jadwal perawatanyang sangat cermat dan tepat.Pelaksanaanperawatan preventifdapat dibedakan sebagai berikut: a Perawatan rutin yaitu kegiatan pemeliharaan dan perawatan yang dilakukan setiap hari. Pemeliharaan harian menyangkut kebersihan danketertiban penggunaan alat.Misalnya pembersihan peralatan dari debu, memberi minyak dan lain sebagainya.Kebersihan mesin dapat dilakukan dengan cara menggunakan kain. Kondisi mesin yang bersih akan menyangkut pada hasil menjahit. Badan mesin harus bersih dari debu dan sisa-sisa benang. Bagian kepala mesin sebaiknya ditutup kain atau plastik agar terhindar dari debu. Selain kebersihan mesin juga perlu diperhatikan pencegahan mesin dari karat. Letakanlah sehelai kain diantara gigi dan sepatu mesin untuk mencegah karat pada gigi mesin. b Perawatan periodik yaitu kegiatan pemeliharaan dan perawatan yang dilakukan dalam jangka waktu tertentu. Misa lnya setiap 100 jam kerja mesin, lalu meningkat setiap 500 jam sekali dan seterusnya.Kegiatan periodik dilakukan meliputi pengontrolan dan pengisian minyak mesin, penyetelan baut, penyetelan mur dan penyetelan roda gigi. 2 Perawatan yang bersifat insidentilkorektif