Lokasi dan Waktu Penelitian Bahan dan Alat Jenis Data

3 METODE PENELITIAN

3.1 Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian dilakukan baik di dalam kawasan maupun zona penyangga TNMT yaitu desa di sekitar kawasan. Lokasi penelitian berada dalam wilayah administratif Kabupaten Sumba Barat, Sumba Tengah, dan Sumba Timur Provinsi Nusa Tenggara Timur Gambar 4. Penelitian lapangan berlangsung pada bulan Mei-Juni 2010 dan penelitian laboratorium pada bulan Agustus-Desember 2010. Sumber: hasil overlay peta administratif dan batas kawasan TNMT. Gambar 4 Lokasi penelitian.

3.2 Bahan dan Alat

Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah data-data spasial berupa peta administratif, peta batas kawasan, peta geologi, peta hidrologi, peta rupa bumi, peta tutupan lahan, peta sistem lahan landsystem, peta Pulau Sumba dan sebaran goa. Alat yang digunakan di lapangan adalah kamera, Global Positioning System GPS untuk penetapan titik koordinat dan alat-alat tulis. Pengolahan data dilakukan dengan seperangkat komputer yang dilengkapi paket software Google Earth, ArcGIS 10 dan Global Mapper 11.

3.3 Jenis Data

Jenis data yang dikumpulkan pada penelitian ini dikelompokkan kedalam lima parameter seperti terlihat pada tabel 2 di bawah ini. Tabel 2 Jenis data yang diambil No Parameter Variabel Sumber Metode 1 Kondisi umum a. Letak dan luas b. Sejarah dan status c. Iklim dan curah hujan d. Topografi dan ketinggian e. Aksesibilitas f. Sosial, ekonomi dan budaya masyarakat a. Kantor pengelola b. Masyarakat c. BPS a. Wawancara b. Studi pustaka c. Pengamatan 2 Pengelolaan taman nasional a. Visi dan misi taman nasional b. Tujuan pengelolaan c. Tata cara pengelolaan d. Kriteria hidrologi dalam penetapan kawasan e. Kriteria penetapan zonasi Kantor pengelola a. Wawancara b. Studi pustaka 3 Sumberdaya air a. Posisi mata air b. Sungai bawah permukaan c. Data curah hari hujan d. Data DAS Pulau Sumba a. Lapangan b. Dinas PU c. BPS d. Kantor Pengelola a. Studi literatur b. Pengamatan 4 Data spasial a. Peta rupa bumi b. Peta Pulau Sumba c. Peta geologi Pulau Sumba d. Peta hidrologi Pulau Sumba e. Peta adminidtratif f. Peta landsystem g. Peta batas kawasan h. Peta tutupan lahan i. Sebaran Goa a. Kantor pengelola b. PPLH-IPB c. Himakova- IPB a. Studi pustaka 5 Masyarakat a. Karakteristik b. Kegiatan yang mempengaruhi keberadaan suplai air dari karst c. Tingkat ketergantungan dan bentuk pemanfaatan masyarakat terhadap sumber air karst d. Penilaian masyarakat terhadap kondisi air e. Pengaruh keberadaan sumberdaya air terhadap kehidupan masyarakat. a. Kantor pengelola b. Masyarakat c. BPS a. Wawancara b. Studi pustaka c. Pengamatan

3.4 Tahapan Penelitian