Efektivitas Penyuluhan Kesehatan Menggunakan Metode Ceramah Disertai Pemutaran VCD Dan Tanpa Pemutaran VCD Dalam Meningkatkan Pengetahuan Dan Sikap Ibu Tentang Penyakit Pneumonia Pada Balita Di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat

(1)

EFEKTIVITAS PENYULUHAN KESEHATAN MENGGUNAKAN METODE CERAMAH DISERTAI PEMUTARAN VCD DAN TANPA PEMUTARAN

VCD DALAM MENINGKATKAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU

TENTANG PENYAKIT PNEUMONIA PADA BALITA DI KECAMATAN STABAT KABUPATEN LANGKAT

T E S I S

Oleh AHNELA SITEPU

057012003/AKK

SEKOLAH PASCASARJANA

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

MEDAN

2008


(2)

EFEKTIVITAS PENYULUHAN KESEHATAN MENGGUNAKAN METODE CERAMAH DISERTAI PEMUTARAN VCD DAN TANPA PEMUTARAN

VCD DALAM MENINGKATKAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU

TENTANG PENYAKIT PNEUMONIA PADA BALITA DI KECAMATAN STABAT KABUPATEN LANGKAT

T E S I S

Untuk memperoleh Gelar Magister Kesehatan (M.Kes) dalam Program Studi Administrasi dan Kebijakan Kesehatan

Konsentrasi Administrasi dan Kebijakan Kesehatan pada Sekolah Pascasarjana Universitas Sumatera Utara

Oleh

AHNELA SITEPU 057012003/AKK

SEKOLAH PASCASARJANA

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


(3)

Judul Tesis : EFEKTIVITAS PENYULUHAN KESEHATAN MENGGUNAKAN METODE CERAMAH DISERTAI PEMUTARAN VCD DAN TANPA PEMUTARAN VCD DALAM MENINGKATKAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU TENTANG PENYAKIT PNEUMONIA PADA BALITA DI KECAMATAN STABAT KABUPATEN LANGKAT Nama Mahasiswa : Ahnela Sitepu

Nomor Pokok : 057012003

Program Studi : Administrasi dan Kebijakan Kesehatan

Menyetujui Komisi Pembimbing

(Prof. dr. Aznan Lelo, Sp.FK, PhD) (Dra. Syarifah, MS) Ketua Anggota

Ketua Program Studi, Direktur,

(Dr. Drs. Surya Utama, MS) (Prof. Dr. Ir. T. Chairun Nisa B., MSc)


(4)

Telah diuji

Pada tanggal : 2 September 2008

PANITIA PENGUJI TESIS

Ketua : Prof.dr. Aznan Lelo, Sp.FK, PhD Anggota : 1. Dra. Syarifah, MS

2. Prof. dr. Azhar Tanjung, Sp.PD-KP-KAI, Sp.MK 3. Drs. Amru Nasution, M.Kes


(5)

PERNYATAAN

EFEKTIVITAS PENYULUHAN KESEHATAN MENGGUNAKAN METODE CERAMAH DISERTAI PEMUTARAN VCD DAN TANPA PEMUTARAN

VCD DALAM MENINGKATKAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU

TENTANG PENYAKIT PNEUMONIA PADA BALITA DI KECAMATAN STABAT KABUPATEN LANGKAT

TESIS

Dengan ini saya menyatakan bahwa dalam tesis ini tidak terdapat karya yang pernah diajukan untuk memperoleh gelar kesarjanaan di suatu perguruan tinggi, dan sepanjang pengetahuan saya juga tidak terdapat karya atau pendapat yang pernah ditulis atau diterbitkan oleh orang lain, kecuali yang tertulis diacu dalam naskah ini dan disebutkan dalam daftar pustaka.

Medan, Juli 2008

(Ahnela Sitepu)


(6)

ABSTRAK

Penyakit pneumonia merupakan salah satu penyakit yang sangat berbahaya pada balita karena dapat mengakibatkan kematian dalam waktu singkat bila tidak ditangani dengan cepat dan tepat. Salah satu upaya untuk menurunkan angka kesakitan penyakit pneumonia pada balita adalah dengan melakukan penyuluhan kesehatan untuk meningkatkan pengetahuan dan sikap ibu balita.

Tujuan penelitian ini untuk membandingkan efektivitas penyuluhan kesehatan menggunakan metode ceramah disertai pemutaran VCD dibandingkan dengan tanpa

VCD dalam meningkatkan pengetahuan dan sikap ibu tentang penyakit pneumonia

pada balita di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat.

Jenis penelitian adalah quasi eksperimental design, dengan rancangan non

equivalent control group design. Penelitian ini menggunakan dua kelompok, yaitu

kelompok yang diberi perlakuan penyuluhan dengan metode ceramah tanpa pemutaran VCD dan kelompok dengan metode ceramah disertai pemutaran VCD. Jumlah sampel adalah 66 orang, ditentukan secara purposive sampling dan dibagi atas 2 kelompok secara merata. Alat pengumpulan data adalah kuesioner. Uji yang digunakan adalah Paired-Samples T Test, Independent-Samples T Test dan Chi

Square, suatu berbeda dinyatakan secara statistik bermakna bila nilai p<0,05.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa penyuluhan kesehatan menggunakan metode ceramah disertai pemutaran VCD secara signifikan (p<0,05) memberikan dampak positif yang lebih nyata dibandingkan metode ceramah tanpa VCD baik terhadap pengetahuan (segera setelah penyuluhan 90,9% vs 66,7% dan seminggu sesudah penyuluhan 87,9% vs 48,5%) maupun sikap (segera setelah penyuluhan 87,9% vs 63,6% dan seminggu sesudah penyuluhan 84,8% vs 48,5%) ibu tentang penyakit pneumonia pada balita.

Disarankan kepada Dinas Kesehatan Kabupaten Langkat agar memperbanyak media VCD tentang penyakit pneumonia pada balita dan mendistribusikannya ke daerah-daerah dengan angka kesakitan pneumonia balita tinggi. Selain itu agar melakukan pelatihan bagi petugas kesehatan untuk melakukan penyuluhan kesehatan menggunakan metode ceramah dengan media VCD tentang penyakit pneumonia pada balita.


(7)

ABSTRACT

In Indonesia, pneumonia is still the main cause of mortality in infant and children under five-years old. Pneumonia is regarded being dangerous because it can bring death to the children if they are not given a proper and immediate treatment. Stabat, one of the sub-districts in Langkat District, had a relatively higher morbidity rate of Pneumonia in children under five-years old in 2007. Health extension is one of the appropriate methods used in reducing the morbidity rate of pneumonia in children under five-years old. Lecturing is one of the methods used in health extension and is effective enough in delivering the message, yet the combination of lecturing and VCD show compared to the lecturing alone in improving the mothers’ knowledge and attitude toward the incident of pneumonia in children under five-years old is still unidentified, therefore the study on this issue is significantly needed.

The 66 samples of this quasi experimental study with non-equivalent control group design, selected by means of purposive sampling technique, are the mothers with children under five-years old. In the study, they mere divided into groups. One group consisting 33 samples was treated through lecturing only, and the other group which also comprises 33 samples was treated through the combination of lecturing and VCD show. The data for this study were collected through questionnaire distribution. The data obtained were analyzed by means of paired- sample T-test and independent-sample T-test.

The result of this study shows that the health promotion using the discourse method without display of VCD significantly (p<0.05) increased in knowledge and attitude of the mothers about the pneumonia disease in children under five-years old, namely ranging from 0% of well knowledge prior to the promotion increased to be 66.7% immediately after the promotion and 48.5% after a week of the promotion. Similarly, the attitude , ranging from 15.2% of positive prior to the promotion increased to be 63.6% immediately after the promotion and 48.5% after a week of the promotion. The health promotion using the discourse method with display of VCD significantly (p<0.05) increased in knowledge and attitude of the mothers about the pneumonia disease in children under five-years old, namely ranging from 0% of well knowledge prior to the promotion increased to be 90.9% immediately after the promotion and 87.9% after a week of the promotion. Similarly, the attitude , ranging from 15.2% of positive prior to the promotion increased to be 87.9% immediately after the promotion and 84.8% after a week of the promotion.

The health promotion using the discourse method with display of VCD significantly (p<0.05) has more significant positively impact compared to that without display of VCD on the knowledge (immediately after the promotion of 90.9% vs 66.7% and a week after the promotion of 87.9% vs 48.5%) or even the attitude (immediately after the promotion of 87.9% vs 63.6% and a week after the promotion of 84.8% vs 48.5%) of the mothers about the pneumonia disease in children under five-years old. It is required to promulgate the medium of VCD containing the pneumonia disease in children under years old especially to the regions with higher cases of pneumonia in children under five-years old.


(8)

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, atas rahmat serta karuniaNya maka penulis dapat menyelesaikan tesis ini.

Dalam penulisan tesis ini sudah tentu banyak pihak yang telah ikut memberikan bantuan, baik secara langsung maupun tidak langsung, untuk semua itu penulis menyampaikan terima kasih kepada :

Rektor Universitas Sumatera Utara, Prof. Chairuddin P. Lubis, DTM&H, DSAK atas kesempatan dan fasilitas yang diberikan kepada kami untuk mengikuti dan menyelesaikan pendidikan Program Magister.

Direktur Sekolah Pascasarjana Universitas Sumatera Utara yang dijabat oleh Prof. Dr. Ir. T. Chairun Nisa B., MSc atas kesempatan menjadi mahasiswa Program Magister pada Program Pascasarjana Universitas Sumatera Utara.

Ketua Program Studi Administrasi dan Kebijakan Kesehatan Sekolah Pascasarjana Universitas Sumatera Utara, Dr. Drs. Surya Utama, MS yang telah membimbing kami dan memberikan masukan dan saran dalam penyelesaian tesis.

Sekretaris Program Studi Administrasi dan Kebijakan Kesehatan Sekolah Pascasarjana Universitas Sumatera Utara, Dr. Dra. Ida Yustina, MSi yang telah memberikan masukan dan saran penulisan tesis.

Secara khusus penulis menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Prof. dr. Aznan Lelo, Sp.FK, PhD dan Dra. Syarifah, MS sebagai komisi


(9)

pembimbing atas segala ketulusan dalam menyediakan waktu untuk memberikan bimbingan, dorongan, saran dan perhatian selama proses penyelesaian tesis.

Terima kasih juga kepada Prof. dr. Azhar Tanjung, Sp.PD-KP-KAI, Sp.MK, dr. Ria Masniari Lubis, MSi dan Drs. Amru Nasution, M.Kes selaku dosen penguji yang telah memberikan bimbingan, masukan dan saran untuk perbaikan tesis.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Langkat, dr. H. Indra Salahudin, M.Kes, MM yang telah memberikan izin untuk pelaksanaan penelitian ini.

Kepala Puskesmas Stabat, dr. H. Mulianto yang telah memberi kemudahan dalam pemakaian ruangan untuk pelaksanaan penelitian ini.

Bidan desa dan Petugas Puskesmas di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat yang telah membantu kelancaran penelitian ini.

Seluruh Staf Pengajar dan Staf Administrasi Program Studi Administrasi dan Kebijakan Kesehatan Sekolah Pascasarjana Universitas Sumatera Utara yang telah memberikan pengajaran, bimbingan dan pengarahan serta bantuan selama pendidikan.

Seluruh teman-teman yang tidak dapat disebutkan satu persatu atas bantuan dan memberikan semangat dalam penyusunan tesis ini.

Akhirnya, kepada suami tercinta Herminta Sembiring, SKM, anaknda tersayang : Talita Ria Brahmana, Kawar Vincensius Enosta Brahmana, Jonanda Pantas Agitha Brahmana dan seluruh keluarga mama, kakak dan adik yang senantiasa menghibur, mendampingi serta memberikan dorongan moril maupun materil yang


(10)

sangat berarti selama penulis pendidikan dan menyelesaikan tesis ini. Dengan penuh haru penulis juga mengenang alm. sisulung anaknda Rynel Hartanta Brahmana (Yanta), ayahanda serta bapak dan ibu mertua yang telah kembali kehadirat Tuhan Yang Maha Esa.

Penulis yakin dalam penulisan tesis ini masih banyak kekurangan, untuk itu penulis menerima kritik dan saran demi perbaikan tesis ini. Atas saran dan masukan yang diberikan, penulis ucapkan terima kasih.

Medan, Juli 2008


(11)

RIWAYAT HIDUP

Ahnela Sitepu dilahirkan di Medan pada tanggal 2 Agustus 1970 anak ke dua dari lima bersaudara dari pasangan Ayahanda Martinus Kuat Sitepu dengan Ibunda Rukun br Bangun. Telah menikah dengan Herminta Sembiring dan dikaruniai empat anak. Sekarang menetap di Kompleks Pemda I jalan Melati I no.6 Tanjung Sari Medan.

Menamatkan Sekolah Dasar Katolik Balige tahun 1983, SMP Santo Thomas 1 Medan tahun 1986, SMA Negeri 1 Medan tahun 1989 dan FKM Universitas Sumatera Utara Medan tahun 1993.

Pengalaman bekerja, tahun 1998 sampai dengan sekarang sebagai staf Puskesmas Stabat di Kabupaten Langkat.


(12)

DAFTAR ISI

Halaman

ABSTRAK ... v

ABSTRACT... vi

KATA PENGANTAR... vii

RIWAYAT HIDUP ... x

DAFTAR ISI... xi

DAFTAR TABEL ... xiv

DAFTAR GAMBAR... xvi

DAFTAR LAMPIRAN ... xviii

BAB I. PENDAHULUAN... 1

1.1. Latar Belakang ... 1

1.2. Permasalahan ... 7

1.3. Tujuan Penelitian ... 7

1.4. Hipotesis ... 8

1.5. Manfaat Penelitian ... 8

BAB II. TINJAUAN PUSTAKA ... 9

2.1. Promosi Kesehatan... 9

2.2. Penyuluhan Kesehatan ... 10

2.2.1. Pengetahuan (knowledge)... 11

2.2.2. Sikap (attitude)... 12

2.2.3. Tindakan (practice) ... 14

2.3. Metode Ceramah... 15

2.4. Video Compact Disk (VCD)... 17

2.5. Pneumonia pada Balita ... 18

2.5.1. Pengertian ... 19

2.5.2. Gejala ... 19

2.5.3. Etiologi Pneumonia... 20

2.5.4. Faktor Risiko Pneumonia... 22

2.5.5. Pencegahan Penyakit Pneumonia Pada Balita ... 22

2.5.6. Perawatan di Rumah untuk Balita... 23

2.6. Landasan Teori... 24


(13)

BAB III. METODE PENELITIAN ... 28

3.1. Jenis Penelitian... 28

3.2. Lokasi Penelitian dan Waktu Penelitian ... 29

3.3. Populasi dan Sampel ... 30

3.3.1. Populasi... 30

3.3.2. Sampel... 30

3.4. Metode Pengumpulan Data... 31

3.4.1. Alat Pengumpul Data... 31

3.4.2. Pelaksanaan Pengumpulan Data ... 31

3.4.3. Uji Validitas dan Reliabilitas... 34

3.5. Variabel dan Definisi Operasional….………...……...… 36

3.5.1. Variabel... 36

3.5.2. Definisi Operasional ... 37

3.6. Metode Pengukuran ... 38

3.7. Metode Analisa Data... 39

BAB IV. HASIL PENELITIAN... 41

4.1. Deskripsi Lokasi Penelitian ... 41

4.1.1. Keadaan Geografi ... 41

4.1.2. Keadaan Penduduk... 41

4.1.3. Sumber Daya Kesehatan... 42

4.2. Karakteristik Responden... 42

4.2.1. Karakteristik Responden Menurut Umur... 42

4.2.2. Karakteristik Responden Menurut Tingkat Pendidikan... 43

4.3. Perubahan Pengetahuan dan Sikap Responden pada Kelompok Ceramah Tanpa VCD... 43

4.3.1. Pengetahuan ... 43

4.3.2. Sikap ... 45

4.4. Perubahan Pengetahuan dan Sikap Responden pada Kelompok Ceramah dengan VCD ... 47

4.4.1. Pengetahuan ... 47

4.4.2. Sikap ... 50

4.5. Pengetahuan Responden Sebelum Penyuluhan Antara Kelompok Ceramah Tanpa VCD dan Kelompok Ceramah dengan VCD... 52

4.6. Pengetahuan Responden Segera Setelah Penyuluhan Antara Kelompok Ceramah Tanpa VCD dan Kelompok Ceramah Ceramah dengan VCD.... ... 53

4.7. Pengetahuan Responden Seminggu Sesudah Penyuluhan Antara Kelompok Ceramah Tanpa VCD dan Kelompok Ceramah dengan VCD... 55 4.8. Sikap Responden Sebelum Penyuluhan Antara Kelompok


(14)

4.9. Sikap Responden Segera Setelah Penyuluhan Antara Kelompok

Ceramah Tanpa VCD dan Kelompok Ceramah dengan VCD... 59

4.10. Sikap Responden Seminggu Sesudah Penyuluhan Antara Kelompok Ceramah Tanpa VCD dan Kelompok Ceramah dengan VCD... 61

BAB V. PEMBAHASAN ... 63

5.1. Pengetahuan dan Sikap Responden Sebelum Penyuluhan... 63

5.2 Perbedaan Pengetahuan dan Sikap Responden Sebelum dan Sesudah Penyuluhan ... 64

5.2.1. Pengetahuan ... 64

5.2.2. Sikap ... 68

5.3. Perbedaan Pengetahuan dan Sikap Antara Kelompok Ceramah dengan VCD dan Kelompok Ceramah Tanpa VCD Sesudah Penyuluhan Kesehatan ... 72

5.3.1 Pengetahuan ... 72

5.3.2 Sikap ... 75

5.4. Keterbatasan Penelitian... 77

BAB VI. KESIMPULAN DAN SARAN... 78

6.1. Kesimpulan ... 78

6.2. Saran ... 79


(15)

DAFTAR TABEL

Nomor Judul Halaman

1. Angka Kesakitan Pneumonia pada Balita Berdasarkan Hasil Survei Morbiditas Tahun 2005, Berdasarkan Profil Kesehatan Propinsi Sumatera Utara Tahun 2007, dan Berdasarkan Profil

Kesehatan Kabupaten Langkat Tahun 2007... 3

2. Metode Penyampaian Informasi dan Kelekatan Ingatan... 16

3. Kriteria Napas Cepat Menurut Frekuensi Pernapasan Berdasarkan Umur Anak... 20

4. Distribusi Jumlah Sampel pada Masing-masing Kelurahan... 31

5. Hasil Perhitungan Validitas dan Reliabilitas... 35

6. Metode Pengukuran Variabel Independen dan Dependen... 38

7. Distribusi Sarana Kesehatan di Kecamatan Stabat Tahun 2008... 42

8. Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Umur Ibu Balita di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat Tahun 2008... 42

9. Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Pengetahuan Sebelum Penyuluhan, Segera Setelah Penyuluhan dan Seminggu Sesudah Penyuluhan pada Kelompok Ceramah Tanpa VCD di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat Tahun 2008... 44

10. Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Sikap Sebelum Penyuluhan, Segera Setelah Penyuluhan dan Seminggu Sesudah Penyuluhan pada Kelompok Ceramah Tanpa VCD di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat Tahun 2008... 46

11. Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Pengetahuan Sebelum Penyuluhan, Segera Setelah Penyuluhan dan Seminggu Sesudah Penyuluhan pada Kelompok Ceramah dengan VCD di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat Tahun 2008... 48


(16)

12. Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Sikap Sebelum Penyuluhan, Segera Setelah Penyuluhan dan Seminggu Sesudah Penyuluhan pada Kelompok Ceramah dengan VCD di Kecamatan

Stabat Kabupaten Langkat Tahun 2008... 50 13. Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Pengetahuan Sebelum

Penyuluhan Antara Kelompok Ceramah Tanpa VCD dan Kelompok Ceramah dengan VCD di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat

Tahun 2008... 52 14. Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Pengetahuan Segera

Setelah Penyuluhan Antara Kelompok Ceramah Tanpa VCD dan Kelompok Ceramah dengan VCD di Kecamatan Stabat Kabupaten

Langkat Tahun 2008... 54 15. Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Pengetahuan Seminggu

Sesudah Penyuluhan Antara Kelompok Ceramah Tanpa VCD dan Kelompok Ceramah dengan VCD di Kecamatan Stabat Kabupaten

Langkat Tahun 2008... 56 16. Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Sikap Sebelum

Penyuluhan Antara Kelompok Ceramah Tanpa VCD dan Kelompok Ceramah dengan VCD di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat

Tahun 2008... 58 17. Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Sikap Segera Setelah

Penyuluhan Antara Kelompok Ceramah Tanpa VCD dan Kelompok Ceramah dengan VCD di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat

Tahun 2008... 59 18. Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Sikap Seminggu Sesudah Penyuluhan Antara Kelompok Ceramah Tanpa VCD dan Kelompok Ceramah dengan VCD di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat


(17)

DAFTAR GAMBAR

Nomor Judul Halaman

1. Hubungan Status Kesehatan , Perilaku dan Pendidikan Kesehatan... 26 2. Kerangka Konsep Penelitian... 27 3. Rancangan Penelitian... 28 4. Perbedaan Rerata Nilai Pengetahuan Responden dari Sebelum

Penyuluhan, Segera Setelah Penyuluhan dan Seminggu Sesudah

Penyuluhan pada Kelompok Ceramah Tanpa VCD... 44 5. Perbedaan Rerata Nilai Sikap Responden dari Sebelum Penyuluhan,

Segera Setelah Penyuluhan dan Seminggu Sesudah Penyuluhan

pada Kelompok Ceramah Tanpa VCD... 46 6. Perbedaan Rerata Nilai Pengetahuan Responden dari Sebelum

Penyuluhan, Segera Setelah Penyuluhan dan Seminggu Sesudah

Penyuluhan pada Kelompok Ceramah dengan VCD... 48 7. Perbedaan Rerata Nilai Sikap Responden dari Sebelum Penyuluhan,

Segera Setelah Penyuluhan dan Seminggu Sesudah Penyuluhan

pada Kelompok Ceramah dengan VCD... 51 8. Perbedaan Rerata Nilai Pengetahuan Responden Tentang Penyakit

Pneumonia pada Balita Sebelum Penyuluhan Kesehatan Antara Kelompok Ceramah Tanpa VCD dan Kelompok Ceramah

dengan VCD... 53 9. Perbedaan Rerata Nilai Pengetahuan Responden Tentang Penyakit

Pneumonia pada Balita Segera Setelah Penyuluhan Kesehatan Antara Kelompok Ceramah Tanpa VCD dan Kelompok Ceramah

dengan VCD... 55 10. Perbedaan Rerata Nilai Pengetahuan Responden Tentang Penyakit

Pneumonia pada Balita Segera Setelah Penyuluhan Kesehatan Antara Kelompok Ceramah Tanpa VCD dan Kelompok Ceramah


(18)

11. Perbedaan Rerata Nilai Sikap Responden Tentang Penyakit Pneumonia pada Balita Sebelum Penyuluhan Kesehatan Antara Kelompok

Ceramah Tanpa VCD dan Kelompok Ceramah dengan VCD... 58 12. Perbedaan Rerata Nilai Sikap Responden Tentang Penyakit Pneumonia

pada Balita Segera Setelah Penyuluhan Kesehatan Antara Kelompok

Ceramah Tanpa VCD dan Kelompok Ceramah dengan VCD... 60 13. Perbedaan Rerata Nilai Sikap Responden Tentang Penyakit Pneumonia

pada Balita Segera Setelah Penyuluhan Kesehatan Antara Kelompok


(19)

DAFTAR LAMPIRAN

Nomor Judul Halaman

1. Kuesioner Penelitian... 85

2. Materi Penyuluhan Kepada Ibu Tentang Penyakit Pneumonia Pada Balita... 89

3. Print Out Intisari Materi VCD Pneumonia Balita... 93

4. Uji Validitas dan Reliabilitas... 105

5. Hasil Distribusi Frekuensi Karakteristik Responden... 108

6. Hasil Dependent Samples T-Test Pengetahuan dan Sikap Responden... 112

7. Hasil Independent Samples T-Test Pengetahuan dan Sikap Responden... 118

8. Master Data Uji Validitas dan Reliabilitas... 121

9. Master Data Penelitian... 122

10. Surat Permohonan Izin Penelitian... 123


(20)

BAB I PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Arah utama tujuan pembangunan kesehatan seperti ditegaskan di dalam Sistem Kesehatan Nasional (SKN) 2004 adalah meningkatkan kesadaran, kemauan, dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya. Salah satu indikator yang menentukan derajat kesehatan suatu masyarakat adalah Angka Kematian Bayi (AKB) dan Angka Kematian Balita (AKBA). Hal ini disebabkan karena bayi dan balita merupakan kelompok yang mempunyai tingkat kerentanan yang besar terhadap penyakit dan kematian. Banyak faktor yang menyebabkan masih tingginya AKB dan AKBA di Indonesia dan salah satunya adalah penyakit infeksi akut pada saluran pernapasan bagian bawah terutama pneumonia (Depkes RI, 2006).

Pneumonia merupakan salah satu penyakit infeksi yang menyerang jaringan paru-paru dan atau ditandai dengan batuk dan kesulitan bernafas, yang biasa disebut sebagai nafas cepat/sesak nafas dan penyakit ini serius pada anak-anak. Angka kejadiannya di Eropa dan Amerika Utara adalah diantara 34 sampai 40 kasus per 1.000 anak. Keadaan ini berkaitan erat dengan berbagai kondisi yang melatar belakanginya seperti malnutrisi, kondisi lingkungan juga polusi di dalam rumah seperti asap, debu dan sebagainya (Ostapchuk, 2004). Berdasarkan data The United


(21)

Nations Children Fund (UNICEF)/World Health Organization (WHO) tahun 2006,

dilaporkan bahwa proporsi kematian balita (19%) dan bayi (26%) pneumonia di dunia adalah cukup besar. Pneumonia bahkan disebut sebagai wabah raya yang terlupakan atau The Forgotten Pandemic. Hal inilah yang menyebabkan dunia internasional menganggap pneumonia sebagai masalah kesehatan masyarakat dan masalah pembangunan yang sangat serius dan perlu ditanggulangi bersama.

Sebanyak 2 juta balita diperkirakan meninggal setiap tahunnya di negara berkembang karena pneumonia. Angka kejadian pneumonia pada balita diperkirakan lebih dari 150 juta kasus setiap tahunnya, dimana kasus ini merupakan lebih dari 95% dari seluruh kasus pneumonia pada balita di seluruh dunia (UNICEF/WHO, 2006).

Pneumonia masih merupakan penyebab utama kematian bayi dan balita di Indonesia. Angka kematian pneumonia balita secara nasional berdasarkan hasil survei mortalitas yang dilakukan oleh Subdit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) di 10 propinsi tahun 2005, tampak bahwa pneumonia masih merupakan penyebab kematian tertinggi pada balita yaitu sebesar 22,5% (Depkes RI, 2006). Angka kematian pneumonia balita di Propinsi Sumatera Utara dan Kabupaten Langkat tidak tersedia data, karena angka kematian balita yang ada di propinsi dan kabupaten adalah angka kematian balita secara keseluruhan dan bukan berdasarkan penyebab kematian. Angka kesakitan pneumonia pada balita secara nasional berdasarkan hasil survei morbiditas oleh Subdit ISPA tahun 2005 dan angka kesakitan pneumonia pada balita berdasarkan profil kesehatan Propinsi Sumatera Utara tahun 2007 serta angka


(22)

kesakitan pneumonia pada balita berdasarkan profil kesehatan Kabupaten Langkat tahun 2007 dapat dilihat pada tabel 1 di bawah ini.

Tabel 1. Angka Kesakitan Pneumonia Balita Berdasarkan Hasil Survei Morbiditas Tahun 2005, Berdasarkan Profil Kesehatan Propinsi Sumatera Utara Tahun 2007, dan Berdasarkan Profil Kesehatan Kabupaten Langkat Tahun 2007

Angka Kesakitan Pneumonia pada Balita Indonesia Propinsi Sumatera

Utara

Kabupaten Langkat Kecamatan Stabat

5,12 % 7,6 % 9,1 % 11,1 %

Angka kesakitan pneumonia balita pada tabel 1 di atas bila dibandingkan dengan angka kesakitan pneumonia balita yang diharapkan pada akhir tahun 2009 yaitu sebanyak 4% (Depkes RI, 2005), ternyata angka kesakitan pneumonia balita di Propinsi Sumatera Utara, terutama di Kabupaten Langkat masih cukup tinggi khususnya Kecamatan Stabat dengan angka kesakitan 11,1% . Masih banyak hal yang perlu dilakukan untuk mencapai target tersebut.

Penyakit pneumonia pada balita sangat berbahaya karena dapat mengakibatkan kematian dalam waktu yang singkat, bila tidak segera mendapat pertolongan yang cepat dan tepat. Secara teoritis diperkirakan bahwa penderita pneumonia akan meninggal bila tidak diberi pengobatan. Bila hal ini benar maka diperkirakan tanpa pemberian pengobatan akan didapat 250.000 kematian balita akibat pneumonia setiap tahunnya di Indonesia (Depkes RI, 2006).

Berdasarkan hasil penelitian Notosiswoyo, dkk (2003) bahwa salah satu penyebab tingginya angka kesakitan dan kematian balita akibat pneumonia


(23)

dikarenakan rendahnya pengetahuan masyarakat, terutama ibu balita tentang pneumonia yang menimpa anaknya, dan mereka terlambat membawa anak balitanya berobat ke puskesmas. Hasil penelitian di Kabupaten Indramayu ini menyimpulkan bahwa 76,2% ibu tidak tahu istilah pneumonia.

Penyakit pneumonia pada balita pada dasarnya dapat dicegah dengan berbagai upaya yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh anak terhadap kuman penyakit. Upaya tersebut yaitu : memberikan imunisasi secara lengkap kepada balita, memberikan Air Susu Ibu (ASI) secara eksklusif dan memberikan ASI hingga anak berumur 2 tahun, pemberian nutrisi yang baik, penghindaran pajanan asap rokok, asap dapur, dll; perbaikan lingkungan hidup dan sikap hidup sehat, yang kesemuanya itu dapat menghindarkan balita dari risiko terinfeksi penyakit menular termasuk penghindaran terhadap pneumonia (Said, 2006).

Sejak tahun 1990 Program Pemberantasan Penyakit Infeksi Saluran Pernafasan Akut (P2 ISPA) memfokuskan pada penanggulangan pneumonia balita. Namun masih banyak kendala untuk menurunkan angka kematiannya. Keberhasilan program P2 ISPA dalam penanggulangan pneumonia balita salah satunya ditentukan oleh faktor pengetahuan, sikap dan tindakan masyarakat, petugas dan penentu kebijakan. Oleh karena itu upaya promosi penanggulangan pneumonia balita sangatlah diperlukan (Depkes RI, 2001).

Keberhasilan pemerintah dalam menanggulangi masalah penyakit pneumonia pada balita tidak hanya menjadi tanggung jawab petugas kesehatan saja tetapi juga


(24)

menjadi tanggung jawab keluarga terutama ibu. Ini dapat dilihat dari sasaran primer dalam promosi penanggulangan pneumonia balita pada program Pemberantasan Penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (P2 ISPA) antara lain: ibu balita, pengasuh balita, ayah balita, kakek/nenek balita, keluarga serumah balita, tetangga, masyarakat. Ibu balita merupakan sasaran utama dari sasaran primer tersebut, karena ibu mempunyai peranan besar dalam perawatan anaknya. Umumnya ibu merupakan orang pertama yang mengetahui gejala/tanda penyakit pada anak. (Depkes RI, 2001).

Promosi kesehatan untuk upaya menurunkan angka kesakitan pneumonia pada balita saat ini adalah merupakan sarana yang tepat. Salah satu bentuk promosi yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan penyuluhan yang berkaitan dengan penyakit pneumonia kepada masyarakat khususnya ibu balita . Notoatmodjo et al (1993) membuktikan bahwa penyuluhan kesehatan antara lain berhasil meningkatkan tindakan pengobatan sendiri untuk kasus ISPA ringan (infeksi saluran napas atas) pada anak balita di Jawa Timur dan Sumatera Barat. Pemberian penyuluhan diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan, sikap dan tindakan ibu mengenai pola hidup bersih dan sehat, sehingga dapat diterapkan dalam kehidupan mereka sehari-hari yang akhirnya dapat mencegah penyakit pneumonia pada balitanya.

Metode penyuluhan kesehatan yang dilakukan oleh penyuluh puskesmas disesuaikan dengan unsur perilaku sasaran yang akan diubah, apakah unsur pengetahuan, sikap atau tindakan. Metode penyuluhan yang paling sering dilakukan oleh penyuluh puskesmas untuk meningkatkan pengetahuan adalah metode


(25)

ceramah/tanya jawab (Depkes RI, 1991). Salah satu kelemahan ceramah adalah pesan yang terinci mudah dilupakan setelah beberapa lama (Notoatmodjo at al, 1993).

Salah satu alat bantu atau media dalam penyuluhan kesehatan adalah Video

Compact Disk (VCD). Video sebagai media elektronik adalah media komunikasi

yang memiliki unsur audio-visual (narasi, musik, dialog, sound efect, gambar atau foto, teks, animasi, grafik) sebagai keunggulannya dibanding dengan media komunikasi massa lainnya (De Vito, 2001). Video kebanyakan digunakan sebagai alat peraga untuk pertemuan kelompok, terutama dengan tujuan untuk mempengaruhi sikap dan pengetahuan sasaran (Mardikanto, 1993).

Kegiatan penyuluhan kesehatan di Kecamatan Stabat sudah banyak dilakukan. Selama tahun 2007 dilaporkan sebanyak 78 kali kegiatan penyuluhan kesehatan sudah dilakukan di Kecamatan Stabat yang terdiri dari antara lain : penyuluhan kesehatan lingkungan, penyuluhan dan penjaringan mata, penyuluhan desa siaga, penyuluhan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS), penyuluhan imunisasi, penyuluhan gizi, penyuluhan ibu hamil/Keluarga Berencana (KB), penyuluhan TB Paru, penyuluhan Lansia, penyuluhan Demam Berdarah Deque (DBD), penyuluhan Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA), penyuluhan Perilaku Sehat (Dinkes Langkat, 2007). Ceramah sebagai salah satu metode yang digunakan dalam penyuluhan kesehatan cukup efektif sebagai penyampaian pesan, namun efektivitas ceramah disertai pemutaran VCD dibandingkan dengan ceramah tanpa VCD untuk meningkatkan pengetahuan dan sikap ibu tentang penyakit pneumonia pada balita


(26)

belum diketahui. Berdasarkan informasi dari petugas kesehatan di Kecamatan Stabat selama peneliti melakukan survey pendahuluan, bahwa mereka belum pernah memberikan penyuluhan kesehatan dengan menggunakan media seperti leaflet, film/VCD khususnya tentang penyakit pneumonia balita.

Berpijak dari hal tersebut di atas maka perlu dilakukan penelitian mengenai efektivitas penyuluhan kesehatan menggunakan metode ceramah disertai pemutaran

VCD dibandingkan dengan ceramah tanpa pemutaran VCD dalam meningkatkan

pengetahuan dan sikap ibu tentang penyakit pneumonia pada balita di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat.

1.2. Permasalahan

Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan di atas, maka permasalahan dalam penelitian ini adalah belum diketahuinya efektivitas penyuluhan kesehatan menggunakan metode ceramah disertai pemutaran VCD dibandingkan dengan metode ceramah tanpa VCD dalam meningkatkan pengetahuan dan sikap ibu tentang penyakit pneumonia pada balita di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat.

1.3. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis efektivitas penyuluhan kesehatan menggunakan metode ceramah disertai pemutaran VCD dibandingkan dengan metode ceramah tanpa VCD dalam meningkatkan pengetahuan dan sikap ibu tentang penyakit pneumonia pada balita di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat.


(27)

1.4. Hipotesis

1. Ada perbedaan rata-rata pengetahuan dan sikap ibu sebelum dan segera setelah penyuluhan, sebelum dan seminggu sesudah penyuluhan , serta segera setelah penyuluhan dan seminggu sesudah penyuluhan menggunakan metode ceramah dengan dan tanpa disertai pemutaran VCD.

2. Ada perbedaan keefektifan metode penyuluhan menggunakan ceramah dengan dan tanpa disertai pemutaran VCD.

1.5. Manfaat Penelitian

1. Bermanfaat bagi Dinas Kesehatan Kabupaten Langkat, sebagai acuan (model) dalam merencanakan dan melaksanakan penyuluhan kesehatan secara konsisten atau dapat menyempurnakan dan mengembangkan metode penyuluhan kesehatan yang lebih efisien dan efektif, sehingga perilaku kesehatan masyarakat menjadi lebih baik atau dapat memenuhi ketentuan perilaku sehat.

2. Bermanfaat sebagai dasar untuk penelitian lanjutan bagi peneliti-peneliti yang ingin melakukan penelitian tentang metode penyuluhan kesehatan.


(28)

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Promosi Kesehatan

Promosi kesehatan adalah proses memberdayakan atau memandirikan masyarakat untuk memelihara, meningkatkan dan melindungi kesehatannya melalui peningkatan kesadaran, kemauan dan kemampuan, serta pengembangan lingkungan yang sehat (Depkes, 2000). Promosi kesehatan mencakup aspek perilaku, yaitu upaya untuk memotivasi, mendorong dan membangkitkan kesadaran akan potensi yang dimiliki masyarakat agar mereka mampu memelihara dan meningkatkan kesehatannya. Istilah dan pengertian promosi kesehatan ini merupakan pengembangan dari istilah pengertian yang sudah dikenal selama ini, seperti Pendidikan Kesehatan, Penyuluhan Kesehatan, KIE (Komunikasi, Informasi dan Edukasi).

Promosi kesehatan dapat diartikan sebagai upaya menyebarluaskan, mengenalkan atau menjual pesan-pesan kesehatan sehingga masyarakat menerima atau membeli pesan-pesan kesehatan tersebut dan akhirnya masyarakat mau berperilaku hidup sehat (Notoatmodjo, 2005).

Salah satu kegiatan promosi kesehatan adalah pemberian informasi atau pesan kesehatan dan penyuluhan kesehatan untuk memberikan atau meningkatkan


(29)

pengetahuan dan sikap tentang kesehatan untuk memudahkan terjadinya perilaku sehat (Notoatmodjo, 2005).

2.2. Penyuluhan Kesehatan

Penyuluhan kesehatan pada dasarnya adalah suatu proses mendidik individu/masyarakat supaya mereka dapat memecahkan masalah-masalah kesehatan yang dihadapi. Seperti halnya proses pendidikan lainnya, pendidikan kesehatan mempunyai unsur masukan-masukan yang setelah diolah dengan teknik-teknik tertentu akan menghasilkan keluaran yang sesuai dengan harapan atau tujuan kegiatan tersebut. Tidak dapat disangkal, pendidikan bukanlah satu-satunya cara mengubah perilaku, tetapi pendidikan juga mempunyai peranan yang cukup penting dalam perubahan pengetahuan setiap individu (Sarwono, 2004).

Upaya agar masyarakat berperilaku atau mengadopsi perilaku kesehatan dengan memberikan informasi melalui kegiatan yang disebut pendidikan atau penyuluhan kesehatan, dampaknya akan lama tetapi bila perilaku berhasil diadopsi masyarakat, maka akan langgeng bahkan selama hidup dilakukan (Notoatmodjo, 2003).

Penyuluhan kesehatan merupakan gabungan kegiatan yang berdasarkan prinsip-prinsip belajar, sehingga dapat dikatakan penyuluhan kesehatan merupakan proses belajar. Proses belajar bertujuan untuk terjadinya suatu perubahan respons atau reaksi individu terhadap lingkungannya. Proses belajar menyangkut 3 bidang


(30)

(domain), yaitu : 1) Pengetahuan (cognitive domain), 2) Sikap (afektif domain),

3) Tindakan (psychomotor domain) (Notoatmodjo, 2003). 2.2.1. Pengetahuan (knowledge)

Pengetahuan merupakan hasil dari tahu, dan ini terjadi setelah orang melakukan penginderaan terhadap suatu objek tertentu. Penginderaan terjadi melalui pancaindra manusia. Pengetahuan atau kognitif merupakan domain yang sangat penting dalam membentuk tindakan seseorang. Perilaku baru atau adopsi perilaku yang didasari pengetahuan, kesadaran dan sikap positif akan bersifat langgeng (long

lasting). Sedangkan perilaku yang tidak didasari pengetahuan dan kesadaran tidak

akan berlangsung lama (Notoatmodjo, 2003).

Pengetahuan mempunyai 6 tingkatan menurut Notoatmodjo (2003), yaitu : 1. Tahu (know) diartikan sebagai mengingat suatu materi yang telah dipelajari

sebelumnya. Termasuk ke dalam pengetahuan tingkat ini adalah mengingat kembali (recall) sesuatu yang spesifik dari seluruh bahan yang dipelajari atau rangsangan yang telah diterima. Tahu (know) ini merupakan tingkat pengetahuan yang paling rendah. Contoh : dapat menyebutkan tanda-tanda penyakit pneumonia pada balita.

2. Memahami (comprehension) diartikan sebagai sesuatu kemampuan untuk menjelaskan secara benar tentang objek yang diketahui, dan dapat menginterpretasikan materi tersebut secara benar. Misalnya dapat menjelaskan mengapa harus makan makanan yang bergizi.


(31)

3. Aplikasi (aplication) diartikan sebagai kemampuan untuk menggunakan materi yang telah dipelajari pada situasi atau kondisi sebenarnya. Misalnya dapat menggunakan rumus statistik dalam perhitungan-perhitungan hasil penelitian. 4. Analisis (analysis) adalah suatu kemampuan untuk menjabarkan materi atau suatu

objek ke dalam komponen-komponen, tetapi masih dalam satu struktur organisasi, dan masih ada kaitannya satu sama lain. Kemampuan ini dapat dilihat dari penggunaan kata kerja seperti dapat menggambarkan (membuat bagan), membedakan.

5. Sintesis (synthesis) adalah suatu kemampuan untuk menyusun formulasi baru dari formulasi-formulasi yang ada. Misalnya, dapat menyusun, dapat merencanakan terhadap suatu teori atau rumusan-rumusan yang telah ada.

6. Evaluasi (evaluation), berkaitan dengan kemampuan untuk melakukan justifikasi atau penilaian terhadap suatu materi atau objek.

2.2.2. Sikap (attitude)

Sikap merupakan reaksi atau respon yang masih tertutup dari seseorang terhadap suatu stimulus atau objek. Manifestasi sikap itu tidak dapat langsung dilihat, tetapi hanya dapat ditafsirkan lebih dahulu dari perilaku yang tertutup. Sikap itu masih merupakan reaksi tertutup, bukan reaksi terbuka atau tingkah laku yang terbuka. Sikap merupakan kesiapan untuk bereaksi terhadap objek di lingkungan tertentu sebagai suatu penghayatan terhadap objek. Sikap itu mempunyai 3 komponen pokok yaitu : 1) kepercayaan (keyakinan), ide, konsep terhadap suatu objek,


(32)

2) kehidupan emosional atau evaluasi terhadap suatu objek, 3) kecenderungan untuk bertindak. Menentuan sikap yang utuh ini, pengetahuan, pikiran, keyakinan dan emosi memegang peranan yang penting (Notoatmodjo, 2003).

Suatu contoh misalnya, seorang ibu telah mendengar tentang penyakit pneumonia (penyebabnya, akibatnya, pencegahannya, dan sebagainya). Pengetahuan ini akan membawa ibu untuk berpikir dan berusaha supaya anaknya tidak terkena pneumonia. Proses berpikir ini, komponen emosi dan keyakinan ikut bekerja sehingga ibu tersebut berniat untuk memberikan ASI memadai, memenuhi gizi baik, memberi imunisasi lengkap pada anaknya serta membuat lingkungan rumah sehat untuk mencegah supaya anaknya tidak terkena pneumonia. Ibu ini mempunyai sikap tertentu terhadap objek yang berupa penyakit pneumonia.

Menurut Notoatmodjo (2003), sikap terdiri dari berbagai tingkatan, yaitu : 1. Menerima (receiving), dapat diartikan bahwa orang (subjek) mau dan

memperhatikan stimulus yang diberikan (objek). Misalnya sikap ibu terhadap penyakit pneumonia dapat dilihat dari kesediaan dan perhatian ibu terhadap ceramah-ceramah tentang penyakit pneumonia pada balita.

2. Merespon (responding), merupakan indikasi dari sikap dalam bentuk memberikan jawaban apabila ditanya, mengerjakan, dan menyelesaikan tugas yang diberikan. Hal ini menunjukkan bahwa orang menerima ide tersebut.

3. Menghargai (valuing), merupakan indikasi dari sikap dalam bentuk mengajak orang lain untuk mengerjakan atau mendiskusikan sesuatu masalah.


(33)

4. Bertanggung jawab (responsible) atas segala sesuatu yang telah dipilih dengan segala resiko merupakan sikap yang paling tinggi.

Sikap dibedakan menjadi : a. Sikap positif, yaitu sikap yang menunjukkan atau memperlihatkan menerima, menyetujui terhadap norma-norma yang berlaku dimana individu berada, b. Sikap negatif, yaitu menunjukkan penolakan atau tidak menyetujui terhadap norma-norma yang berlaku dimana individu itu berada (Notoatmodjo, 2003).

2.2.3. Tindakan (practice)

Sikap belum tentu otomatis terwujud dalam suatu tindakan (overt behavior). Agar sikap menjadi suatu perbuatan nyata diperlukan faktor-faktor pendukung atau suatu kondisi yang memungkinkan, antara lain adalah fasilitas, dukungan (support) pihak lain dan lain-lain.

Praktek atau tindakan mempunyai beberapa tingkatan, yakni: 1) Persepsi, mengenal dan memilih berbagai objek sehubungan dengan tindakan yang akan diambil adalah merupakan praktek tingkat pertama. 2) Respons terpimpin, dapat melakukan sesuatu sesuai dengan urutan yang benar dan sesuai dengan contoh adalah indikator praktek tingkat dua. 3) Mekanisme, dapat melakukan sesuatu dengan benar secara otomatis dan sudah berupa kebiasaan adalah praktek tingkat tiga. 4) Adopsi tindakan yang sudah berkembang dengan baik, sudah dimodifikasi tanpa mengurangi kebenaran tindakan (Notoatmodjo, 2003).


(34)

Adapun variabel yang akan diukur dalam penelitian ini adalah pengetahuan dan sikap ibu tentang penyakit pneumonia pada balita, sedangkan tindakan ibu tidak diambil sebagai variabel yang akan diukur karena tindakan seseorang (ibu) tidak dapat diukur dalam waktu relatif singkat.

2.3. Metode Ceramah

Metode ceramah, merupakan metode pertemuan yang paling sederhana dan paling sering diselenggarakan untuk menggugah kesadaran dan minat sasaran penyuluhan. Metode ini penyuluh lebih banyak memegang peran untuk menyampaikan dan menjelaskan materi penyuluhannya dengan sedikit memberikan kesempatan kepada sasaran untuk menyampaikan tanggapannya (Mardikanto, 1993).

Metode ceramah merupakan salah satu metode yang baik untuk kelompok besar. Kelompok besar di sini maksudnya adalah apabila peserta penyuluhan itu lebih dari 15 orang. Metode ini baik untuk sasaran pendidikan tinggi maupun rendah (Notoatmodjo, 2003).

Pengaruh besarnya jumlah sasaran, dalam metode ini seringkali digunakan alat bantu yang berupa matri tertulis dan atau gambar terproyeksi untuk menarik perhatian dan memperjelas materi yang disampaikan. Waktu penyelenggaraan ceramah juga harus dibatasi, maksimum 1-2 jam (Mardikanto, 1993).

Beberapa keuntungan menggunakan metode ceramah adalah murah dari segi biaya, mudah mengulang kembali jika ada materi yang kurang jelas ditangkap peserta dari pada proses membaca sendiri (Lunandi, 1993). Selain keuntungan ada juga


(35)

kelemahan menggunakan metode ceramah, salah satunya adalah pesan yang terinci mudah dilupakan setelah beberapa lama (Notoatmodjo at al, 1993).

Kelekatan ingatan dari bahan yang disampaikan dipengaruhi juga oleh metode dalam penyampaian informasi tersebut. Hal ini sesuai dengan hasil penelitian Socony di Amerika dalam Lunandi (1993) yang dapat dilihat pada tabel 2 di bawah ini.

Tabel 2. Metode Penyampaian Informasi dan Kelekatan Ingatan Metode Pemberian 3 Jam Kemudian 3 Hari Kemudian

Menceritakan 70% 10%

Mempertunjukkan 72% 20%

Mempertunjukkan dan Menceritakan

85% 65% Sumber : Socony dalam Lunandi, 1993

Berdasarkan tabel 2 di atas dapat juga dilihat bahwa ada perbedaan kelekatan ingatan dari dua pengukuran yang dilakukan yaitu 3 jam kemudian dan 3 hari kemudian. Untuk itu dalam penelitian ini juga dilakukan dua kali pengukuran pengetahuan dan sikap responden setelah penyuluhan yaitu segera setelah penyuluhan dan seminggu sesudah penyuluhan kesehatan menggunakan metode ceramah dengan dan tanpa disertai pemutaran VCD tentang penyakit pneumonia pada balita dengan tujuan untuk mengetahui perbedaan kelekatan ingatan masing-masing perlakuan. Alasan dilakukan pengukuran postes 1 yaitu segera setelah penyuluhan adalah bahwa responden masih segar ingatannya terhadap materi yang disampaikan dan dapat diasumsikan adanya perubahan pengetahuan dan sikap adalah akibat intervensi yang dilakukan, sedangkan alasan dilakukan pengukuran postes 2 yaitu seminggu sesudah penyuluhan adalah dengan pertimbangan memperkecil kemungkinan responden tidak


(36)

berada ditempat atau bepergian bila waktu postes 2 terlalu lama dan juga pada penelitian ini postes 2 dilakukan bersamaan dengan jadwal kegiatan posyandu yang bertepatan seminggu sesudah penyuluhan.

2.4. Video Compact Disk ( VCD)

Salah satu alat bantu atau media dalam penyuluhan kesehatan adalah Video

Compact Disk (VCD). VCD adalah video digital yang disimpan dalam piringan disk

(CD). Video sebagai media elektronik adalah media komunikasi yang memiliki unsur audio-visual (narasi, musik, dialog, sound efect, gambar atau foto, teks, animasi, grafik) sebagai keunggulannya dibanding dengan media komunikasi massa lainnya (De Vito, 2001). Video sebagai media instruksional dapat menggugah perasaan dan menarik minat dengan tujuan terjadi perubahan perilaku (Laura, 2002).

Kelebihan penggunaan VCD, antara lain : lebih mudah dipahami, lebih menarik, sebagai informasi umum dan hiburan, bertatap muka, mengikutsertakan seluruh panca indera, penyajian dapat dikendalikan dan jangkauannya relatif besar. Sementara itu kelemahan pemanfaatan VCD, antara lain : biaya lebih tinggi, sedikit rumit, perlu listrik dan alat, perlu persiapan, perlu penyimpanan dan perlu keterampilan untuk mengoperasikannya (Notoatmodjo, 2003).

De Porter (2000) mengungkapkan manusia dapat menyerap suatu materi sebanyak 50% dari apa yang didengar dan dilihat (audio visual), sedangkan dari yang dilihatnya hanya 30%, dari yang didengarnya hanya 20%, dan dari yang dibaca hanya 10%. Pengetahuan yang ada pada seseorang diterima melalui indera. Menurut


(37)

penelitian para ahli, indera yang paling banyak menyalurkan pengetahuan ke dalam otak adalah mata. Kurang lebih 75% sampai 87% dari pengetahuan manusia diperoleh/disalurkan melalui mata. Sedangkan 13% sampai 25% lainnya tersalur melalui indera yang lain. Dapat disimpulkan bahwa alat-alat visual lebih mempermudah cara penyampaian dan penerimaan informasi atau bahan pendidikan (Notoatmodjo, 2003).

2.5. Pneumonia pada Balita

Batuk pilek adalah penyakit yang umumnya terjadi pada anak-anak terutama balita. Biasanya memang sembuh dengan sendirinya. Apabila batuk pilek sudah menimbulkan nafas sesak dan nafas cepat orang tua harus segera membawa berobat konsulkan ke puskesmas atau rumah sakit terdekat. Batuk pilek yang diikuti dengan nafas cepat atau sesak, menunjukkan adanya gejala peradangan pada paru. Jika sudah menyerang paru berarti sudah masuk tahap serius dan harus benar-benar diobati karena dapat menimbulkan kematian. Keadaan seperti inilah yang disebut sebagai pneumonia (Machmud, 2006)

Pneumonia masih merupakan masalah kesehatan masyarakat di Indonesia yang paling banyak menyebabkan kematian pada balita. Berbagai upaya telah dilakukan pemerintah dalam rangka penurunan angka kesakitan dan kematian akibat pneumonia ini. Namun target penurunan angka kesakitan dan kematian belum mencapai yang diharapkan.


(38)

2.5.1. Pengertian

Pneumonia balita adalah penyakit infeksi yang menyerang paru-paru yang ditandai dengan batuk disertai napas cepat dan atau sesak pada anak usia balita 0-5 tahun (Depkes RI, 2007).

Pengertian lainnya menyebutkan bahwa pneumonia balita merupakan salah satu penyakit infeksi saluran pernapasan akut yang menyebabkan peradangan atau iritasi pada salah satu atau kedua paru, yang disebabkan oleh infeksi. Setiap anak dapat terkena pneumonia (Ostapchuk, 2004).

2.5.2. Gejala

Predictor paling kuat adanya pneumonia balita adalah demam, sianosis yang

diikuti salah satu tanda di bawah ini seperti sesak nafas, batuk, pilek, retraksi dinding dada. Jika terdapat sesak napas yang timbul pada balita di bawah usia 2 tahun dan disertai dengan peningkatan suhu sampai 38’C, disebut Suspect pneumonia. Pengukuran frekuensi sesak napas memerlukan waktu satu menit ketika anak dalam keadaan tenang (Machmud, 2006).

Tanda sesak nafas dapat dilihat secara fisik antara lain bayi bernafas lewat cuping hidung, sehingga cuping hidung kembang kempis atau bisa dilihat melalui dadanya, terlihat adanya tarikan dinding dada. Frekuensi pernafasan menjadi meningkat pada bayi kurang dari 2 bulan 60x/menit, 2 bulan-1 tahun 50x/menit dan 1-5 tahun 40x/menit (Machmud, 2006).


(39)

Menurut WHO (2003), untuk menentukan seorang anak menderita napas cepat dapat dilihat pada Tabel 3 di bawah.

Tabel 3. Kriteria Napas Cepat Menurut Frekuensi Pernapasan Berdasarkan Umur Anak

Umur anak Napas cepat, bila frekuensi napas lebih dari Kurang dari 2 bulan

2 bulan sampai 12 bulan 12 bulan sampai 5 tahun

60 kali per menit 50 kali per menit 40 kali per menit Sumber : Penanganan Infeksi Saluran Pernapasan Akut pada Anak di

Rumah Sakit Kecil Negara Berkembang, WHO, 2003, p 16;24 2.5.3. Etiologi pneumonia

Etiologi pneumonia pada balita sukar untuk ditetapkan karena dahak biasanya sukar untuk diperoleh, sedangkan prosedur pemeriksaan imunologi belum memberikan hasil yang memuaskan untuk menentukan adanya bakteri sebagai penyebab pneumonia. Hanya biakan dari aspirat paru serta pemeriksaan spesimen darah yang dapat diandalkan untuk membantu penetapkan etiologi pneumonia. Pemeriksaan spesimen aspirat paru merupakan cara yang sensitif untuk mendapatkan dan menentukan bakteri penyebab pneumonia pada balita, akan tetapi punski paru merupakan prosedur yang berisiko dan bertentangan dengan etika jika hanya dimaksudkan untuk penelitian. Hal inilah maka penetapan etiologi pneumonia di Indonesi masih berdasarkan pada hasil penelitian di luar Indonesia. Menentukan penyebab pneumonia sering kali sulit dilakukan, tetapi umur pasien akan dapat mengarahkan kemungkinan penyebabnya (Depkes RI, 2006).


(40)

pneumoniae, Hemophilus influenzae tipe b dan Staphylococcus aureus.

Diperkirakan 75 % pneumonia pada anak balita di negara berkembang termasuk di Indonesia disebabkan oleh Streptococcus pneumoniae dan Hemophilus influenzae tipe b (Said, 2006).

Menurut Alsagaff dan Mukty (2002), pneumonia sebagian besar disebabkan oleh infeksi, akan tetapi dapat juga disebabkan oleh bahan-bahan lain, sehingga dikenal :

1. Pneumonia lipid:

Oleh karena aspirasi minyak mineral.

2. Pneumonia kimiawi (Chemical pneumonitis):

Inhalasi bahan-bahan organik dan anorganik atau uap kimia seperti berillium. 3. Extrinsic allergic alveolitis:

Inhalasi bahan debu yang mengandung alergen, seperti spora aktinomisetes

termofilik yang terdapat pada ampas tebu di pabrik gula.

4. Pneumonia karena obat:

Nitrofurantoin, busultan, metotreksat. 5. Pneumonia karena radiasi.

6. Pneumonia dengan penyebab yang tak jelas:


(41)

2.5.4. Faktor risiko pneumonia

Berdasarkan hasil penelitian dari berbagai negara termasuk Indonesia dan berbagai publikasi ilmiah, dilaporkan berbagai faktor risiko, baik yang meningkatkan insiden (morbiditas) maupun kematian (mortalitas) akibat pneumonia. Faktor risiko yang meningkatkan insiden pneumonia adalah umur < 2 bulan, laki-laki, gizi kurang, berat badan lahir rendah, tidak mendapat ASI memadai, polusi udara, kepadatan tempat tinggal, imunisasi yang tidak memadai, membedong anak (menyelimuti berlebihan), defisiensi Vitamin A, pemberian makanan tambahan terlalu dini, ventilasi rumah kurang memadai. Faktor risiko yang meningkatkan angka kematian pneumonia adalah umur < 2 bulan, tingkat sosio-ekonomi rendah, kurang gizi, berat badan lahir rendah, tingkat pendidikan ibu yang rendah, tingkat jangkauan pelayanan kesehatan yang rendah, kepadatan tempat tinggal, imunisasi yang tidak memadai, menderita penyakit kronik, aspek kepercayaan setempat dalam praktek pencarian pengobatan yang salah (Depkes RI, 2005).

2.5.5. Pencegahan penyakit pneumonia pada balita

Pengertian pencegahan secara umum adalah mengambil tindakan terlebih dahulu sebelum kejadian. Pada dasarnya ada tiga tingkatan pencegahan secara umum yakni pencegahan tingkat pertama (primary prevention) yang meliputi promosi kesehatan dan pencegahan khusus dengan sasaran pencegahan yaitu mengurangi penyebab, mengatasi/modifikasi lingkungan (seperti perbaikan fisik, lingkungan biologis dan sosial), dan meningkatkan daya tahan host seperti perbaikan status gizi,


(42)

pemberian imunisasi, peningkatan status psikologis dan peningkatan ketahanan fisik. Pencegahan tingkat kedua (secondary prevention) yang meliputi diagnosis dini serta pengobatan yang tepat. Sedangkan pencegahan tingkat ketiga (tertiary prevention) yang meliputi pencegahan terhadap cacat dan rehabilitasi.

Penyakit pneumonia pada balita pada dasarnya dapat dicegah melalui upaya-upaya sebagai berikut :

1. Menjauhkan balita dari penderita batuk.

2. Melakukan imunisasi lengkap di posyandu ataupun puskesmas (terutama campak, difteri, pertusis).

3. Memberikan ASI eksklusif dan memberikan ASI pada bayi/anak hingga berusia 2 tahun.

4. Memperbaiki status gizi balita.

5. Menjauhkan balita dari asap, debu, serta bahan-bahan lain yang mengganggu pernapasan.

6. Membersihkan lingkungan rumah terutama ruangan tempat tinggal balita, serta mengusahakan ruangan memiliki udara bersih dan ventilasi cukup (Depkes RI, 2005).

2.5.6. Perawatan di rumah untuk balita

Anak balita dengan sakit pneumonia ringan perlu mendapat perawatan yang baik di rumah agar tidak terjadi perubahan status menjadi pneumonia berat (Sulistijani, 2001). Berikut ini adalah upaya-upaya yang dapat dilakukan ibu


(43)

sehubungan dengan perawatan di rumah untuk balita, sesuai yang tertulis dalam Buku Saku Pneumonia Balita Direktorat Jenderal Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan, yaitu :

1. Tetap berikan ASI pada anak berusia 0-2 tahun 2. Tingkatkan pemberian makanan bergizi

3. Beri minum lebih banyak dari biasanya

4. Bila badan anak panas, kompres dengan air hangat dan jangan memakai selimut atau pakaian tebal.

5. Jika batuk, berikan obat batuk tradisional seperti campuran 1 sendok teh jeruk nipis dengan 2 sendok teh kecap/madu diberikan 3-4 kali sehari.

6. Jika hidungnya tersumbat karena pilek, bersihkan lubang hidungnya dengan sapu tangan bersih.

7. Segera bawa ke petugas kesehatan bila kondisi balita bertambah parah/memburuk. 2.6. Landasan Teori

Menurut teori Blum dalam Notoatmodjo (2003), bahwa derajat kesehatan itu dipengaruhi oleh 4 faktor utama, yakni: lingkungan, perilaku, pelayanan kesehatan, dan keturunan (hereditas). Perilaku itu sendiri dipengaruhi oleh tiga faktor pokok, sebagaimana teori yang dikemukan oleh Green dan Kreuter (2005), yakni :1) Faktor predisposisi (predisposing factors) meliputi antara lain : pengetahuan, sikap, kepercayaan, nilai-nilai; 2) Faktor pendukung (enabling factors) meliputi antara lain : ketersediaan pelayanan kesehatan, ketersediaan transportasi, ketersediaan program


(44)

kesehatan ; dan 3) Faktor penguat (reinforcing factors) meliputi antara lain : dukungan sosial, pengaruh dan informasi serta feedback oleh tenaga kesehatan, tokoh masyarakat, keluarga.

Secara operasional, pendidikan kesehatan/penyuluhan kesehatan adalah semua kegiatan untuk memberikan dan atau meningkatkan pengetahuan, sikap dan praktek masyarakat dalam memelihara dan meningkatkan kesehatan mereka sendiri (Notoatmodjo, 2003). Apabila konsep Blum, yang menjelaskan bahwa derajat kesehatan itu dipengaruhi oleh 4 faktor utama, yakni: lingkungan, perilaku, pelayanan kesehatan, dan keturunan, maka pendidikan/penyuluhan kesehatan adalah sebuah intervensi terhadap faktor perilaku (konsep Green), maka yang menjadi landasan teori dalam penelitian ini adalah gabungan kedua konsep tersebut yang dapat diilustrasikan seperti pada bagan di bawah ini :


(45)

Pendidikan Kesehatan

Komunikasi Penyuluhan Pemberdayaan

Masyarakat Pemberdayaan

Sosial

Training

Enabling Factors (Ketersediaan sumber-sumber

/fasilitas)

Reinforcing Factors (Sikap dan perilaku

petugas) Predisposing Factors

(Pengetahuan, sikap, kepercayaan, tradisi,

nilai)

Proses Perubahan

Perilaku

Pelayanan

Kesehatan Status Kesehatan Lingkungan

Gambar 1. Hubungan Status Kesehatan , Perilaku dan Pendidikan Kesehatan Kesimpulan dari penjelasan diatas adalah bahwa perilaku seseorang atau masyarakat salah satunya dipengaruhi oleh pengetahuan dan sikap dimana peningkatannya dapat dilakukan dengan memberikan penyuluhan-penyuluhan tentang


(46)

2.7. Kerangka Konsep Penelitian

Berdasarkan tujuan penelitian, maka kerangka konsep dalam penelitian ini adalah sebagai berikut :

PRE-TEST POST-TEST Intervensi

Penyuluhan Kesehatan dengan metode

ceramah tanpa pemutaran VCD

Input Penelitian

Pengetahuan dan sikap ibu tentang penyakit pneumonia pada balita

Output Penelitian Pengetahuan dan sikap

ibu tentang penyakit pneumonia pada balita

Intervensi Penyuluhan Kesehatan

dengan metode ceramah disertai

pemutaran VCD


(47)

BAB III

METODE PENELITIAN

3.1. Jenis Penelitian

Jenis penelitian ini adalah quasi eksperimental design (eksperimen semu), dengan rancangan non equivalent control group design. Kelompok-kelompok yang diteliti pada desain ini tidak diambil secara random melainkan dipilih secara sengaja oleh peneliti sebagai kelompok yang akan diperbandingkan (Purwanto dan Sulistyastuti, 2007). Penelitian ini menggunakan dua kelompok, yaitu kelompok yang diberi perlakuan penyuluhan dengan metode ceramah tanpa pemutaran VCD dan kelompok yang diberi perlakuan penyuluhan dengan metode ceramah disertai pemutaran VCD.

Rancangan penelitian ini dapat digambarkan sebagai berikut:

Pretes Perlakuan Postes 1 Postes 2 Kelompok Eksperimen I

Kelompok Eksperimen II

O1 X1 O2 O3 O4 X2 O5 O6

Gambar 3. Rancangan Penelitian Keterangan:

a. O1 dan O4 adalah pretes, yaitu pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner tertutup untuk mengetahui pengetahuan dan sikap dasar ibu tentang


(48)

b. X1 adalah intervensi yang dilakukan, yaitu penyuluhan kesehatan kepada ibu balita dengan metode ceramah disertai dengan pemutaran VCD pada kelompok eksperimen I.

c. X2 adalah intervensi yang dilakukan, yaitu penyuluhan kesehatan kepada ibu balita dengan metode ceramah tanpa pemutaran VCD pada kelompok eksperimen II.

d. O2 dan O5 adalah postes 1, yaitu pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner tertutup untuk mengetahui pengetahuan dan sikap ibu tentang penyakit pneumonia pada balita, segera setelah penyuluhan.

e. O3 dan O6 adalah postes 2, yaitu pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner tertutup untuk mengetahui pengetahuan dan sikap ibu tentang penyakit pneumonia pada balita, seminggu sesudah penyuluhan.

3.2. Lokasi Penelitian dan Waktu Penelitian

Lokasi penelitian adalah di Kecamatan Stabat. Alasan pemilihan lokasi penelitian adalah karena Kecamatan Stabat merupakan daerah dengan kasus pneumonia pada balita tahun 2007 cukup tinggi, sehingga perlu mendapatkan perhatian. Kecamatan Stabat terdiri dari 10 desa/kelurahan, dimana dari 10 desa/kelurahan tersebut terdapat 3 desa/kelurahan yang mempunyai kasus pneumonia pada balita yang cukup tinggi bila dibandingkan dengan angka kesakitan pneumonia pada balita yang diharapkan pada akhir tahun 2009 yaitu sebesar 4 %. Dalam penelitian ini responden diambil dari 3 desa/kelurahan tersebut.


(49)

Penelitian ini diawali dengan penelusuran pustaka, penentuan judul dan pembimbing, penyusunan proposal yang dimulai sejak bulan Maret 2007. Sedangkan seminar proposal/kolokium, penelitian ke lapangan, pengumpulan, pengolahan dan analisa data, penyusunan hasil penelitian, seminar hasil penelitian/tesis dilaksanakan bulan Januari sampai dengan bulan Agustus 2008.

3.3. Populasi dan Sampel 3.3.1. Populasi

Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu yang mempunyai anak balita di Kelurahan Stabat Baru, Kelurahan Kwala Bingai dan Kelurahan Perdamaian Kecamatan Stabat yang berjumlah 644 orang.

3.3.2. Sampel

Sampel adalah bagian dari populasi yang dipilih mengikuti prosedur tertentu sehingga dapat mewakili populasinya (Purwanto dan Sulistyastuti, 2007). Sampel pada penelitian ini ditetapkan dengan kriteria inklusi yaitu:

1. Belum pernah mengikuti kegiatan penyuluhan tentang penyakit pneumonia pada balita secara khusus, bertujuan untuk memperkecil bias informasi.

2. Bersedia mengikuti kegiatan penyuluhan kesehatan sampai selesai.

3. Mempunyai tingkat pendidikan tamat SD/Sederajat sampai dengan tamat SLTA/Sederajat.

Sebanyak 66 orang dari seluruh populasi ibu balita yang memenuhi kriteria inklusi tersebut dan seluruhnya ditetapkan sebagai sampel. Distribusi jumlah sampel


(50)

Tabel 4. Distribusi Jumlah Sampel pada Masing-masing Kelurahan

No. Kelurahan Jumlah Sampel

1. 2. 3.

Stabat Baru Kwala Bingai

Perdamaian

20 36 10

Sampel dalam penelitian ini yang berjumlah 66 orang dibagi atas 2 kelompok yaitu kelompok ceramah dengan VCD sebanyak 33 orang dan kelompok ceramah tanpa VCD juga sebanyak 33 orang.

Penentuan besar sampel juga dilakukan dengan pertimbangan efektivitas penggunaan metode pendidikan kelompok besar. Kelompok besar disini maksudnya adalah apabila peserta penyuluhan itu lebih dari 15 orang dan metode yang baik untuk kelompok besar dengan sasaran yang berpendidikan tinggi maupun rendah adalah metode ceramah (Notoatmodjo, 2003). Metode pengambilan sampel yang disebut sebagai respoden dalam penelitian ini adalah secara purposive sampling.

Purposive sampling adalah teknik penentuan sampel untuk tujuan tertentu saja

(Sugiyono, 2005).

3.4. Metode Pengumpulan Data 3.4.1. Alat pengumpul data

Alat pengumpul data dalam penelitian ini adalah kuesioner terstruktur yang berisi sejumlah pertanyaan yang diisi oleh responden.

3.4.2. Pelaksanaan pengumpulan data


(51)

1. Tahap persiapan

a. Pada tahap ini peneliti melakukan pengurusan perizinan ke lokasi penelitian. Melakukan pengumpulan data awal. Data awal penelitian diperoleh dari berbagai sumber data yang terpercaya seperti Dinas Kesehatan Kabupaten Langkat, Puskesmas, dan Kantor Kecamatan Stabat.

b. Setelah mendapatkan izin dari lokasi penelitian, peneliti melakukan koordinasi dengan Dinas Kesehatan untuk menentukan lokasi pelaksanaan penyuluhan kesehatan.

c. Uji coba instrumen penelitian dan uji validitas serta reliabilitas kuesioner pengetahuan dan sikap dilakukan untuk ibu balita sebanyak 20 orang di Kelurahan Sidomulyo Kecamatan Stabat yang tidak termasuk lokasi pengambilan sampel dalam penelitian ini. Persiapan bahan ajar yaitu materi ceramah yang akan disampaikan, instrumen penelitian yang terdiri dari kuesioner (pengetahuan dan sikap) dan perangkat audiovisual (VCD).

2. Tahap pelaksanaan

Kegiatan penyuluhan kesehatan dilakukan pada tanggal 28 April 2008, bertempat di Puskesmas Stabat. Sebelum pelaksanaan kegiatan, peneliti sudah berkoordinasi dengan bidan desa untuk mengetahui identitas ibu balita yang akan mengikuti kegiatan penyuluhan kesehatan, sehingga pembagian kedua kelompok responden diupayakan tidak membedakan tingkat pendidikan. Kegiatan penyuluhan kesehatan dibagi dalam 2 (dua) kelompok yaitu :


(52)

a. Kelompok ceramah dengan VCD

Kegiatan penyuluhan kesehatan pada kelompok ini dilakukan pada tanggal 28 April 2008 dimulai pukul 09.00 wib. Penelitian dilaksanakan dengan memberikan penyuluhan kesehatan melalui metode ceramah dengan media pendukung VCD, melalui langkah pelaksanaan : 1) fasilitator membuka acara, menjelaskan tujuan kegiatan, memperkenalkan peneliti 2) melakukan pretes untuk mengetahui pengetahuan dan sikap ibu dengan menggunakan kuesioner yang sudah disiapkan, pelaksanaan pre-test kurang lebih 45 menit, 3) pemutaran VCD tentang penyakit pneumonia balita kurang lebih 15 menit, 4) memberikan kesempatan bagi peserta untuk istirahat kurang lebih 10 menit, 5) memberikan ceramah tentang penyakit pneumonia oleh peneliti sendiri selama kurang lebih 60 menit, 6) responden mengisi kuesioner guna mengukur tingkat pengetahuan dan sikap pada postes 1, yaitu segera setelah penyuluhan.

b. Kelompok ceramah tanpa VCD

Kegiatan penyuluhan kesehatan pada kelompok ini dilakukan pada hari yang sama dengan kelompok ceramah dengan VCD, yaitu pada tanggal 28 April 2008. Kelompok ceramah tanpa VCD diundang hadir pukul 9.30 wib, dan acara dimulai pukul 10.00 wib setelah semua peserta hadir. Penyuluhan kesehatan pada kelompok ceramah tanpa VCD dilakukan pada ruangan yang berbeda dengan kelompok ceramah dengan VCD. Langkah-langkah pelaksanaannya sama dengan yang dilakukan pada kelompok ceramah dengan VCD, hanya saja pada kelompok ini tidak


(53)

dilakukan pemutaran VCD. Ceramah Pada kelompok ini juga diberikan oleh peneliti sendiri setelah selesai memberikan ceramah pada kelompok ceramah dengan VCD.

Pengukuran postes 2 guna mengukur perbedaan pengetahuan dan sikap setelah diberikan perlakuan dilakukan 1 (satu) minggu setelah kegiatan penyuluhan kesehatan. Postes 2 dilakukan pada tanggal 5 Mei 2008 bersamaan dengan jadwal kegiatan posyandu.

3.4.3. Uji validitas dan reliabilitas

Pada penelitian ini uji coba dilakukan terhadap kuesioner pengetahuan dan sikap kepada 20 orang responden yang memiliki karakteristik yang hampir sama dengan responden (Singarimbun, 1989). Uji ini dilakukan pada ibu yang mempunyai balita yang ada di Kelurahan Sidomulyo Kecamatan Stabat yang tidak termasuk lokasi pengambilan sampel dalam penelitian ini.

Uji validitas dan reliabilitas (kesahihan dan keterandalan) alat ukur penelitian berupa kuesioner dilakukan sebelum digunakan untuk mengukur nilai pengetahuan dan sikap ibu balita. Hal ini dimaksudkan agar alat ukur yang digunakan benar-benar tepat dan cermat dalam melakukan fungsi ukurnya serta dapat dipercaya. Validitas dan reliabilitas alat ukur dilihat dari koefisien korelasinya, semakin tinggi angka koefisien korelasi berarti semakin valid dan reliabel alat ukur tersebut (Sugiono, 2001).

Uji validitas kuesioner dilakukan dengan membandingkan nilai r tabel dengan nilai r hasil. Nilai r tabel dengan tabel r dengan menggunakan df = n-2, pada tingkat


(54)

Df = n-2

= 20-2 = 18 r tabel = 0,444

Nilai r hasil dari masing-masing pertanyaan dibandingkan dengan r tabel, bila r hasil > r tabel, maka pertanyaan tersebut valid dan bila r alpha > r tabel maka pertanyaan tersebut reliabel.

Alat ukur pengetahuan sebelum diuji berjumlah 21 item pertanyaan, setelah dilakukan uji validitas masing-masing item dengan menggunakan rumus Alpha (Arikunto, 2002), dari uji coba tersebut 5 item dinyatakan gugur (nomor item 2, 4, 6, 8, 12), dimana r hasil < r tabel, lalu 16 item yang diuji kembali dan sudah valid, kemudian dilakukan uji reliabel dan diperoleh koefisien reliabilitas alpha 0,9621 yang berarti alat ukur tersebut reliabel.

Alat ukur sikap berjumlah 16 item pertanyaan sebelum diuji, setelah dilakukan uji validitas maka 1 item dinyatakan gugur (nomor item 2). Kemudian 15 item tersebut diuji validitasnya kembali dan sudah valid, lalu dilakukan uji reliabel maka diperoleh koefisien reliabilitas alpha 0,9227 yang berarti alat ukur tersebut reliabel. Lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel 5 berikut :

Tabel 5. Hasil Perhitungan Validitas dan Reliabilitas

Variabel r tabel r hasil Alpha Keterangan

Pengetahuan P1 P2 P3 P4 P5 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,8239 0,8239 0,7185 0,8835 0,7828

0,9621 Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel


(55)

Tabel 5. Lanjutan P7 P8 P9 P10 P11 P12 P13 P14 P15 P16 Sikap S1 S2 S3 S4 S5 S6 S7 S8 S9 S10 S11 S12 S13 S14 S15 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,444 0,8835 0,8835 0,6888 0,9035 0,4778 0,4778 0,8636 0,6677 0,8437 0,9621 0,5672 0,8162 0,4813 0,6619 0,4971 0,7670 0,8162 0,8162 0,5644 0,7670 0,5243 0,5695 0,6460 0,4643 0,6700 0,9227

Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Valid dan Reliabel Tabel 5 diatas memperlihatkan bahwa semua pertanyaan nilai r hasil lebih besar dari pada r tabel, demikian juga alpha lebih besar dari r tabel dengan demikian kuesioner yang digunakan untuk penelitian ini valid dan reliabel.

3.5. Variabel dan Definisi Operasional 3.5.1. Variabel


(56)

2. Variabel terikat (dependent variabel), yaitu pengetahuan dan sikap ibu setelah mendapat penyuluhan tentang penyakit pneumonia pada balita.

3.5.2. Definisi operasional

1. Pneumonia balita adalah penyakit infeksi yang menyerang paru-paru yang ditandai dengan batuk disertai napas cepat dan atau napas sesak pada anak usia balita (0-5 tahun).

2. Penyuluhan kesehatan dengan metode ceramah disertai pemutaran VCD adalah cara penyampaian bahan ajar melalui komunikasi secara langsung dengan dukungan media audio-visual (VCD) yang diperlihatkan secara langsung melalui

LCD.

3. Penyuluhan kesehatan dengan metode ceramah tanpa pemutaran VCD adalah cara penyampaian bahan ajar melalui komunikasi secara langsung tanpa mempergunakan alat perantara, berbentuk kata-kata, gerakan dan isyarat.

4. Pengetahuan adalah kemampuan responden menjawab dengan benar pertanyaan berkisar tentang penyakit pneumonia pada balita yang mencakup pengertian, penyebab, gejala, faktor risiko, dan pencegahan penyakit pneumonia pada balita. 5. Sikap adalah kecenderungan responden untuk memberi respon terhadap

pernyataan berkisar tentang penyakit pneumonia pada balita yang mencakup upaya pencegahan, dan pemilihan pencarian pengobatan. Dapat bersifat positif atau negatif.


(57)

7. Tingkat pendidikan adalah tingkat pendidikan formal yang pernah dilalui responden sampai memperoleh tanda tamat sekolah.

8. VCD pneumonia balita adalah VCD tentang pedoman penanganan pneumonia balita yang diproduksi oleh Direktorat Jenderal Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan Depkes RI tahun 2007.

3.6. Metode Pengukuran

Metode pengukuran dapat dilihat pada tabel 6 di bawah ini.

Tabel 6. Metode Pengukuran Variabel Independen dan Dependen No

.

Variabel Cara Ukur Alat Ukur Bobot/Skor Hasil Ukur Kuesioner:

( 16 item)

Range nilai total 0-16

B = Benar S = Salah

1.No. 3-5 ; 8-10 ; 12-14 ; dan 16 (11 item)

1.Skor B=1 Skor S= 0 1. Pengetahuan Mengisi

kuesioner

2. No.1 ; 2 ;7 ; 11 dan 15 (5 item) 2.Skor B=0 Skor S=1 1.Baik, bila responden memiliki nilai skor : 10-16 (≥ 61%)

(Riduwan,2005) 2.Kurang , bila

responden

memiliki nilai skor : 0-9 (<61%)


(58)

Tabel 6. Lanjutan

2. Sikap Mengisi

kuesioner

Kuesioner : (15 item)

Range nilai total 1-15

S = Setuju TS = Tidak Setuju

Skor S = 1 Skor TS = 0

1.Positif, bila responden

memiliki nilai skor : 9-15 (≥61%)

2.Negatif, bila responden

memiliki nilai skor : 0-8 (<61%)

3.7.Metode Analisa Data

Data yang diperoleh, diolah secara manual dan dilanjutkan dengan komputer dengan tahapan editing, coding, entry dan cleaning data. Analisa data meliputi analisis uji beda dua mean dengan sampel yang berhubungan (dependen) dan analiss uji beda dua mean dengan sampel yang tidak berhubungan (independen). Analisis uji beda dua mean dengan sampel yang berhubungan (dependen) digunakan untuk melihat perbedaan antara dua rata-rata nilai, dalam penelitian ini yaitu : perbedaan rata-rata nilai pengetahuan dan sikap responden sebelum dan sesudah penyuluhan tentang penyakit pneumonia pada balita pada satu kelompok. Analisis perbedaan data yang terklasifikasi (baik dan kurang, positif dan negatif) diuji dengan Chi Square.

Analisis uji beda dua mean dengan sampel yang tidak berhubungan (independen) digunakan untuk melihat perbedaan rata-rata nilai antara dua kelompok perlakuan yang berbeda, yaitu : perbedaan rata-rata nilai pengetahuan dan sikap


(59)

antara kelompok ceramah disertai VCD dengan kelompok ceramah tanpa VCD tentang penyakit pneumonia pada balita.

Uji yang digunakan untuk analisis data sebelum dan sesudah penyuluhan adalah Paired-Samples T Test, dengan menggunakan derajat kepercayaan 95 %. Uji yang digunakan untuk membandingkan perbedaan pengetahuan dan sikap antara kelompok yang diberi penyuluhan dengan metode ceramah disertai pemutaran VCD dan kelompok yang diberi penyuluhan dengan metode ceramah tanpa VCD adalah

Independent-Samples T Test, dengan menggunakan derajat kepercayaan 95 %.

Kesimpulan masing-masing uji ini diambil dengan ketentuan yaitu bila nilai p value < 0,05 berarti hasil perhitungan statistik bermakna (signifikan) atau ada perbedaan rata-rata nilai secara statistik, dan bila nilai p value > 0,05 berarti hasil perhitungan statistik tidak bermakna atau tidak ada perbedaan rata-rata nilai secara statistik.


(60)

BAB IV

HASIL PENELITIAN

4.1. Deskripsi Lokasi Penelitian 4.1.1. Keadaan geografi

Lokasi penelitian berada di Kecamatan Stabat yang berada dalam wilayah Kabupaten Langkat Provinsi Sumatera Utara. Secara geografi Kecamatan Stabat terletak antara 3,45º - 4,00º Lintang Utara dan 98,15º - 98,00º Bujur Timur dengan ketinggian 4 meter di atas permukaan laut. Luas wilayah Kecamatan Stabat keseluruhannya 9.064 Km² terdiri dari 10 desa/kelurahan. Batas-batas wilayah sebagai berikut : sebelah Utara berbatasan dengan Kecamatan Wampu dan Kecamatan Secanggang, sebelah Selatan berbatasan dengan Kecamatan Binjai dan Kecamatan Wampu, sebelah Timur berbatasan dengan Kecamatan Hamparan Perak Kabupaten Deli Serdang, dan sebelah Barat berbatasan dengan Kecamatan Wampu. 4.1.2. Keadaan penduduk

Jumlah penduduk Kecamatan Stabat hasil Data Kependudukan Kecamatan Stabat tahun 2006 adalah 73.025 jiwa yang terdiri dari 36.015 laki-laki dan 37.010 perempuan, sedangkan kepadatan penduduk sebesar 854,59 jiwa/Km². Penduduk sebagian besar bekerja sebagai petani (37,65%), 14,04% sebagai PNS/TNI/Polri selebihnya adalah wiraswasta dan kerja tidak tetap (Kantor Kecamatan Stabat, 2007).


(61)

4.1.3. Sumber daya kesehatan

Sarana pelayanan kesehatan di Kecamatan Stabat terdiri dari rumah sakit, puskesmas, puskesmas pembantu, balai pengobatan, dan posyandu dapat dilihat pada tabel 7 berikut di bawah ini :

Tabel 7. Distribusi Sarana Kesehatan di Kecamatan Stabat Tahun 2008

Sarana Kesehatan Jumlah

Rumah Sakit Umum Swasta Rumah Sakit Bersalin Puskesmas Puskesmas Pembantu Polindes Posyandu Klinik 3 2 2 7 6 65 12 Sumber : Dinas Kesehatan Kabupaten Langkat

Kecamatan Stabat memiliki 2 unit puskesmas dan 9 unit puskesmas pembantu dengan jumlah tenaga kesehatan sebanyak 97 orang.

4.2. Karakteristik Responden

4.2.1. Karakteristik responden menurut umur

Berdasarkan analisis terhadap umur responden, diperoleh gambaran bahwa kisaran umur ibu antara 21 sampai dengan 39 tahun. Gambaran umur responden dapat dilihat pada tabel 8 berikut ini :

Tabel 8. Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Umur Ibu Balita di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat Tahun 2008

Kel. Ceramah dgn VCD Kel. Ceramah tanpa VCD Karakterisrik

Jlh % Jlh %

21 - 30 19 57,6 23 69,7

Umur Responden

31 - 40 14 42,4 10 30,3


(62)

Berdasarkan tabel 8 di atas diketahui bahwa pada kelompok ceramah dengan

VCD sebagian besar responden berumur antara 21-30 tahun yaitu sebanyak 19 orang

(57,6%), selebihnya berumur antara 31-40 tahun yaitu sebanyak 14 orang (42,4%). Responden pada kelompok ceramah tanpa VCD, sebagian besar juga berumur antara 21-30 tahun yaitu sebanyak 23 orang (69,7%), selebihnya berumur antara 31-40 tahun yaitu sebanyak 10 orang (30,3%).

4.2.2. Karakteristik responden menurut tingkat pendidikan

Analisis terhadap variasi tingkat pendidikan responden diperoleh gambaran bahwa persentase tingkat pendidikan pada kedua kelompok yaitu kelompok ceramah dengan VCD dan kelompok ceramah tanpa VCD adalah sama besar. Hal ini terjadi karena pembagian kelompok didasarkan atas tingkat pendidikan responden. Responden dengan tingkat pendidikan tamat SD/sederajat sebanyak 13 orang (39,4%), tamat SLTP/sederajat sebanyak 14 orang (42,4%), dan tamat SLTA/sederajat sebanyak 6 orang (18,2%) pada masing-masing kelompok.

4.3. Perubahan Pengetahuan dan Sikap Responden pada Kelompok Ceramah Tanpa VCD

4.3.1. Pengetahuan

Hasil analisa data pada kelompok ceramah tanpa VCD memperlihatkan bahwa terdapat perubahan pengetahuan responden tentang penyakit pneumonia pada balita dari awal sebelum dilakukan penyuluhan, segera setelah penyuluhan sampai dengan seminggu sesudah dilakukan penyuluhan yang dapat dilihat pada tabel 9 berikut ini:


(63)

Tabel 9. Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Pengetahuan Sebelum Penyuluhan, Segera Setelah Penyuluhan dan Seminggu Sesudah Penyuluhan pada Kelompok Ceramah Tanpa VCD di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat Tahun 2008

Sebelum Penyuluhan Segera Setelah Penyuluhan

Seminggu Sesudah Penyuluhan Kategori

Nilai

Pengetahuan Jml % Jml % Jml %

Baik 0 0 22 66,7 16 48,5

Kurang 33 100,0 11 33,3 17 51,5

Berdasarkan tabel 9 di atas dapat dilihat bahwa segera setelah penyuluhan pengetahuan responden meningkat tajam, namun seminggu kemudian pengetahuan responden cenderung menurun, yaitu dari sebanyak 22 responden (66,7%) yang berpengetahuan baik menjadi 16 responden (48,5%). Berdasarkan uji Chi Square perbedaan ini tidak signifikan (x²=2,233 dan p=0,1351).

7.33 10.24 9.55 0 2 4 6 8 10 12

K.Ceramah Tanpa VCD Rerata Nilai

Pengetahuan

Sebelum Segera Seminggu

Gambar 4. Perbedaan Rerata Nilai Pengetahuan Responden dari Sebelum Penyuluhan, Segera Setelah Penyuluhan dan Seminggu Sesudah Penyuluhan pada Kelompok Ceramah Tanpa VCD


(1)

b. Independent Samples T-Test Pengetahuan dan Sikap Responden

Segera Setelah Penyuluhan

Group Statistics

33 10.24 1.091 .190

33 13.36 2.329 .405

33 9.42 1.393 .242

33 11.73 1.925 .335

metode penyuluhan ceramah tanpa VCD ceramah dgn VCD ceramah tanpa VCD ceramah dgn VCD total pengetahuan segera

setelah penyuluhan total sikap segera setelah penyuluhan

N Mean Std. Deviation

Std. Error Mean

Independent Samples Test

16.378 .000 -6.971 64 .000 -3.121 .448 -4.016 -2.227 -6.971 45.385 .000 -3.121 .448 -4.023 -2.220 1.467 .230 -5.569 64 .000 -2.303 .414 -3.129 -1.477 -5.569 58.298 .000 -2.303 .414 -3.131 -1.475 Equal varia assumed Equal varia not assume Equal varia assumed Equal varia not assume total pengetahua setelah penyulu

total sikap sege penyuluhan

F Sig. evene's Test fo uality of Varianc

t df g. (2-tailed Mean Difference

Std. Error

DifferenceLower Upper 95% Confidence

Interval of the Difference t-test for Equality of Means

Ahnela Sitepu: Efektivitas Penyuluhan Kesehatan Menggunakan Metode Ceramah Disertai Pemutaran VCD Dan Tanpa

Pemutaran VCD Dalam Meningkatkan Pengetahuan Dan Sikap Ibu Tentang Penyakit Pneumonia Pada Balita Di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat, 2008.


(2)

c.

Independent Samples T-Test Pengetahuan dan Sikap Responden

Seminggu Sesudah Penyuluhan

Group Statistics

33 9.55 .617 .107

33 13.27 2.375 .413

33 8.79 .992 .173

33 11.70 1.976 .344

metode penyuluhan ceramah tanpa VCD ceramah dgn VCD ceramah tanpa VCD ceramah dgn VCD total pengetahuan

seminggu sesudah penyuluhan

total sikap seminggu sesudah penyuluhan

N Mean Std. Deviation

Std. Error Mean

Independent Samples Test

36.602 .000 -8.725 64 .000 -3.727 .427 -4.581 -2.874 -8.725 36.299 .000 -3.727 .427 -4.593 -2.861 7.988 .006 -7.557 64 .000 -2.909 .385 -3.678 -2.140 -7.557 47.175 .000 -2.909 .385 -3.683 -2.135 Equal varia

assumed Equal varia not assume Equal varia assumed Equal varia not assume total pengetah

seminggu ses penyuluhan total sikap sem sesudah peny

F Sig. Levene's Test fo

uality of Varianc

t df g. (2-tailed Mean Difference

Std. Error

DifferenceLower Upper 95% Confidence

Interval of the Difference t-test for Equality of Means


(3)

Lampiran 8

Master Data Uji Validitas dan Reliabilitas

master data : uji validitas dan reliabilitas pengetahuan ibu

No p1 p2 p3 p4 p5 p6 p7 p8 p9 p10 p11 p12 p13 p14 p15 p16

1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

2 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

3 1 1 1 0 1 1 1 0 0 1 1 1 1 0 1 1

4 0 0 0 0 1 0 0 0 0 0 0 0 0 1 0 0

5 0 0 0 0 1 0 0 0 1 0 1 1 0 0 0 0

6 1 1 1 1 1 0 1 1 0 0 0 0 1 1 1 1

7 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1

8 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 1 1 0 0 0 0

9 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1

10 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

11 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

12 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

13 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

14 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

15 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

16 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1

17 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1

18 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

19 1 1 0 1 1 0 0 1 0 1 1 1 1 1 1 1

20 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

master data : uji validitas dan reliabilitas sikap ibu

No s1 s2 s3 s4 s5 s6 s7 s8 s9 s10 s11 s12 s13 s14 s15

1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

2 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

3 1 0 0 1 0 1 0 0 0 1 0 0 1 0 1

4 0 0 0 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

5 0 0 1 1 1 0 1 0 1 0 1 1 0 1 0

6 1 1 0 1 0 1 1 1 0 0 0 0 1 0 1

7 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1

8 0 0 1 0 1 0 0 0 1 0 1 1 0 1 0

9 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 0

10 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1

11 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 0 0 1 0 1

12 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

13 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

14 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1

15 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

16 1 1 1 1 0 1 1 1 0 1 0 0 1 0 1

17 1 1 1 1 0 1 1 1 0 1 0 0 1 0 1

18 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

19 0 1 0 1 1 0 0 1 0 1 0 0 1 1 1

20 0 0 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 1 0

Ahnela Sitepu: Efektivitas Penyuluhan Kesehatan Menggunakan Metode Ceramah Disertai Pemutaran VCD Dan Tanpa

Pemutaran VCD Dalam Meningkatkan Pengetahuan Dan Sikap Ibu Tentang Penyakit Pneumonia Pada Balita Di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat, 2008.


(4)

(5)

2 Lampiran 9

Master Data Penelitian

No ptsbmc ptssdc1 ptssdc2 ssbmc sssdc1 sssdc2 ptsbmv ptssdv1 ptssdv ssbmv sssdv1 sssdv2

1 8 11 10 8 10 9 8 14 14 8 12 12

2 5 9 9 5 8 8 7 14 13 6 11 11

3 8 11 10 6 8 7 9 16 16 7 12 12

4 7 9 9 8 8 8 8 15 15 10 15 15

5 7 10 9 7 9 8 7 14 14 6 11 11

6 6 9 9 6 8 8 7 14 13 9 14 14

7 8 11 9 7 10 8 8 15 15 8 13 13

8 9 12 11 9 12 10 5 9 9 7 8 8

9 8 10 10 7 9 9 8 14 14 8 13 13

10 7 9 9 6 8 8 7 14 14 7 11 11

11 8 11 9 8 9 9 7 13 13 7 12 12

12 7 10 10 8 10 9 8 14 14 9 14 14

13 8 11 10 8 11 10 9 16 16 8 12 12

14 8 11 9 9 12 10 9 16 16 7 11 11

15 7 9 9 8 8 8 8 14 14 8 13 13

16 7 10 10 7 9 8 7 14 14 6 11 11

17 6 9 9 5 8 8 7 15 15 5 10 10

18 7 11 10 8 10 9 6 11 11 10 15 15

19 7 10 9 7 9 8 8 15 15 7 13 13

20 8 12 10 8 11 10 6 10 9 7 11 11

21 7 10 10 8 10 8 7 14 14 8 12 12

22 8 11 10 9 12 11 6 10 10 5 8 8

23 7 9 9 8 8 8 5 9 9 5 8 8

24 7 10 9 7 9 10 5 9 9 5 8 8

25 6 9 9 6 8 8 6 10 10 8 13 13

26 6 9 9 7 8 8 6 11 11 9 14 14

27 6 9 9 6 8 8 8 14 14 8 13 13

28 9 12 10 8 10 9 9 16 16 7 12 12

29 8 11 10 9 12 10 9 16 16 7 11 11

30 9 12 11 9 10 10 8 16 16 7 12 12

31 8 10 10 8 11 10 6 10 10 6 9 8

32 7 9 9 6 8 8 7 14 14 7 12 12

33 8 12 10 8 10 10 8 15 15 8 13 13

Keterangan:

ptsbmc = pengetahuan sebelum ceramah ptssdc1 = pengetahuan segera setelah ceramah ptssdc2 = pengetahuan seminggu sesudah ceramah ssbmc = sikap sebelum ceramah

sssdc1 = sikap segera setelah ceramah ssdc2 = sikap seminggu sesudah ceramah ptsbmv = pengetahuan sebelum VCD ptssdv1 = pengetahuan segera setelah VCD ptssdv2 = pengetahuan seminggu sesudah VCD ssbmv = sikap sebelum VCD

sssdv1 = sikap segera setelah VCD sssdv2 = sikap seminggu sesudah VCD

Ahnela Sitepu: Efektivitas Penyuluhan Kesehatan Menggunakan Metode Ceramah Disertai Pemutaran VCD Dan Tanpa

Pemutaran VCD Dalam Meningkatkan Pengetahuan Dan Sikap Ibu Tentang Penyakit Pneumonia Pada Balita Di Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat, 2008.


(6)

Dokumen yang terkait

Efektivitas KIE (Komunikasi, Informasi dan Edukasi) Metode ceramah dan Pemutaran Film terhadap Pengetahuan dan Sikap Ibu Hamil tentang Zat Besi di Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara Tahun 2014

1 70 115

Pengaruh Penyuluhan dengan Metode Ceramah dan Leaflet terhadap Pengetahuan dan Sikap Ibu tentang Pola Pemberian Makanan Pendamping ASI (MP ASI) pada Anak 6-24 Bulan di Desa Pantai Gemi Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat Tahun 2011

11 92 70

Efektivitas Penyuluhan Terhadap Pengetahuan Dan Sikap Ibu Balita Tentang Penanggulangan Diare Di Kecamatan Lhoksukon Kabupaten Aceh Utara

2 43 133

EFEKTIVITAS PENYULUHAN DENGAN METODE DISKUSI KELOMPOK DALAM MENINGKATKAN PENGETAHUAN SIKAP DAN PERILAKU IBU TENTANG PENCEGAHAN PNEUMONIA PADA BALITA

1 9 174

EFEKTIVITAS PENYULUHAN DENGAN METODE DISKUSI KELOMPOK DALAM MENINGKATKAN PENGETAHUAN SIKAP DAN PERILAKU IBU TENTANG PENCEGAHAN PNEUMONIA PADA BALITA (Studi di Wilayah Kerja Puskesmas Banjarnegara I Kabupaten Banjarnegara Tahun 2010).

0 0 2

(ABSTRAK) PEMUTARAN FILM (DISERTAI DENGAN CERAMAH) UNTUK MENINGKATKAN PENGETAHUAN IBU-IBU PKK TENTANG CARA MENCEGAH PENYAKIT LEPTOSPIROSIS DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BONANG I DEMAK TAHUN 2010.

0 0 3

PEMUTARAN FILM (DISERTAI DENGAN CERAMAH) UNTUK MENINGKATKAN PENGETAHUAN IBU-IBU PKK TENTANG CARA MENCEGAH PENYAKIT LEPTOSPIROSIS DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BONANG I DEMAK TAHUN 2010.

0 3 111

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Pengetahuan 2.1.1 Pengertian Pengetahuan - Efektivitas KIE (Komunikasi, Informasi dan Edukasi) Metode ceramah dan Pemutaran Film terhadap Pengetahuan dan Sikap Ibu Hamil tentang Zat Besi di Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara Tah

0 0 32

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang - Efektivitas KIE (Komunikasi, Informasi dan Edukasi) Metode ceramah dan Pemutaran Film terhadap Pengetahuan dan Sikap Ibu Hamil tentang Zat Besi di Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara Tahun 2014

0 0 7

EFEKTIVITAS KIE (KOMUNIKASI,INFORMASI DAN EDUKASI) METODE CERAMAH DAN PEMUTARAN FILM TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU HAMIL TENTANG ZAT BESI DI KECAMATAN PADANGSIDIMPUAN TENGGARA TAHUN 2014 TESIS

0 5 19