Identitas Responden PENYAJIAN DATA

BAB IV PENYAJIAN DATA

Dalam bab ini akan disajikan data-data yang di dapat selama penelitian di Badan Kepegawaian Negara Kantor Regional VI Medan, Provinsi Sumatera Utara. Dalam penelitian ini peneliti ingin mengetahui hubungan antara struktur organisasi terhadap produkktivitas kerja pegawai di Badan Kepegawaian Negara Kantor Regional IV Medan, Provinsi Sumatera Utara. Adapun indikator untuk struktur organsiasi yang diteliti dalam penelitian ini adalah koordinasi, pembagian kerja, dan rentang kendali atau pengawasan. Sedangkan produktivitas kerja adalah disiplin, kemampuan, ketepatan penugasan dan satuan kerja yang dihasilkan.

IV.1 Identitas Responden

Tabel 4 Data Responden Berdasarkan Jenis Kelamin No Jenis Kelamin Frekuensi Persentase 1 Laki-laki 33 71,74 2 Perempuan 13 28,26 Jumlah 46 100 Sumber: Hasil Penelitian 2011 Berdasarkan tabel 4 di atas dapat dilihat bahwa keseluruhan responden berjumlah 46 orang, yaitu 33 orang responden 71,745 adalah berjenis kelamin laki-laki dan 13 orang responden 28,26 adalah berjenis kelamin perempuan. Dari data diatas dapat disimpulkan bahwa responden yang berjenis kelamin laki-laki lebih banyak dari pada perempuan. Hal ini disebabkan pekerjaan yang dilakukan lebih Universitas Sumatera Utara banyak yang bersifat teknis dan membutuhkan pegawai yang siap selalu untuk urusan dinas misanya ke luar kota. Tabel 5 Data Responden Berdasarkan Usia No Usia Frekuensi Persentase 1 20 – 30 tahun 10 21,74 2 31 – 40 tahun 22 47,83 3 41 – 50 tahun 8 17,39 4 50 tahun 6 13,04 Jumlah 46 100 Sumber: Hasil Penelitian 2011 Tabel 5 di atas menunjukkan bahwa dari 46 responden atau sebesar 100 diketahui yang memiliki umur 20 – 30 tahun sebanyak 10 orang 21,74, yang memilik umur 31 – 40 tahun sebanyak 22 orang 47,38, yang memiliki umur 41 – 50 tahun sebanyak 8 orang 177,39, dan 50 tahun ada sebanyak 6 orang 13,04. Dari uraian di atas dapat diketahui bahwa pegawai BKN Kanreg VI Medan didominasi oleh umur 31-40 tahun. Bila dilihat dari tingkat usia tersebut maka dapat disimpulkan bahwa pegawai di BKN Kanreg VI Medan masih banyak usia yang produktif, yang dibutuhkan dalam melakukan dan melaksanakan setiap kegiatan kerja di BKN Kanreg VI Medan. Universitas Sumatera Utara Tabel 6 Data Responden Berdasarkan Tingkat Pendidikan No Tingkat Pendidikan Frekuensi Persentase 1 SLTA 9 19,57 2 Diploma D3 14 30,43 3 Sarjana S1 22 47,83 4 Pasca Sarjana S2 1 2,17 Jumlah 46 100 Sumber: Hasil Penelitian 2011 Tabel 6 di atas menunjukkan bahwa dari 46 responden atau sebesar 100 diketahui tingkat pendidikan SLTA 9 orang 19,57, pendidikan Diploma D3 14 orang 30,43, yang berpendidikan Sarjana S1 22 orang 47,83, dan yang tingkat pendidikan Pasca Sarjana S2 1 orang 2,17. Dari data ini dapat disimpulkan bahwa pegawai BKN Kanreg VI Medan dalam tingkat pendidikan yang paling banyak adalah Sarjana S1. Dan hal ini menunjukkan bahwa pegawai di BKN dari segi pendidikan bisa dikatakan telah berkualitas. Melihat dari segi pekerjaan yang dilakukan setiap harinya membutuhkan kreativitas dan kemampuan terutama dalam hal mengerjakan setiap data-data PNS melalui penggunaan teknologi komputer dan juga dalam penyelesaian setiap pekerjaan yang dilakukan. Universitas Sumatera Utara Tabel 7 Data Responden Berdasarkan GolonganPangkat No GolonganPangkat Frekuensi Persentase 1 Golongan I 1 2,17 2 Golongan II 11 23,91 3 Golongan III 34 73,91 4 Golongan IV - - Jumlah 46 100 Sumber: Hasil Penelitian 2011 Dari tabel 7 di atas menunjukkan bahwa dari 46 orang responden 100 dapat diketahui bahwa responden dengan Golongan I ada 1 orang 2,17, Golongan II ada 11 orang 23,91, Golongan III ada 34 orang 73,91, dan untuk Golongan IV tidak ada. Dari uraian di atas dapat disimpulkan bahwa pegawai di BKN Kanreg VI Medan didominasi oleh pegawai dengan Golongan III. Hal ini dilihat dari jumlah pegawai yang kebanyakan tamatan Sarjana S1 yang secara langsung apabila bekerja akan memiliki Golongan III, dan untuk tamatan SLTA dan DIII dilihat dari masa atau lama bekerja. Tabel 8 Data Responden Berdasarkan Masa Kerja No Masa Kerja Frekuensi Persentase 1 1 - 5 tahun 11 23,91 2 6 - 10 tahun 6 13,04 3 11 - 15 tahun 17 36,97 4 16 – 20 tahun 1 2,17 5 21 tahun 11 23,91 Jumlah 46 100 Sumber: Hasil Penelitian 2011 Universitas Sumatera Utara Tabel 8 di atas menunjukkan bahwa dari 46 orang responden atau sebesar 100 dapat diketahui bahwa responden yang masa kerja 1 – 5 tahun sebanyak 11 orang 23,91, masa kerja 6 – 10 tahun 6 orang 13,04, masa kerja 11 – 15 tahun 17 orang 36,97, masa kerja 16 – 20 tahun 1 orang 2,17, dan masa kerja 20 tahun ada 11 orang 23,91. Dari uraian di atas dapat dilihat bahwa pegawai yang masa kerja 11 – 15 tahun lebih banyak yaitu 17 orang 36,97. Dan hal ini tentu akan mendukung tingkat produktivitas pegawai. Dimana dengan masa kerja yang sudah lama akan membuat pegawai mahir dalam bidangnya dan sudah mengetahui pekerjaan secara spesifik.

IV.2 Struktur Organisasi Tabel 9