Rumusan Masalah Tujuan Penelitian

siswa dapat meningkat. Hal tersebut didukung oleh hasil penelitian Afit Istiandaru, dkk 2014 menyimpulkan bahwa pembelajaran PBL dengan pendekatan realistik saintifik efektif meningkatkan kemampuan literasi matematika PISA. Hasil penelitian oleh Wardono 2013 menyimpulkan bahwa model pembelajaran inovatif PMRI-Pendikar dengan penilaian berbasis karakter dengan penilaian berorientasi PISA efektif meningkatkan kemampuan literasi pemecahan masalah matematika. Untuk mengukur tingkat literasi matematika siswa digunakan penilaian PISA pada konten Quantity serta Change and relationship karena konten tersebut soal-soalnya berhubungan langsung dengan dunia nyata serta paling banyak diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari sehingga memudahkan siswa untuk menerapkan apa yang diperoleh di sekolah ke dunia nyata. Penilaian yang dilakukan dalam PISA berorientasi ke masa depan yaitu menguji kemampuan anak muda itu untuk menggunakan keterampilan dan pengetahuan mereka dalam menghadapi tantangan kehidupan nyata dan tidak semata-mata mengukur kemampuan yang dicantumkan dalam kurikulum sekolah. Berdasarkan paparan tersebut, peneliti bermaksud mengadakan penelitian yang berjudul “Peningkatan Literasi Matematika Melalui Pembelajaran Realistik Pendekatan Scientific Berpenilaian PISA.

1.2 Rumusan Masalah

Dalam penelitian ini, agar tidak terjadi kesalahan dalam penafsiran dan agar ruang lingkupnya tidak terlalu luas, rumusan masalah dibatasi pada literasi matematika pada konten Quantity serta Change and relationship. Permasalahan dalam penelitian ini dirumuskan sebagai berikut: 1 Apakah rata-rata kemampuan literasi matematika siswa pada konten quantity serta change and relationship pada kelas dengan model pembelajaran realistik pendekatan scientific dan kelas dengan pembelajaran matematika realistik lebih baik dari rata-rata kelas dengan pembelajaran ekspositori? 2 Apakah pencapaian literasi matematika siswa pada konten quantity serta change and relationship dengan model pembelajaran realistik berpendekatan scientific tuntas secara klasikal? 3 Apakah ada peningkatan literasi matematika dari kelas yang menggunakan model pembelajaran realistik pendekatan scientific? 4 Bagaimanakah kualitas pembelajaran dengan model pembelajaran realistik pendekatan scientific? 5 Bagaimanakah kemampuan literasi matematika siswa dan kesulitanyang dialami siswa dalam mengerjakan soal literasi matematika setara PISA?

1.3 Tujuan Penelitian

Berdasarkan permasalahan yang telah dirumuskan, maka tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut. 1 Membandingkan rata-rata kemampuan literasi matematika antara siswa yang menggunakan model pembelajaran realistik pendekatan scientific, dengan siswa yang menggunakan model pembelajaran matematika realistikserta siswa yang menggunakan model pembelajaran ekspositori berdasarkan penilaian PISA pada konten quantity serta change and relationship. 2 Mengetahui pencapaian literasi matematika siswa yang dikenai model pembelajaran realistik berpendekatan scientific pada konten quantity serta change and relationship tuntas secara klasikal. 3 Mengetahui adanya peningkatan literasi matematika pada kelas yang menggunakan model pembelajaran realistik pendekatan scientific. 4 Mengetahui kualitas pembelajaran dengan model pembelajaran realistik pendekatan scientific berkategori minimal baik. 5 Mengetahui kemampuan literasi matematika siswa dan kesulitan yang dialami siswa dalam mengerjakan soal setara PISA.

1.4 Manfaat Penelitian

Dokumen yang terkait

KEEFEKTIFAN PEMBELAJARAN CORE PENDEKATAN REALISTIK BERBANTUAN EDMODO TERHADAP PENINGKATAN LITERASI MATEMATIKA DAN RASA INGIN TAHU

1 22 480

EFEKTIVITAS MODEL CPS BERPENDEKATAN REALISTIK BERBANTUAN EDMODO BERORIENTASI PISA TERHADAP KEMAMPUAN LITERASI MATEMATIKA DAN KEMANDIRIAN

96 284 511

PENINGKATAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIKA MELALUI PENDEKATAN Peningkatan Kemampuan Komunikasi Matematika Melalui Pendekatan Pembelajaran Matematika Realistik.

0 3 18

PENINGKATAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIKA MELALUI PENDEKATAN Peningkatan Kemampuan Komunikasi Matematika Melalui Pendekatan Pembelajaran Matematika Realistik.

0 2 14

PENDAHULUAN Peningkatan Kemampuan Komunikasi Matematika Melalui Pendekatan Pembelajaran Matematika Realistik.

1 4 5

PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA MELALUI PENDEKATAN SCIENTIFIC DENGAN MODEL INQUIRY Peningkatan Kemampuan Pemecahan Masalah Siswa Melalui Pendekatan Scientific Dengan Model Inquiry Learning Dalam Pembelajaran Matematika (PTK Pembelajaran Ma

0 2 16

`PENINGKATAN KOMUNIKASI MATEMATIKA MELALUI PENDEKATAN SCIENTIFIC DENGAN MODEL DISCOVERY Peningkatan Komunikasi Matematika Melalui Pendekatan Scientific Dengan Model Discovery Learning Kelas VII Semester Genap SMP Negeri 24 Surakarta.

0 4 12

Kemampuan Literasi Matematika dan PISA

0 0 12

Mengembangkan Literasi Matematika Siswa Sekolah Dasar melalui Pembelajaran Matematika Realistik Indonesia

0 3 10

PENINGKATAN KEEFEKTIFAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI PENDEKATAN REALISTIK Alkusaeri

0 0 12