Bahan-bahan Dalam Krim Anti-Aging

17 d. Asam stearat Asam stearat berbentuk serbuk padatan mengkilat atau kristal berwarna putih atau kekuningan. Pada formulasi topikal konsentrasi asam stearat yang biasa digunakan berkisar antara 1 – 20. Larut dalam etanol, heksan dan propilen glikol Reynolds, 1982 e. Nipagin Nipagin berbentuk kristal tidak berwarna atau putih yang tidak berbau. Digunakan secara luas sebagai pengawet pada kosmetika, produk makanan dan formulasi farmasetika. Dapat digunakan secara tunggal, atau kombinasi dengan paraben lain. Kekuatan pengawet meningkat dengan penambahan propilen glikol 2 – 5 . Penggunaan topikal nipagin berkisar antara 0,02 – 0,3. Sukar larut dalam air, larut dalam air panas, mudah larut dalam alkohol, aseton dan propilen glikol Reynolds, 1982

2.7 Skin Analyzer

Penuaan dini bisa terjadi pada siapa saja. Terutama di Indonesia yang merupakan daerah beriklim tropis dengan sinar matahari berlimpah. Berbagai cara penelitian dan usaha dilakukan untuk mendapatkan zat atau obat yang bisa membuat manusia tampak lebih muda. Telah ditemukan berbagai produk yang popular digunakan untuk menghambat proses penuaan dini dikenal dengan produk anti-aging. Produk anti-aging atau anti penuaan adalah sediaan yang berfungsi menghambat proses kerusakan pada kulit, sehingga mampu menghambat timbulnya tanda-tanda penuaan pada kulit Muliyawan dan Suriana, 2013. 18 Perawatan kulit sedini mungkin dapat mencegah efek penuaan, pada analisa konvensional diagnose dilakukan dengan mengandalkan kemampuan pengamatan semata. Pemeriksaan seperti ini memiliki kekurangan pada sisi analisis secara klinis-instrumental dan tidak adanya rekaman hasil pemeriksaan yang mudah dipahami Aramo, 2012. Menurut Aramo 2012 pengukuran yang dapat dilakukan menggunakan skin analyzer yaitu moisture kadar air, evenness kehalusan, pore pori, spot noda, wrinkle keriput, kedalaman keriput juga terdeteksi dengan alat ini. Parameter hasil pengukuran dengan menggunakan skin analyzer dapat dilihat pada Tabel 2.1 Tabel 2.1 Parameter hasil pengukuran dengan skin analyzer Parameter Hasil Moisture kadar air Dehidrasi Normal Hidrasi 0 – 29 30 – 50 51- 100 Evenness Kehalusan Halus Normal Kasar 0 – 31 32 – 51 52 – 100 Pore Pori Kecil Beberapa besar Sangat besar 0 – 19 20 – 39 40 – 100 Spot Noda Sedikit Beberapa noda Banyak noda 0 – 19 20 – 39 40 – 100 Wrinkle Keriput Tidak berkeriput Berkeriput Banyak keriput 0 – 19 20 – 52 53 – 100 Skin analyzer merupakan sebuah perangkat yang dirancang untuk mendiagnosa keadaan pada kulit. Skin analyzer dapat mendukung diagnosa dokter