Kondisi Geografis Lingkungan Fisik Kecamatan Badau

43

BAB IV GAMBARAN UMUM

A. Lingkungan Fisik Kecamatan Badau

1. Kondisi Geografis

Kecamatan Badau merupakan daerah yang berbatasan langsung baik secara geografis maupun secara kultural dengan Sarawak, Malaysia. Penelitian dilakukan di Kecamatan Badau yang memiliki luas wilayah ± 700 serta beriklim tropis dengan suhu udara berkisar antara 28˚C – 31,05˚C. Berdasarkan Data Pokok Kabupaten Kapuas Hullu tahun 2009, luas Kabupaten Kapuas Hullu secara keseluruhan 29.842 . Dengan demikian luas Kecamatan Badau 2,35 dari seluruh luas wilayah Kabupaten Kapuas Hullu. Keadaan Curah hujan yang tinggi di Badau terjadi pada bulan September sampai dengan Desember dan Januari sampai dengan Mei. Jarak tempuh dari kecamatan Badau menuju Ibukota Kabupaten ± 5 jam - 6 jam perjalanan. Jarak tempuh ini tergantung dari kondisi musim dimana jika musim penghujan maka dibutuhkan waktu yang lebih lama dari waktu tersebut. Adapun Jarak antar desa ke kota kecamatan Badau dapat dilihat dari Matrix berikut ini: Matrix 1.1 Jarak dari 9 desa ke Ibukota kecamatan Badau Badau 1.5 Janting 6 4.5 Semuntik 12 13.5 18 Kekurak 18 19.5 25.5 5.5 Tinting Seligi 35 36.5 41 25 20 Pulau majang 16 17.5 22 28 34 51 Seriang 20 21.5 26 32 38 55 4 Tajum 2 3.5 8 14 20 37 14 18 Sebindang data tersebut dapat diketahui bahwa desa yang memiliki jarak tempuh paling jauh menuju kota kecamatan adalah Desa Pulau Majang dengan jarak tempuh 35 km dari Ibukota Kecamatan Badau, dimana transportasi yang digunakan melalui dua jalur yaitu jalur darat kemudian dilanjutkan dengan jalur air. Secara teritorial kewilayahan, yang dapat dilihat dari Batas Administrasi Pemerintahan tercatat bahwa Kecamatan Badau memiliki 4 batas administrasi pemerintahan yaitu sebelah timur berbatasan dengan Kecamatan Batang Lupar ; sebelah barat berbatasan dengan Kecamatan Puring Kencana dan Kecamatan Empanang ; sebelah Utara berbatasan dengan Distrik Lubok Antu, Sriaman, Negara Sarawak, Malaysia ; serta sebelah selatan berbatasan dengan Kecamatan Suhaid. Sedangkan secara Administrative pemerintahan kecamatan Badau dibagi menjadi 9 desa dan 20 dusun dengan luas wilayah masing-masing desa dan persentase wilayah desa berdasarkan perbandingan luas wilayah kabupaten dan wilayah desa, sehingga dapat dilihat dari tabel berikut ini : Tabel. 1.1 Daftar Nama Desa dan Dusun di Kecamatan Badau No Desa Dusun Luas Persentase 1 Badau 1. Badau 1 2. Badau 2 67,08 km² 9,58 2 Janting 1. Bunut lalau 2. Berangan 114,17 km² 16,30 3 Semuntik 1. Semuntik 2. Pesayah 53, 83 km² 7,70 4 Kekurak 1. Kekurak 2. Perumbang 98,70 km² 14,10 5 Tinting Seligi 1. Sungai Telian 2. Sungai Tembaga 3. Empaik 118,61 km² 16,94 6 Pulau Majang 1. Majang 2. Raden Sura 35,91 km² 5,13 7 Sebindang 1. Sebindang 2. Mentari 63,65 km² 9,10 8 Seriang 1. Seriang Hulu 2. Seriang Hilir 31,36 km² 4,48 9 Tajum 1. Tangit I 2. Tangit II 3. Tangit IV 116,69 km² 16,67 JUMLAH 20 Dusun 700 km² 100 Sumber : Seksi Pemerintahan Kecamatan Badau, 2010

2. Kondisi Demografi