Arti Taman Kota Script Interview Verbatim

111 informan yang dianggap mampu mewakili pndangan informan lainnya. Berikut script interview dari penelitian yang dilakukan berdasarkan pada kelima aspek bahasan di atas, yakni :

1. Arti Taman Kota

Pada penelitian ini, peneliti memberikan pertanyaan kepada informan berupa “Apakah arti taman kota menurut anda?”. Peneliti berkesempatan untuk mewawancarai Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Binjai seara langsung, Bapak Irwansyah Nasution, S.Sos, kemudian beliau memberikan jawaban berupa : “Taman kota merupakan salah satu bagian dari ruang terbuka hijau di daerah perkotaan, saya lebih tertarik memandang taman kota dari sudut pandang masyarakat yag rindu pelayanan, yaitu taman kota juga berarti bagaimana kota itu asri, indah dan enak di pandang. Ketika pandangan telah enak, sejuk dan indah maka pola pikir akan terasa tenang, sehingga berbagai aktifitas yang dilakukan akan dapat berjalan dengan baik dan benar” Dengan pertanyaan yang sama saya juga mewawancarai Kepala Seksi Penghijauan, Ibu Puji Asti Purnamasari Ren, ST., beliau memberikan jawaban berupa : “Taman kota adalah sebidang lahan yang memliki unsur penghijauan seperti rerumputan, tanaman, bunga dan lain sebagainya yang dapat menjaddi solusi bagi kompleksitas kehidupan warga sehari-hari, unsur refreshing saya rasa merupakan unsur yang dekat dengan taman kota” Tidak hanya dari sudut pandang pejabat publik, saya juga memberikan pertanyaan serupa kepada masyarakat, seperti yang saya lakukan pada Sri Putri Tandi, seorag warga Binjai Kota. Sri memberikan pandangan berupa : Universitas Sumatera Utara 112 “Taman adalah ruang terbuka hijau di perkotaan yang memiliki berbagai fasilitas mulai dari olahraga, area bermain, tempat duduk, jogging dan yang pastinya tempat konser kalau di Binjai, Taman Merdeka lebih tepatnya” Jawaban Sri yang sambil tertawa mengenai taman sebagai tempat konser membuat saya menarik garis bahwa seperti konser merupakan rutinitas yaang kerap di gelar di taman Merdeka Binjai. Untuk itu, saya juga memberikan pertanyaan yang serupa kepada Bayu soerang warga Binjai Kota yang sedang berada bersama Sri. Bayu memberikan jawaban berupa : “Taman kota ialah tamn di kota, tempat yang indah, asyik untuk nongkrong, tempat kumpul komunitas, dan taman merupakan tempat penyelamat kota untuk mengurangi polusi udara” Jawaban cukup unik saya dapattkan pada potongan jawaban ketika mewawancarai Lailan, seorang warga Binjai Kota juga, lailan menjawab : “Taman kota adalah ruang terbuka hijau yang difungsikan untuk mewujdukan unsur asri pada perkotaan, taman kota berguna juga untuk menjaga kualitas lingkungan kota dan juga menjaga kualitas hubungan hati, seperti untuk pacaran”

2. Keberadaan Taman Kota di Kota Binjai