Lokasi dan Pembagian Desa Flora dan Fauna

dan dibersihkan dengan cara bergotongroyong. Untuk membuka lahan perkampungan ini, Zainuddin berusaha mencari kawan yang mau menetap di lahan bukaan baru ini. Zainuddin mengajak keluarganya yang berada di kampung Telaga Tujuh abang, adik dan kerabat beliau untuk pindah ke lahan baru tersebut. Pada masa kemerdekaan Indonesia perkampungan ini disahkan dan diberi nama kampung Kota Datar, penghulunya diangkat oleh pemerintah Kecamatan Hamparan Perak yaitu Zainuddin.

2.1.2. Lokasi dan Pembagian Desa

Desa Kota Datar merupakan salah satu desa yang terletak di Kecamatan Hamparan Perak, Kabupaten Deli Serdang. Desa ini berada pada ketinggian 1,5 meter di atas permukaan laut. Banyaknya curah hujan adalah 10 mmtahun, dengan periodik tertinggi pada bulan September dan Oktober dengan suhu rata- rata 18 o – 35 o . Jarak antara Desa Kota Datar dengan pusat pemerintahan Kecamatan sekitar 17 Km, jarak ke pusat pemerintahan kota Administratif adalah 50 Km, dan jarak ke ibukota Kabupaten adalah 72 Km sedangkan jarak dari ibukota propinsi adalah 47 Km. Batas-batas wilayah Desa Kota Datar,yaitu: - Sebelah utara berbatasan dengan Telaga Tujuh dan Kuala Gading - Sebelah selatan berbatasan dengan Desa Bulu Cina dan Kota Rantang - Sebelah Timur berbatasan dengan Desa Tandam Hilir II - Sebelah Barat berbatasan dengan Desa Paluh Manan. Universitas Sumatera Utara Desa ini terbagi menjadi 15 dusun yang masing-masing dusun dipimpin oleh seorang kepala dusun, yang membawahi sejumlah rumah tanggga. Dusun- dusun tersebut adalah sebagai berikut: - Dusun I Kikik A - Dusun IX Paret Tuan - Dusun II Kikik B - Dusun X Karya Bakti - Dusun III Kupang A - Dusun XI Pasar Lore - Dusun IV Kupang B - Dusun XII Gudang Atap A - Dusun V Pembangunan A - Dusun XIII Gudang Atap B - Dusun VI Pembangunan B - Dusun XIV Gudang Atap C - Dusun VII Waringin A - Dusun XV Bakaran Batu - Dusun VIII Waringin B Berdasarkan informasi dari Desa Kota Datar, tugas dari seorang kepala dusun antara lain sebagai penghubung antara kepada desa dengan masayarakat yang dipimpinnya. Disamping itu kepala dusun secara administrative ikut membantu kepala desa dalam menjalankan pemerintahan, terutama yang berkaitan dengan pelaksanaan instruksi atau kebijakan Pemerintah Daerah Kotamadya. Kepala lingkungan juga diharapkan dapat berperan dalam menangani masalah- masalah yang dihadapi penduduk lingkungan yang mungkin tidak dapat diselesaikan penduduk tersebut.

2.1.3. Flora dan Fauna

Flora merupakan sumber penghasilan utama di Desa Kota Datar. Ada berbagai jenis flora tumbuhan yang diusahakan tumbuh baik yang digunakan sebagai sarana untuk pemenuhan kebutuhan rumah tangga maupun yang Universitas Sumatera Utara digunakan sebagai sumber pendapatan. Menduduki peringkat pertama sebagai sumber pendapatan keluarga adalah padi oriza sativa Linn; sebagai tanaman tambahan penduduk menanam ubi jalar ipomea batatas poir ubi kayu manihot utilissima Grants, coklat, dan kelapa sawit. Disamping itu penduduk juga menanam tanaman holtikultural, yaitu cabe capsiun annum sebagai keperluan rumah tangga juga untuk dijual. Tanaman pisang musa paradisiacal Linn banyak dijumpai di desa ini, namun kebanyakan para penduduk hanya menjadikannya sebagai konsumsi keluarga. Seperti halnya flora, fauna juga berperan penting guna mencukupi pendapatan rumah tangga maupun untuk konsumsi rumah tangga. Yang paling banyak adalah ternak ayam kampung yang mana mencapai ratusan ekor, dimana hampir 70 dari keluarga memelihara ternak ayam. Pengelolaan ternak ayam kampung adalah secara tradidional, dimana ternak ayam dibiarkan berkeliaran pada siang hari dan pada waktu malam dimasukkan ke kandang. Sebahagian dari ayam dijadikan sebagai konsumsi rumah tangga dan sebagian lagi dijual ke pasar. Kambing dan lembu juga terdapat di daerah ini, namun pemilikan lembu bukanlah dalam skala besar namun hanya satu sampai dua ekor setiap keluarga. Jumlah ternak lembu di daerah ini adalah 260 ekor dan ternak kambing sebanyak 510 ekor, di daerah ini juga terdapat ternak kerbau tetapi hanya 8 ekor saja. Biasanya ternak lembu dan kerbau dijual kepada pedagang daging rumah potong untuk dikonsumsi oleh masyarakat luas, sedangkan ternak kambing selain dijual juga dikonsumsi oleh rumah tangga. Sedangkan kucing dan anjing bukanlah suatu ternak produksi masyarakat, namun hanya suatu binatang peliharaan semata-mata. Universitas Sumatera Utara 2.1.4. Sarana Fisik 2.1.4.1. Pola Pemukiman Penduduk