Aspek-aspek dalam Self Esteem

4. Penelitian yang dilakukan oleh Stevens 2002 yang berjudul “The Effects of Reputation and Ethics on Budgetary Slack ”, menyatakan bahwa reputasi etika berhubungan negatif dengan budgetary slack. Perbedaan antara penelitian Stevens 2002 dengan penelitian yang dilakukan oleh peneliti terletak pada variabel yang digunakan. Stevens 2002 menggunakan variabel reputasi dan etika, sedangkan peneliti menggunakan variabel asimetri informasi dan self esteem. Stevens 2002 dan peneliti sama-sama melakukan penelitian eksperimental. C. Kerangka Berpikir 1. Pengaruh Asimetri Informasi terhadap Budgetary Slack Hubungan keagenan antara manajer atas dengan manajer bawah tidak jarang sering menimbulkan masalah mengenai kesenjangan informasi, dimana manajer atas kurang memiliki informasi terkait unit ataupun pusat tanggung jawab yang dikelola oleh manajer bawah. Kesenjangan informasi inilah yang kemudian disebut asimetri informasi. Dalam konteks penganggaran partisipatif, manajer bawah sebagai pengelola unit-unit tanggung jawab diikutsertakan dalam proses penyusunan anggaran, dengan harapan dapat memberikan informasi tentang keadaan kebutuhan anggaran yang sesungguhnya dari masing-masing unit tanggung jawab tersebut. Namun, perilaku disfungsional manajer bawah terkadang menjadi masalah dalam proses penyusuan anggaran dalam participative budgeting. Karena terdapat asimetri informasi, manajer bawah seringkali memanfaatkan kondisi tersebut untuk menciptakan senjangan anggaran. Kebutuhan anggaran sengaja dilonggarkan dari estimasi terbaik sesungguhnya dengan tujuan para manajer bawah dapat mencapai target anggaran dengan mudah. Karena motif kepentingan pribadi, manajer bawah sengaja melakukan senjangan anggaran untuk penilaian kinerja yang baik dari manajemen. Seiring peningkatan kinerja, maka insentif yang diberikan pun akan semakin meningkat. Steven 2002, Komalasari 2003 dan Nugrahani 2004, menguji kesenjangan anggaran dengan membedakan 3 kondisi asimetri informasi, yaitu asimetri informasi rendah, sedang dan tinggi. Beberapa penelitian tersebut menunjukkan hasil bahwa manajer bawah dalam kondisi asimetri informasi tinggi cenderung lebih tinggi dalam melakukan senjangan dalam anggaran. Penelitian ini juga membedakan tiga kondisi pada manajer bawah sebagai partisipan penyusun anggaran yaitu asimetri rendah, sedang dan tinggi. Karena manajer bawah termotivasi untuk menginginkan tercapainya anggaran yang akan diberlakukan serta menginginkan hasil yang lebih tinggi, maka mereka cenderung untuk menyembunyikan informasi privat mengenai kebutuhan aktual sesungguhnya dari unit tanggung jawab yang dikelola, sehingga manajer bawah dalam kondisi asimetri tinggi cenderung melakukan senjangan anggaran yang lebih tinggi dibanding mereka yang berada dalam kondisi asimetri informasi rendah maupun sedang.

Dokumen yang terkait

Pengaruh Internal Audit Terhadap Efektivitas Pengendalian Internal Aset Tetap Pada PT. Perkebunan Sumatera Utara

54 331 89

Pengaruh Anggaran Pemerintah Daerah (Pemda) Terhadap Pelayanan Kesehatan Di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Pidie Tahun 2009

1 60 117

Pengaruh Audit Operasional terhadap Efektivitas Pelayanan Kesehatan Rawat Inap di Rumah Sakit (Studi Kasus pada Rumah Sakit Immanuel Bandung).

46 173 22

Pengaruh Audit Operasional terhadap Efektivitas Pelayanan Kesehatan Rawat Inap di Rumah Sakit (Studi Kasus pada Rumah Sakit Ibu dan Anak Limijati Bandung).

1 3 23

Peranan Audit Operasional dalam Meningkatkan Efektivitas Pelayanan Kesehatan Unit Gawat Darurat di Rumah Sakit Sekar Kamulyan.

0 0 20

Peranan Audit Internal dalam Menunjang Efektivitas Pengendalian Internal Persediaan Farmasi (Studi Kasus pada Rumah Sakit Immanuel).

0 0 21

Peranan Audit Operasional dalam menunjang Efektivitas Pelayanan Kesehatan Unit Gawat Darurat di Rumah Sakit "X".

0 1 17

Peranan Audit Internal dalam Menunjang Efektivitas Pengendalian Internal Persediaan di Rumah Sakit Cahya Kawaluyan.

0 2 21

PENGARUH AUDIT OPERASIONAL DAN PENGENDALIAN INTERNAL TERHADAP EFEKTIVITAS PELAYANAN KESEHATAN PADA RUMAH SAKIT (Studi Kasus pada Rumah Sakit Umum Queen Latifa Yogyakarta).

1 13 181

Pengaruh pelaksana audit operasional dan pelaksana pengendalian internal terhadap efektivitas pelayanan kesehatan pada rumah sakit (studi kasus pada rumah sakit umum haji Medan) - Repository UIN Sumatera Utara

0 2 91