Teori Big bang Teori Abiogenesis

Biologi untuk SMAMA kelas XII Program IPA 106 Pernahkah kamu berpikir, dari manakah makhluk hidup berasal? Sejak dahulu, orang mempertanyakan asal-usul makhluk hidup dan kehidupan di bumi ini. Banyak teori atau pendapat yang dikemukakan orang. Sebelum abad 17, banyak orang yang menganggap bahwa makhluk hidup berasal dari benda mati. Misalnya, ikan dan katak berasal dari lumpur, lalat berasal dari daging yang telah membusuk, dan sebagainya. Aristoteles berpendapat bahwa mahluk hidup terbentuk dari benda mati secara spontan. Teorinya dikenal dengan nama generation spontanea . Para ilmuwan berusaha mencari jawaban tentang asal-usul kehidupan dengan melakukan berbagai macam percobaan. Dari percobaan-percobaan tersebut dihasilkan beberapa teori tentang kehidupan yang mengarah ke evolusi biologi. Kamu akan mengetahui teori dan mekanisme evolusi biologi setelah mempelajari bab ini, mari cermati uraiannya. Teori Terbentuknya Bumi A Sebelum membahas teori asal-usul kehidupan, terlebih dahulu akan dibahas teori terbentuknya bumi. Ada beberapa teori tentang terjadinya bumi dan benda-benda langit lainnya, antara lain: Teori Kabut nebula dan Teori Big Bang.

1. Teori Kabut

Teori Kabut menyatakan bahwa bintang-bintang di angkasa meledak. Hasil ledakan yang berupa debu dan gas membentuk kabut. Kabut ini disebut kabut asal atau nebula. Kabut ini kemudian memadat, lalu meledak lagi menghasilkan bintang- bintang baru dan planet-planet termasuk bumi.

2. Teori Big bang

Teori Big Bang ledakan hebat menyatakan bahwa kira- kira 15 milyar tahun yang lalu, semua materi di angkasa menyatu dan memadat berkondensasi membentuk satu bentukan yang mengecil. Selanjutnya, massa padat yang mengecil ini meledak dengan ledakan yang hebat. Debu dan gas-gas hasil ledakan membentuk bintang-bintang generasi baru. Saat inilah diperkirakan awal terbentuknya alam semesta. Bumi terbentuk sekitar 5 milyar tahun yang lalu, dan makhluk hidup muncul pertama di bumi sekitar 1 milyar tahun kemudian. Apa perbedaan antara Teori Kabut dan Teori Big Bang? Diskusikan dengan teman sebangkumu. Gambar 6.1 Nebula Sumber: Encarta Library 2005 Di unduh dari : Bukupaket.com Bab 6 Asal-Usul Kehidupan 107 Teori Mengenai Asal-Usul Kehidupan B Berdasarkan fosil dan perhitungan yang teliti, diduga kehidupan muncul di bumi sekitar 4 milyar tahun yang lalu. Para ilmuwan berteori bahwa kehidupan terbentuk melalui suatu proses evolusi. Evolusi adalah suatu perubahan yang terjadi secara berangsur-angsur dan perlahan-lahan dalam waktu jutaan, bahkan bermilyar-milyar tahun lamanya. Teori mengenai asal-usul kehidupan dapat dibedakan menjadi dua macam, yaitu Teori Abiogenesis dan Teori Biogenesis. Mari cermati uraiannya.

1. Teori Abiogenesis

Generatio Spontanea Tokoh teori ini adalah Aristoteles 384 - 322 SM, seorang ahli filsafat dan ilmu pengetahuan Yunani Kuno. Menurut teori yang dikemukakannya, makhluk hidup berasal dari benda tak hidup. Sebenarnya, Aristoteles mengetahui bahwa telur-telur ikan merupakan hasil perkawinan akan menetas menghasilkan ikan yang sama dengan induknya, tetapi dia yakin bahwa ada ikan yang berasal dari lumpur. Makhluk tersebut terjadi secara spontan sehingga teori abiogenesis disebut juga generation spontanea . Tokoh Abiogenesis yang lain adalah John Needham 1700 seorang berkebangsaan Inggris. Dia melakukan percobaan dengan merebus sepotong daging dalam wadah selama beberapa menit tidak sampai steril. Air rebusan daging disimpan dan ditutup dengan tutup botol dari gabus. Setelah beberapa hari, air kaldu menjadi keruh yang disebabkan oleh adanya mikroba. Needham mengambil kesimpulan bahwa mikroba berasal dari air kaldu. Jadi, menurut paham generation spontanea, semua kehidupan berasal dari benda tak hidup secara spontan, seperti: a ikan dan katak berasal dari lumpur b cacing berasal dari tanah c belatung terbentuk dari daging yang membusuk d tikus berasal dari sekam dan kain kotor. Pada abad ke-17, Antonie Van Leeuwenhoek berhasil membuat mikroskop sederhana. Dengan alat ini, ia dapat melihat benda-benda aneh yang sangat kecil dalam setetes air rendaman jerami. Penemuan inilah yang merupakan awal runtuhnya paham Abiogenesis. Tidak semua orang puas dengan teori yang dikemukakan oleh para penganut paham abiogenesis. Oleh karena itu, ada orang yang mulai menyelidiki asal-usul makhluk hidup melalui berbagai percobaan. Gambar 6.2 Aristoteles Gambar 6.3 Antonie Van Leeuwenhoek Sumber: Encarta Library 2005 Sumber: Encarta Library 2005 Di unduh dari : Bukupaket.com Biologi untuk SMAMA kelas XII Program IPA 108

2. Teori Biogenesis