H6 : Dimensi produk dalam CSR berpengaruh positif dan signifikan terhadap Nilai Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI Periode 2013 dan
2014. H7 : Dimensi Ekonomi, Lingkungan, Tenaga Kerja, HAM, Sosial, dan
Produk secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Nilai Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI Periode 2013 dan
2014.
45
BAB III METODE PENELITIAN
A. Tempat dan Waktu Penelitian
Penelitian ini dilakukan pada laporan tahunan perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013 dan 2014. Analisis data
dilaksanakan pada bulan Mei 2016.
B. Desain Penelitian
Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kausal- komparatif. Penelitian kausal komparatif merupakan kegiatan penelitian yang
berusaha mencari informasi tentang mengapa terjadi hubungan sebab akibat dan peneliti berusaha melacak kembali hubungan tersebut.
Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yaitu data kuantitatif yang diperoleh dari pojok BEI atau
www.idx.com . Sedangkan
data yang digunakan dalam penelitian ini adalah laporan tahunan perusahaan untuk periode 2013 dan 2014 pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di
BEI. C.
Variabel Penelitian
Variabel penelitian pada dasarnya adalah segala sesuatu yang berbentuk apa saja yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari sehingga diperoleh
informasi tentang hal tersebut, kemudian ditarik kesimpulannya. Terdapat beberapa jenis variabel antara lain:
1. Variabel Bebas Independent Variable
Variabel independen variabel bebas merupakan variabel yang mempengaruhi atau menjadi sebab perubahan atau timbulnya variabel
dependen Sugiyono, 2009.
2. Variabel Terikat Dependent Variable
Variabel Terikat Dependent Variable merupakan variabel yang disebabkan atau dipengaruhi oleh adanya variabel bebas independen.
Besarnya perubahan pada variabel ini tergantung dari besaran variabel bebas variabel dependen. Variabel independen akan memberi peluang
kepada perubahan variabel terikat dependen yaitu besaran koefisien perubahan dalam variabel independen Sugiyono, 2009.
D. Definisi Operasional Variabel
Definisi dari setiap variabel adalah sebagai berikut: 1.
Variabel Dependen Terikat
Variabel dependen dalam penelitian ini adalah nilai perusahaan. Nilai perusahaan diukur dengan menggunakan Tobin’s q. Nilai perusahaan
Tobin’s Q didapatkan dari laporan keuangan tahunan perusahaan manufaktur selama periode penelitian. Rasio ini dikembangkan oleh James
Tobin 1967. Tobin’s q adalah indikator untuk mengukur kinerja
perusahaan, khususnya tentang nilai perusahaan, yang menunjukkan suatu performa manajemen dalam mengelola aktiva perusahaan. Nilai Tobin’q
dihasilkan dari penjumlahan nilai pasar saham market value of all outstanding stock dan nilai pasar hutang market value of all debt
dibandingkan dengan nilai seluruh modal yang ditempatkan dalam aktiva
produksi replacement value of all production capacity.
Menurut Algifari,dkk. 2013 menyebutkan bahwa nilai perusahaan diukur melalui Tobin’s Q, dengan rumus:
EMV+D EBV+D