Teori Efisiensi Pasar LANDASAN TEORI

investor asing. Selain itu, aksi dari para spekulan yang menginginkan profit dengan melakukan trading jangka pendek, juga menimbulkan gejolak di pasar.

2.5. Teori Efisiensi Pasar

Kendall 1953 menyatakan bahwa pola harga saham tidak dapat diprediksi unpredictable karena bergerak secara acak random walk. Hasil penelitian tersebut menjadi dasar dari teori random walk.Sunariyah 2003 menjelaskan bahwa sebuah pasar dikatakan efisien apabila harga sekuritas sekarang tidak dapat mencerminkan perubahan harga masa lalu, artinya harga tersebut bersifat acak. Anton 2006 menjelaskan apabila harga saham mengikuti pola random walk, maka perubahan harga pada masa lalu tidak dapat digunakan untuk memperkirakan perubahan harga di masa yang akan datang. Estimasi harga terbaik untuk hari perdagangan selanjutnya adalah harga hari ini. Samsul 2006:269 menyebutkan, harga saham yang bergerak secara acak berarti bahwa fluktuasi harga saham tergantung pada informasi baru yang akan diterima, tetapi informasi tersebut tidak diketahui kapan akan diterima, sehingga informasi baru dan harga saham itu disebut unpredictable. Rentang harga yang lebar mengindikasikan bahwa harga pasar tidak mencerminkan semua informasi yang diperoleh investor, sehingga kondisi pasar tersebut dikatakan tidak efisien. Berdasarkan teori hipotesis pasar efisien Efficient Markets Hypothesis, pasar dikatakan benar-benar efisien apabila harga saham akan cepat melakukan penyesuaian terhadap seluruh informasi yang relevan begitu informasi tersebut tersedia Brigham dan Houston, 2013. Sunariyah 2003 menyebutkan beberapa karakteristik pasar modal yang efisien. Pertama, harga saham akan merefleksikan secara cepat dan akurat terhadap semua bentuk informasi baru. Kedua, harga saham bersifat random, artinya harga tidak mengikuti beberapa kecenderungan dari informasi masa lalu. Ketiga, saham - saham yang profitable tidak mudah untuk diprediksi, sehingga memerlukan kesiapan informasi penting dalam menentukan harga saham.

2.6. Model Peramalan Volatilitas