Menentukan Unsur Tokoh dan Sifat-Sifatnya

124 Indahnya Bahasa dan Sastra Indonesia VI Ayo, uji pemahamanmu dengan mengerjakan pelatihan-pelatihan berikut Berlatih Kelompok 1 Bahar marah-marah karena rumahnya kebanjiran. Dia mendapatkan teguran dari Jimmy mengapa harus marah- marah. Bahar merasa kesal karena rumahnya yang dibeli dengan harga mahal ternyata masih terkena banjir. Melihat Bahar seperti itu, Jimmy memintanya untuk bersabar dan selalu berjaga-jaga dengan menjaga kebersihan lingkungan untuk mencegah banjir.

4. Menentukan Amanat yang Terkandung dalam Teks Drama

Amanat merupakan pesan yang ingin disampaikan pengarang kepada pembaca. Seperti tema, biasanya amanat juga baru dapat ditemukan setelah kita membaca teks sampai selesai. Amanat biasanya juga merupakan penjabaran dari tema. Oleh karena itu, amanat dalam naskah drama biasanya lebih dari satu. Amanat kutipan teks drama Berjaga-jagalah . . . di atas, antara lain, sebagai berikut. a. Sebaiknya kita tidak perlu marah-marah apabila rumah kita dilanda banjir. b. Kita harus berjaga-jaga dengan cara menjaga kebersihan lingkungan agar tidak mudah terkena banjir. Coba kerjakan bersama kelompokmu 1. Bentuklah kelompok yang terdiri atas lima anggota 2. Bacalah dengan saksama kutipan teks drama berikut ini Bukan Tersisih Karya: Yung Darius Kezia sedang belajar dengan serius. Di latar belakang terdengar suara televisi yang cukup keras. Kezia tampak terganggu dan tidak bisa konsentrasi. Kezia : Setengah berteriak ”Opaaa . . . Suara tevenya dipelanin dong . . . Tidak ada respons, agak kesal, berteriak lebih keras Opaa . . . Suara tevenya dikecilin Tidak ada respons juga, berdiri dan berteriak Opaaa . . . ” Opa : Muncul dengan wajah bertanya ”Siapa yang panggil Opa? Kamu ya Kezia . . . ?” Kezia : ”Aduuhh . . . Opa . . . bukan manggil lagi . . . Kezia udah teriak-teriak . . . .” 125 Peristiwa Opa : ”Ada apa teriak-teriak . . . memangnya Opa tuli . . . ??” Kesal Kezia : ”Lho . . . kan Kezia udah bilang tadi . . . tolong kecilin suara tevenya . . . Kezia lagi belajar. . . besok ada ujian . . . .” Opa : ”Kecilin . . . ?? Masa segitu kekencengan sih??” Kezia : ”Yeee . . . Opaa . . . itu sih bukan kenceng lagi . . . di ujung jalan sana juga udah kedengeran . . . .” Opa : ”Ah . . . kamu bisa saja Kezia, bilang saja kamu kurang konsentrasi mau ikutan nonton juga yaa . . . bagus lho sinetronnya . . . .” Kezia : ”Aaaahhh . . . . Kesal Udah, udah, . . . susah ngomong sama Opa . . . maunya menang sendiri melulu . . . udah deh, Kezia belajar di rumah teman aja . . . .” 3. Diskusikan dengan sesama anggota untuk menentukan tokoh dan sifat-sifatnya, latar, tema, jalan cerita, serta amanat dari teks drama Bukan Tersisih di atas 4. Laporkan hasil kerja kelompokmu di depan kelas Berlatih Mandiri 3 Coba kerjakan dengan baik di buku tugasmu 1. Pinjamlah sebuah buku kumpulan teks drama di perpustakaan sekolahmu 2. Kutiplah teks drama dari buku yang kamu pinjam sebanyak satu halaman 3. Berdasarkan teks drama yang kamu kutip, tentukan tokoh dan sifat-sifatnya, latar, tema, jalan cerita, serta amanatnya 4. Laporkan hasil kerjamu kepada guru pada pertemuan berikutnya Ada apa teriak-teriak . . . memangnya Opa tuli . . .?? Gambar 8.6 Kezia dan Opa