Tanggung Jawab Sosial Perseroan Corporate Social Responsibility atau CSR

PT. BANK ARTHA GRAHA INTERNASIONAL, Tbk. 139

12. Tanggung Jawab Sosial Perseroan Corporate Social Responsibility atau CSR

Corporate Social Responsibility CSR atau Tanggung Jawab Sosial Perseroan menjadi komitment dalam penerapan bisnis berkelanjutan untuk mencapa kinerja yang optimal dalam melibatkan stakeholders secara signifikan. Berdasarkan pada prinsip triple bottom line, Perseroan menempatkan setiap stakeholders secara proposional sesuai peran dan fungsinya, baik yang berhubungan secara langsung maupun tidak langsung dengan operasional Perseroan. Demi tercapainya tujuan bersama, Perseroan selalu mempertimbangkan stakeholder sebagai bagian penting operasional Perseroan. Melalui berbagai upaya, Perseroan mampu menyelaraskan arah strategi usaha dengan kebutuhan dan harapan setiap stakeholders. Perseroan percaya dengan melibatkan serta mendengar aspirasi stakeholders, Perseroan akan terus tumbuh berkembang dan merealisasikan keberlanjutan usaha. Pada tahun 2015 dan periode yang berakhir pada tanggal 30 September 2016, program CSR Perseroan terfokus pada kegiatan kepada masyarakat dan lingkungan. Hal ini menjadi bukti komitmen Perseroan dalam membangun kepedulian seiring jalannya operasional Perseroan. Bulan Kegiatan Maret 2015 Pemberian 200 paket sembako dalam rangka Hari Ulang Tahun HUT Satuan Polisi Pamong Praja Karawang April 2015 Kegiatan Funwalk Artha Graha Peduli dan Komunitas Gerakan Peduli Anak Indonesia Mei 2015 Partisipasi dalam acara Ayo Bangkit Budaya Bersama Majalah Puan Pertiwi Juni 2015 Kegiatan Pasar Murah Ramadhan 2015 Juli 2015 Kegiatan sosial tanggap bencana dalam rangka membantu korban bencana erupsi Gunung Sinabung di Medan Agustus 2015 Kegiatan operasional penanaman pohon disekitar perumahan pengungsi erupsi Gunung Sinabung September 2015 Kegiatan pembelian hewan kurban dalam rangka Idul Adha 2015 Oktober 2015 Kegiatan sembako gratis dalam rangka Hari Ulang Tahun HUT TNI ke-70 di Banjarmasin November 2015 Partisipasi dalam acara Gerakan Cinta Puspa dan Satwa Nasional Desember 2015 Kegiatan Pasar Murah Akhir Tahun 2015 Januari 2016 1. Kegiatan Pasar Murah dalam rangka Imlek 2016 2. Kegiatan Pasar Murah dalam rangka kerja sama dengan Brigif 3 Marinir Lampung Februari 2016 1. Lanjutan Kegiatan Pasar Murah dalam rangka Imlek 2016. 2. Kegiatan Pembagian 5.727 paket Sembako gratis untuk anggota TNI PT. BANK ARTHA GRAHA INTERNASIONAL, Tbk. 140 Bulan Kegiatan kerjasama dengan pangdam VII Wirabuana di Manado. 3. Dalam rangka Hari Sampah melakukan aksi bersih-bersih di seluruh Cabang Perseroan. 4. Pembagian sembako gratis untuk korban banjir di Pekan Baru. 5. Pembagian sembako gratis untuk korban banjir di Pangkal Pinang. 6. Penanaman Pohon dalam rangka Hari Pers Nasional di Lombok. Maret 2016 1. Kegiatan Baksos Pengobatan Gratis dan Pembagian 1.000 paket sembako gratis di Subang Kerja sama dengan Marinir. 2. Kegiatan Pasar Murah Sembako 1.000 paket kerja sama dengan TNI AD di Sesko Bandung. 3. Kegiatan Pembagian 2.644 paket Sembako gratis untuk anggota TNI kerjasama dengan pangdam VII Wirabuana di Sidrap, Palu, dan Makassar. 4. Kegiatan Penanaman Pohon Mangrove di Kp. Garapan, Tanjung Pasir, Teluk Naga, Kab.Tangerang kerja sama dengan Univ.Trisakti. April 2016 Kegiatan Pembagian 1.740 paket Sembako gratis untuk anggota TNI kerjasama dengan pangdam VII Wirabuana di Todopolli Watampone dan Morowali. Mei 2016 Persiapan Kegiatan Pasar Murah Ramadhan 2016. Juni 2016 1. Kegiatan Pasar Murah Ramadhan 2016. 2. Kegiatan operasi pasar daging dalam rangka membantu pemerintah untuk menstabilkan harga daging. Juli 2016 1. Lanjutan Kegiatan Pasar Murah dalam rangka Ramadhan 2016. 2. Lanjutan kegiatan operasi pasar daging dalam rangka membantu pemerintah untuk menstabilkan harga daging. Agustus 2016 Persiapan kegiatan idul adha 2016 September 2016 1. Kegiatan aksi bersih-bersih di seluruh cabang BAG dalam rangka HUT BAG. 2. Kegiatan bantuan hewan qurban ke seluruh kota yang terdapat cabang BAG dalam rangka Idul Adha 2016. 3. Kegiatan bantuan bencana Banjir di Garut, pembuatan tenda dan penyaluran bantuan untuk korban banjir. 4. Kegiatan Pasar Murah dalam rangka HUT TNI ke 71 kerjasama dengan PT. BANK ARTHA GRAHA INTERNASIONAL, Tbk. 141 Bulan Kegiatan Korem di Manado. 5. Kegiatan Pasar Murah dalam rangka HUT TNI ke 70 kerja sama dengan Kodim Bekasi Landasan hukum pelaksanaan program CSR Perseroan mengacu kepada aturan dan perundang-undangan sebagai berikut:  Undang-undang Nomor 40 tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas UUPT tercantum dalam Bab V Pasal 74 ayat 1 dimana Perseroan yang menjalankan kegiatan usahanya di bidang danatau berkaitan dengan sumber daya alam wajib melaksanakan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan;  Undang-undang Nomor 13 tahun 2003 tentang ketenagakerjaan;  Undang-undang Nomor 8 tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen;  Peraturan Pemerintah Nomor 47 tahun 2012 tentang Perlindungan Konsumen Jasa Sistem Pembayaran;  Peraturan Bank Indonesia Nomor 1612014 tentang Perlindungan Konsumen Jasa Sistem Pembayaran;  Surat Edaran Bank Indonesia Nomor 1616DKSP tentang Tata Cara Pelaksanaan Perlindungan Konsumen Jasa Sistem Pembayaran, Prosedur Pelayanan dan Penyelesaian Pengaduan Nasabah;  Pedoman Kebijakan Perusahaan PKP Nomor 0023.01.0 tentang Tanggung Jawab Sosial Perseroan. Pelaksanaan program CSR didasarkan juga pada prinsip GCG yaitu akuntabilitas, transparansi, perilaku etis, penghormatan kepada kepentingan stakeholders kepatuhan terhadap hukum, penghormatan kepada norma perilaku internasional dan penegakan Hak Asasi Manusia HAM serta konsep triple bottom line dengan menjaga keseimbangan dalam menghasilkan keuntungan profit, keterlibaan dalam mengupayakan kesejahteraan masyarakat people dan berkontribusi aktif menjaga kelestarian lingkungan planet.

3. KECENDERUNGAN DAN PROSPEK USAHA