Amanat Diksi Pemilihan Kata

57 a Lambang benda Perlambangan dapat dilakukan dengan menggunakan bentuk nama benda untuk menggantikan sesuatu yang ingin diucapkan penyair. Adapun dalam puisi “Doa” penyair melambangkannya dengan: Tinggal kerlip lilin di kelam sunyi, Aku mengembara di negeri asing, dan di Pintu-Mu aku mengetuk. b Lambang suasana Suatu suasana dapat dilambangkan pula dengan suasana lain yang dipandang lebih konkret. Adapun penyair dalam puisi “Doa” melambangkan suasana sedih digunakan lambang “Biar susah sungguh, Mengingat Kau penuh seluruh ”. Selain itu penyair juga melambangkan suasana sepi digunakan lambang: “Tinggal kerlip lilin di kelam sunyi ” Adapun analisis hubungan intertekstual puisi “Padamu Jua” karya Amir Hamzah dan puisi “Doa” karya Chairil Anwar adalah sebagai berikut: a. Persamaannya Puisi “Padamu Jua” karya Amir Hamzah dan puisi “Doa” karya Chairil Anwar, keduanya banyak menggunakan kata ungkapan dan majas pada diksi, bahasa figuratif, dan kata konkret. Selain itu kedua puisi tersebut digolongkan kepada puisi modern berjenis himne dan bertemakan kegundahan hati terhadap Tuhan. b. Perbedaannya Susunan bait pada p uisi “Padamu Jua” karya Amir Hamzah didominasi oleh 4 empat bait, sedangkan pada puisi “Doa” karya Chairil Anwar baitnya tidak tersusun secara beraturan.

C. Deskripsi Data Hasil Penelitian

1. Analisis Data Hasil Angket

Angket yang digunakan sebagai alat pengumpul data yang penulis sebarkan kepada responden sebanyak 15 item soal dengan 5 opsi jawaban. Hasil angket yang telah disebarkan selanjutnya dianalisis dengan 58 menggunakan tabulasi dalam bentuk persentase antara 0 - 100. Adapun pedoman persentasenya adalah sebagai berikut: 0 = tidak seorang pun 1 - 5 = hampir tidak ada 6 - 25 = sebagian kecil 26 - 49 = hampir setengahnya 50 = setengahnya 51 - 75 = lebih dari setengahnya 76 - 95 = sebagian besar 96 - 99 = hampir seluruhnya 100 = seluruhnya Adapun hasil angket yang disebarkan kepada responden berserta analisis setiap butirnya dapat dijelaskan sebagai berikut: TABEL 4 KESENANGAN SISWA TERHADAP PELAJARAN BAHASA INDONESIA No Alternatif Jawaban Frekuensi Persentase 1 a. Ya b. Tidak c. Sedikit d. Kadang-kadang e. ……………………. 22 2 9 2 - 62,86 5,71 25,71 5,71 - JUMLAH 35 100