Simbol Analisis Iklan Elle Shocking “YvesSaintLaurent”

xi ini memiliki arti bahwa produk yang ditawarkan bukan produk yang biasa saja melainkan produk yang memberikan kesan mewah glamour agar perempuan yang memakai merasa dirinya terlihat cantik yang elegan karena cantik ala barat itu bukan hanya cantik secara fisik saja melainkan dengan gaya hidup yang serba mewah yang diperlihatkannya.

4.3.3. Simbol

Simbol adalah tanda yang menunjukkan hubungan alamiah antara penanda dan petandanya. Hubungan diantaranya bersifat arbiter atau semena, hubungan berdasarkan konvensi perjanjian atau kesepakatan masyarakat. Simbol dalam iklan Elle Shocking tersebut adalah gambar parfum pada pojok kanan bawah, lambang logo YSL yang ada disebelah kanan model perempuan dan logo di botol parfum serta tembok putih yang menjadi latar belakangnya background, gambar gelang dan anting, gambar ikat pinggang, warna rambut, tatapan dan ekspresi model. Gambar botol parfum pada sisi kanan iklan termasuk dalam simbol yang disepakati sebagai gambar dari botol parfum Elle Shocking “YvesSaintLaurent” ini ditunjukkan untuk pengenalan produk dan memperjelas produk, mengingat parfum tersebut produk parfum Elle Shocking terbaru. Bentuk botol yang terlihat tinggi tetapi agak tipis ini memiliki makna bahwa memang produk ini mewakili identitas model yang memiliki tubuh tinggi dan xi langsing. Karena tubuh tinggi dan langsing itu merupakan ciri dari perempuan yang cantik ala barat. Warna botol parfum tersebut adalah ungu dan gold keemasan ungu untuk botolnya sedangkan warna emas untuk tutupnya. Warna ungu merupakan campuran warna merah dan biru. Menggambarkan sikap gempuran keras yang dilambangkan dengan warna biru. Perpaduan anatara keintiman dan erotis atau menjurus kepengertian yang dalam dan peka. Bersifat kurang teliti namun penuh harapan www.wordpress.com serta berwibawa dan agung. Sedangkan warna emas melambangkan kemewahan, mulia dan mencerminkan keceriaan. Sehingga apabila dimaknai warna yang dipakai menunjukkan bahwa parfum ini bukan parfum murahan melainkan parfum yang sarat akan kemewahan serta memberikan kesan berwibawa elegan karena selain harganya yang mahal, di Indonesia masih sulit untuk mencarinya sebab tidak dijual disembarang tempat. Ini menegaskan bahwa orang yang ingin cantik bukan hanya mengeluarkan uang yang banyak saja gaya hidup melainkan harus rela berjuang untuk menunjang kecatikannya. Terdapat pula sisi sensualnya sehingga ketika perempuan yang merasa dirinya biasa menjadi lebih percaya diri dan cantik. Logo YSL yang ada disebelah kanan model sengaja ditulis ditembok semacam grafity menggunakan cat pylox sehinnga terlihat guratan cat yang belum kering menetes kebawah. Grafity merupakan ungkapan untuk mengekspresikan kreatifitas diri atau biasa disebut ekspresi kebebasan diri. Cat yang belum kering dan menetes kebawah tersebut memiliki arti bahwa tulisan ini xi baru saja selesai dibuat dan terlihat menetes sehingga gambar terlihat tidak rapi. yang memiliki makna bahwa tidak rapi merupakan ungkapan yang menunjukkan bahwa dalam iklan ini ingin menunjukkan ekspresi diri yang bebas yang tidak terkekang oleh aturan-aturan tertentu. Ini menunjukkan keterkaitan antara perempuan dan parfum karena parfum merupakan wewangian yang dapat menimbulkan perasaan bebas, tenang. Setiap parfum akan menimbulkan aroma yang berbeda-beda pada setiap tubuh manusia, dan mempengaruhi mood seseorang baik dalam kehidupan sehari-hari ataupun dalam hal bercinta http:www.suarakarya.comnews.html?id=176434 Grafity diambil dari bahasa latin Graphium yang mengandung arti tulisan. Kata ini digunakan sebagai istilah para arkeolog untuk mendefinisikan tulisan-tulisan yang terdapat pada bangunan Romawi dan bangsa Mesir Kuno. Pada zaman Romawi kegiatan grafity membuat tulisan dinding dijadikan sebagai sarana propaganda untuk membuat sindiran-sindiran terhadap kaisar tentang kebijakan atas larangan untuk agama tertentu. Grafity ini menjadi sebuah trend kalangan muda dalam menunjukkan jati dirinya dengan kreativitas yang dituangkan berupa coretan pada sebuah dinding yang akhirnya kegiatan tersebut menimbulkan sebuah masalah baru di negeri ini, karena dampak dari aktivitasnya bisa membuat kerusakan pemandangan atau keindahan pada sebuah tempat dan bisa juga sebaliknya. http:www.sman5-sukabumi.sch.idpojok- guru126-vandalisme-grafity-dan-kreatifitas xi Logo YSL pada botol parfum. Logo yang sama seperti tulisan graffiti ini tapi terkesan lebih baku dengan memakai detail-detail goresan yang terkesan huruf balok dan tulisan yang digores dalam lempengan emas botol parfum sehinnga terkesan tidak timbul namun terlihat warna ungu didalamnya botol kacanya. Jadi logo tersebut warnanya tidak terlihat emas melainkan warna ungu. Warna ungu merupakan campuran warna merah dan biru. Menggambarkan sikap gempuran keras yang dilambangkan dengan warna biru. Perpaduan anatara keintiman dan erotis atau menjurus kepengertian yang dalam dan peka. Bersifat kurang teliti namun penuh harapan www.wordpress.com serta berwibawa dan agung. Ini memiliki arti bahwa logo ini mempertegas kemewahan yang ditampilkan bukan hanya dari kesan tutup botol emas melainkan dari goresan logo yang menambah aksen mewah dan elegan pada botol parfum. Sehinnga apabila perempuan cantik yang selalu ingin tampil mewah gaya hidup sudah diwakili dengan design botol parfum tersebut. Warna cat yang dipakai adalah warna hitam yang mengandung arti berkuasa, kuat, bagus sekali, seksualitas, kecanggihan, kematian, misteri, ketakutan, kesedihan. Artinya adalah bahwa warna hitam mewakili makna yang ditampilkan oleh parfum yaitu jika orang yang memakainya akan merasa seksi seksualitas, kuat percaya diri, modern kecanggihan dan akan semakin menyempurnakan kecantikan yang orang miliki. Dengan menggunakan parfum ini mereka di ibaratkan menjadi perempuan yang cantik, modis dan terkesan sensual agar dapat menarik perhatian lawan jenisnya. xi Background latar belakang putih, warna putih dapat diartikan kesucian, ketidak bersalahan, kebersihan, ketepatan. Apabila dikaitkan dengan perempuan. perempuan merupakan cerminan dari kesucian, kesucian merupakan lambang dari jiwa seorang perempuan. Karena jiwa yang suci dan bersih merupakan kecantikan dalam diri inner beauty perempuan. Kecantikan inilah yang menunjang perempuan itu tebilang cantik. Berpenampilan menarik ala orang barat adalah modal utama untuk menjadi bintang sinetron di Indonesia. Wajah Indo, kulit putih berperawakan tinggi adalah password atau syarat utama untuk menjadi seorang bintang sinetron. Vissia, 2007 Gambar gelang dan anting yang melekat pada tubuh model, menunjukkan bahwa adanya kesatuan yang erat dan tak pernah putus. Hal tersebut menggambarkan bahwa sebagai makhluk yang selalu peduli dan memperhatikan penampilan, wanita tidak pernah lepas dari perawatan wajah dan tubuh agar dia dapat menjadi wanita yang lebih cantik dan memiliki tubuh yang indah agar dapat menarik perhatian lawan jenisnya, yaitu para pria. Warna Gelang dan anting tersebut berwarna senada, yaitu warna emas. Emas berarti kemewahan, sehingga dapat menggambarkan pula bahwa wanita selalu dekat dengan sesuatu yang mewah. Perempuan memang selalu memperhatikan penampilan, karena pada dasarnya perempuan suka disanjung xi ataupun menjadi pusat perhatian. Jadi, perempuan umumnya selalu berusaha berpenampilan menarik untuk memenuhi kebutuhan eksistensinya, yaitu untuk disanjung dan diperhatikan. Ikat pinggang dalam iklan tersebut, fungsi ikat pinggang itu sendiri adalah untuk mengencangkan celana. Agar supaya celana tersebut tidak jatuh melorot agar dapat bebas bergerak dan agar terkesan rapi. Jika dikaitkan dengan kecantikan perempuan dalam hal ini maknanya adalah bahwa perempuan yang cantik dalam iklan itu perempuan yang bebas melakukan apapun sesusai dengan dirinya karena perempuan yang cantik jika dirinya merasa tidak bebas atau tidak senang maka aura kecantikannya tidak akan keluar. Rapi disini berarti bahwa meskipun bebas seorang perempuan masih memiliki aturan dalam dirinya agar kecantikan yang dia miliki semakin bertambah. karena kecantikan itu bukan dari luar fisik saja melainkan juga dari dalam dirinya. Rambut coklat keemasan adalah trend rambut yang dipromosikan oleh para stylish penata rambut di Indonesia seperti misalnya Jhony Andrean. Menurut Jhony Andrean warna-warna coklat hangat ini memiliki mood yang kuat, yaitu fun, casual, fresh, natural dan playfull. Dengan demikian, sangat tepat untuk warna kulit Asia, serta bisa disesuaikan dengan karakter kepribadian sehari-hari tanpa meninggalkan kesan modern dan fashionable. Coklat keemasan hangat memiliki arti memiliki arti kemuliaan dan kemewahan. Ini memiliki arti yaitu sebagai seorang perempuan cantik mereka cenderung dekat dengan sesuatu xi yang mewah, karena mewah disini berarti orang yang ingin rambutnya berwarna tentu saja tidak akan langsung mendapatkannya melainkkan harus pergi ke salon dan mengeluarkan budget yang ekstra untuk merubahnya mengecat rambut dan perawatannyapun memerlukan biaya ekstra. Jadi warna ini mewakili bagaimana nilai cantik mewah gaya hidup yang didapat dari pemakaian parfum tersebut. Warna rambut pirang ini juga berkaitan dengan perempuan Indonesia yang ingin tampil seperti orang barat. Perempuan Indonesia berlomba-lomba untuk mengecat rambutnya agar kelihatan cantik seperti perempuan barat karena di salonpun mereka disarankan untuk memakai warna yang seperti itu. Ekspresi wajah model dalam iklan, tatapan mata kedepan melihat kamera dengan mulut yang sedikit terbuka sehingga terkesan sensual dengan pemakaian lipstick warna orange. Ini memiliki maksud tertentu yaitu tatapan kedepan melihat kamera menandakan bahwa perempuan ini memiliki rasa percaya diri karena perempuan yang cantik itu harus memiliki rasa percaya diri yang tinggi agar dapat menarik perhatian lawan jenisnya . Menurut sosiolog Jerman, George Simmel mata merupakan salah satu organ indera yang istimewa. Mata memiliki sebuah fungsi sosiologis yang unik. Melalui mata, kita melihat jiwa seseorang. Mata, dengan demikian, adalah Aku bagi orang lain, dan didalam banyak hal menungkapkan: diri, watak, suasana hati, dan jiwa. kasiyan, 2008 : 281. Warna mata model bukan seperti orang Indonesia yang cenderung coklat gelap tetapi berwarna hijau. Mata Hijau dalam bahasa Indonesia kiasan juga berarti “mata duitan” atau berorientasi terhadap uang yang banyak. Ini memiliki xi arti bahwa perempuan yang ingin tampil cantik itu dekat dengan gaya hidup yang mewah yang selalu mengeluarkan budget yang besar. Warna bola mata yang berbeda ini membuat perempuan Indonesia ingin menirunya dengan memakai soft lens lensa kontak. Karena sekarang bukan hanya warna baju dan sepatu saja yang bisa di mix dan match, warna mata pun bisa dicocokkan dengan gaun kesayangan. Inilah fenomena baru yang menyertai pesatnya perkembangan alat bantu penglihatan, soft lens atau biasa disebut lensa kontak. Mungkin lensa kontak bukanlah sesuatu yang sangat baru di Indonesia. Sejak tahun 80-90an, lena kontak digunakan sebagai pengganti kaca mata. Nah sekarang, lensa kontak juga dipakai untuk mengubah penampilan dan kecantikan perempuan. http:malang-post.comindex.php?option .. Ini berarti bahwa cantik itu mahal dan kesan mahal itu berkaitan dengan gaya hidup mewah yang ditampilkan dalam iklan tersebut. Kemudian bibir yang sedikit terbuka mengesankan sisi sensualitasnya menggoda. Artinya bahwa perempuan harus tampil lebih berani agar dapat menarik perhatian lawan jenisnya selain dengan kecantikan fisik yang dia miliki dan kesan sensualitas yang ditampilkan ini karena parfum juga dapat menimbulkan gairah seksual saat menciumnya, karena kecantikan itu erta kaitannya dengan sensualitas. Bentuk bibirpun juga bisa mewakili kepribadian seseorang, Bila bentuk bibirnya agak tipis, memiliki kepribadian selalu mementingkan diri sendiri, tidak mau mengalah. Ini berhubungan dengan perempuan yang cantik itu identik dengan selalu mementingkan dirinya sendiri xi karena perempuan yang cantik apalagi ala barat mereka merasa dirinya paling diperhatikan dari pada perempuan yang cenderung kurang cantik. Warna oranye menurut Dedy Mulyana memiliki arti tertekan, terganggu, bingung juga menantang, melawan, memusuhi. Orange juga berarti enerjik dan ambisi bisa diartikan kesuksesan. Jadi perempuan cantik bukan hanya memiliki wajah yang enak dilihat tetapi juga harus memiliki keyakinan bahwa dia dilahirkan bukan hanya untuk menerima bahwa dirinya itu sudah cantik tetapi juga harus merawat dan menjaga kecantikannya sampai nanti. Ini merupakan suatu tantangan ambisi yang harus bisa dilewati agar dapat memelihara kecantikannnya dengan baik.

4.4. Makna Keseluruhan dalam Iklan Elle Shocking