Visi Mizan Struktur Management PT. Mizan Publika

c. Pelangi Mizan

Pelangi Mizan yang menerbitkan buku referensi dan karya ensiklopedia eksklusif yang dipasarkan secara langsung ke konsumen. Selain produk buku dan audiovisual, perusahaan ini juga memproduksi permainan edukatif sebagai pelengkap dan sekarang mulai merambah produksi buku-mainan toybooks. Produk-produk Pelangi meliputi buku ensiklopedi, paket buku cerita, serta alat pembelajaran. Semua paket buku Pelangi selalu didasarkan konsep yang kuat serta diperkaya dengan media-media pendukung seperti permainan, alat peraga, serta multimedia. Buku-buku Pelangi didistribusikan secara direct selling oleh ratusan Book Advisor Mizan Dian Semesta MDS di berbagai daerah di Indonesia. Hingga kini buku Pelangi telah menjadi koleksi wajib puluhan ribu keluarga Muslim, di Indonesia maupun di luar negeri.Merespons perkembangan kiwari di bidang penerbitan digital, Pelangi Mizan dirancang ulang untuk menerbitkan buku-buku referensial digital yang memungkinkan proses rujuk-silang dan juga memproduksi buku-mainan toybooks yang tidak bisa digantikan produk-produk digital.

d. Bentang Publishing House

Tahun 2004, Mizan Publika mengambil-alih Penerbit Bentang Budaya, sebuah penerbit buku prestisius seputar budaya, sastra dan seni yang berkedudukan di Jogyakarta. Saat ini Bentang Pustaka melayani masyarakat Indonesia dengan berbagi buku berkualitas dari kategori seni, filsafat, sastra dan budaya yang dikemas secara menarik dan aktraktif. PT. Bentang Pustaka Jl. Pandega Padma No. 19Yogyakarta 55284 Telepon: 62-274-517373, Fax: 62-274-541441 Website: http:bentang.mizan.com E-Mail: bentangpustakayahoo.com

e. AL-Mizan

Al-Mizan adalah sebuah penerbit dengan produk utama Al-Quran dan buku- buku kajian seputar Al-Quran. Al-Mizan berikhtiar menerbitkan pelbagai ragam Al- Quran yang berkarakter, yaitu secara fungsional menawarkan pelbagai fitur yang memberi manfaat dan kemudahan bagi pembaca; secara estetik, dikemas dengan sentuhan seni sehingga enak dilihat, dibaca dan layak dikoleksi, secara format, dapat diakses dalam beragam media yang terus berkembang. Dengan cara itu, Al-Mizan berazam, dalam batas kemampuannya, untuk ikut berkontribusi dalam memasyarakatkan Al-Quran dan nilai-nilai mulia yang terkandung di dalamnya. Didirikan pada pertengahan 2009, hingga kini Al-Mizan telah menerbitkan pelbagai jenis mushaf Al-Quran, antara lain Mushaf Al-Mizan Al-Quran disertai terjemahan dan transliterasi latin, Mushaf Al-Alim Al-Quran dengan penanda- khusus pada ayat kauniyah, Mushaf Al-Mujib Al-Quran dengan penanda-khusus pada ayat-ayat Doa dan Asmaul Husna, dan Mushaf Al-Kalam Al-Quran disertai terjemahan bahasa Inggris dan Indonesia. Al-Mizan Jl. Cinambo Cisaranten Wetan No. 137Ujung Berung - Bandung 40294Jawa Barat – Indonesia Telepon: 62-22-7834166, Fax: 62-22-7834316 Website: http:almizan.mizan.com E-Mail: almizanmizan.com

f. Penerbit Noura Books

Awal kelahirannya, Noura Books merupakan peleburan dari Lingkar Pena Publishing House dan Penerbit Hikmah. Saat ini Noura Books menggawangi dua unit yaitu Penerbit Noura Books dan Exposè. Pada perjalanannya yang masih singkat ini Noura Books telah menghasilkan buku-buku best seller, baik buku lokal maupun terjemahan.Pada bulan Mei 2012 Noura Books menerbitkan Sepatu Dahlan, novel pertama dari trilogi novel inspirasi Dahlan Iskan, yang mendapat antusias tinggi dan penyerapan bagus dari masyarakat. Hingga kini novel tersebut sudah terjual lebih dari 100.000 eksemplar dan akan diadaptasi menjadi film. Novelisasi tokoh lainnya adalah mengenai Jusuf Kalla yang digarap oleh Alberthiene Endah. Selain itu Noura Books juga memiliki kekuatan dalam penerbitan novel-novel fantasi, seperti seri fantasi yang ditulis oleh Rick Riordan dan Alyson Noel. Untuk buku nonfiksi, Noura Books menjalin kerjasama dengan penulis dan tokoh yang memiliki kapasitas mumpuni seperti Prof. Komaruddin Hidayat, Kak Seto, Dr. Dewi P. Faeni, Ayah Edy, Aidil Akbar, Iwel Sastra, Indra Noveldy, dll.Buku lini wacana Noura yang berjudul Ulama dan Kekuasaan yang ditulis oleh Jajat Burhanudin meraih penghargaan Buku Islam Terbaik kategori Nonfiksi pada Islamic Book Fair Award 2013. Lini Agama mewarisi semangat Mizan, memiliki penulis-penulis intelektual yang memberikan warna pada pada dunia Islam Indonesia, dengan buku- buku seperti Psikologi Kematian, Islam Risalah Cinta, dan Bulughul Mahram. Noura Books juga mengembangkan komunitas untuk mendekatkan diri dengan pembaca dan penulis. First Readers merupakan pembaca pemula dari naskah-naskah yang akan diterbitkan oleh Noura Books. Sedangkan untuk menghasilkan penulis-penulis andal, Noura Books memiliki Noura Books Academy sebagai wadah pembinaan bagi penulis.

4. Struktur Management PT. Mizan Publika

Setiap perusahan pasti memiliki sebuat struktur organisasi yang menerangkan jabatan, posisi karyawan dan tugas yang harus dilaksanakan demi tercapainya tujuan yang telah ditetapkan dalam suatu jalur wewenang dan tanggung jawab. Bagan 1 Strukture Oraganisasi Top Manager Sumber: Dokumen PT. Mizan Publika PRESEDIR VP Publishing VP Media Baru Keterang:  Presedir membawahi top manager  VP publishing membawahi kelompok Mizan  VP Media Baru membawahi Mizan Digithal Publishing Bagan 2 STRUKTUR ORGANISASI PENERBIT NOURA BOOKS MIZAN PUBLIKA Sumber: Dokumen Penerbit Mizan Tugas media relations officer dilakukan oleh setiap unit penerbit mizan, dimana kegiatan media relations dilakukan oleh divisi Promosi dan Marketing. Setelah berkiprah selama lebih 20 tahun di industri penerbitan Indonesia, Kelompok Mizan melakukan program restrukturisasi organisasi dengan mendirikan PT. Mizan Publika yang berfungsi sebagai perusahaan induk holding company dan mendirikan unit-unit bisnis otonom dan strategis. Pendekatan baru untuk mengelola unit-unit bisnis ini, intrapreneurship dan networking pun diperkenalkan. C E O Deden Ridwan Div. Agama Cecep Romli Ahmad Najib Manager Asisten Editor Lia Astika Nani Supriyanti Div. Buku Umum Suhindrati Shinta Manager Lini Fiksi Rina Wulandari Lini Non Fiksi Khusus Novikasari Eka Lini Non Fiksi Umum Richanadia Lini Remaja Abdul Aziz. Lini Anak Nurhadianysah Sekretaris Redaksi Ikrimah Maisara Asisten Editor Nuraini Septiani S. Lili Ahmad Susanti Promosi Marketing Rahmadiyanti Manager Promosi Putri Nimitta Marketing Widuri Indah Wati PPIC Abdul Hamid Desain Grafis A.S. Zuhri Dedy Supanto Keuangan Umum Siti Isye Aisyah Dian Susanti Pelaksana I Andri Yulianto Kurir Yulianda OB Casmanto OB Pelaksana II Munadi Driver Sutino Security Front Office Rinrin Marlia Azhary Sekretaris Melati Jamilah Editor Akuisisi Shera Buku Asing Reno Buku Lokal Bagan 3 STRUKTUR PERUSAHAAN PT. MIZAN PUBLIKA Sumber: Dokumen PT. Mizan Publika

B. Hubungan PT. Mizan Publika dengan Media Massa

Menjaga relai dengan media massa merupakan hal yang sangat penting. Bila hubungan baik terjalin dengan media massa, maka proses pemberitan mengenai organisasi atau perusahan bisa tingkatkan khusunya pemberitaan yang positif. Oleh sebab hubungan media adalah salah satu strategi yang umum diguakan untuk mencapai publisitas. Dalam menajalin relasi dengan media massa harus saling memelihara pertukaran informasi yang terbuka dan realistis. Maka dari itu agar terjalin hubungan baik dengan media dibutuhkan komunikasi yang cukup baik intens diantara kedua belah pihak yang berhubungan dengan tugas pokok masing-masing. PT. Mizan Publika Publishing Group 1. Mizan Publika 2. Noura Books 3. Pelangi Mizan 4. Al-Mizan 5. Bentang Pustaka 6. Plot Point Group Media Baru 1. Mizan Digithal Publising 2. Mizan Applications 3. Mizan Content Provider 4. M. Productions Group Distribusi 1. Mizan Media Utama 2. Mizan Dian Semesta Printing Company Mizan Grapika Sarana Oleh karena itu relasi yang dikembangkan adalah relasi professional antara dua belah pihak yang berbeda tugasnya. Menjalin hubungan dengan media merupakan cara yang efektif untuk membangun, menjaga, dan meningkatkan citra atau reputasi organisasi di mata stakeholder. Media relations sangat penting artinya sebagai wujud komunikasi dan mediasi antara suatu lembaga dengan publiknya. Menurut Septi Fakmi Choirisa hubungan media merupakan alat, pendukung atau media kerjasama untuk kepentingan proses publikasi dan publisitas berbagai kegiatan program kerja atau untuk keluncuran aktivitas komunikasi Public Relations dengan pihak public. Berfungsi menyampaikan pesan kepada publiknya juga untuk membangun dan meningkatkan citra melalui jenis media. 8 Oleh karena itu menurut Iriantara peranan hubungan dalam kehumasan adalah sebagai saluran channel dalam menyampaikan pesan dalam upaya peningkatan pengenalan awareness, informasi dan pemberitaan dari pihak pubikasi humas. Karena fungsi persmedia adalah sebagai kekuatan pembentukan opini power of opinion yang efektif. 9 CEO Mizan Digtal Publishing mengatakan “personal relations antara media dengan mizan itu sangat bagus, karena bisa menjadi jalan untuk meraih publisitas walaupun terkadang awak media tidak menyebutkan nama yang memang tidak harus 8 Sefti Fahmi Choirisa ,Peran Media Relations PT. Bank Muamalat, Tbk dalam membangun Citra perusahan, Jurusan Komunikasi penyiatan Islam, Fakultas Ilmu dakwah dan Ilmu Komunikasi UIN syarif Hidayatullah 2012, h. 40. 9 Yosal Iriantara, Media Relations, h. 20 secara eksflitit. Maka dari sanalah bisa menjadi sasaranya sebagai esplektasi dari apa yang ingin disampaikan Mizan yang bukan sekedar branding melaikan sekedar publisitas. Media menyajikan kepada masyarkat wacana-wacana yang tepat untuk lebih meningkatkan wawasan tentang keagamaan keislamannya dan lain sebagainya ”. 10 10 Hasil Wawancara dengan Media Relations PT. Mizan Publika, Kamis, 09 Januari 2014, Kantor Mizan Digital Publishing.