1.2 Rumusan masalah
Berdasarkaan latar belakang diatas, maka permasalahan yang diambil dalam penelitian ini adalah faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi nilai rata-rata
mata pelajaran Matematika pada siswa SMA Negeri Bunga Bangsa yang kurang dari Kriteria Ketuntasan Minimal KKM.
1.3 Batasan Masalah
Untuk lebih mempermudah dan agar lebih terarah, maka penulis membatasi ruang lingkup permasalahannya, yaitu :
1. Populasi yang diambil yaitu siswa kelas XIdan XII SMA Negeri Bunga Bangsa Kabupaten Nagan Raya
2. Lingkungan masyarakat dianggap stabil, artinya terdapat variabel namun tidak mempengaruhi.
3. Penelitian ini dibatasi pada 28 variabel dalam menganalisis faktor-faktor Yang Mempengaruhi Keberhasilan Prestasi Belajar Mata Pelajaran Matematika Pada
Siswa SMA Negeri Bunga Bangsa Kabupaten Nagan Raya yang terdiri dari X
1
Kondisi Kesehatan, X
2
Jam Istirahat, X
3
Kehadiran, X
4
Kesulitan Mengerjakan Tugas, X
5
Nilai Pelajaran, X
6
Ketertarikan dengan Mata Pelajaran Matematika, X
7
Perhatian Terhadap Materi, X
8
Ketelitian Mengerjakan Soal, X
9
Keaktifan Bertanya, X
10
Usaha Memahami Materi, X
11
Waktu Belajar di Rumah, X
12
Cara Mengerjakan Tugas, X
13
Cara Mempelajari Matematika, X
14
Suasana Rumah, X
15
Hubungan antar Keluarga, X
16
Pengawasan Orang Tua, X
17
Dorongan atau Motivasi Orang Tua, X
18
Sikap Orang Tua, X
19
Respon Orang Tua ketikaAnaknya Mendapat Nilai Jelek, X
20
Cara Guru Mengajar, X
21
Hubungan Guru dengan Siswa, X
22
Kehadiran Guru, X
23
Keadaan Buku Catatan, X
24
Fasilitas Perpustakaan, X
25
Suasana dan Prasarana Kelas, X
26
Suasana Lingkungan Sekolah, X
27
Keterlambatan Hadir, dan X
28
Ketepatan Waktu Mengumpulkan Tugas.
Universitas Sumatera Utara
1.4 Tujuan Penelitian
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisa faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi keberhasilan prestasi belajar mata
pelajaranMatematika pada siswa SMA Negeri Bunga Bangsa Kabupaten Nagan Raya.
1.5 Manfaat Penelitian
Adapun manfaat dari penelitian adalah:
1. Bagi pendidik Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan dorongan bagi pendidik
dalam proses belajar mengajar agar pendidik dapat lebih memahami fakor- faktor apa saja yang mempengaruhi keberhasilan prestasi belajar, sehingga
dapat memperbaiki metode mengajarnya.
2. Bagi Sekolah Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan bagi sekolah dalam
upaya meningkatkan prestasi belajar siswa, serta mendukung prestasi belajar siswa melalui sarana dan prasarana yang ada di sekolah. Serta memperbaiki
sistem atau metode belajar yang lebih baik, sehingga dapat meningkatkan prestasi belajar siswa untuk mencapai hasil yang maksimal.
3. Bagi Orang Tua Hasi penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan bagi orang tua
dalam memberikan dorongan serta menyediakan fasilitas yang baik bagi anak, agar tercapai prestasi belajar yang optimal.
4. Manfaat Teoritis Hasil penelitaian ini dapat digunakan sebagai masukan penelitian selanjutnya
dengan menambah variabel lain yang berhubungan dengan usaha mencapai pendidikan. Selain itu, hasil penelitian ini dapat juga dijadikan rujukan untuk
penelitian sejenisnya.
Universitas Sumatera Utara
1.6 Tinjauan Pustaka