Perempuan sebagai perencana Peran perempuan dalam manajemen keuangan keluarga

51 mengurus investasi dan sebagainya. Sehingga tujuan yang ingin dicapai bisa tercapai dengan maksimal.

d. Hak-hak ekonomi perempuan dalam keluarga

Setiap perempuan berhak atas harta yang diberikan oleh keluarganya, baik harta dari orangtua, suami maupun anak. Akan tetapi porsi yang didapat berbeda-beda sesuai jumlah kerabat yang dimiliki. Pasca pernikahan, suami memiliki tanggung jawab finansial terhadap istrinya. Dalam arti, suami setuju untuk memberikan sebagian hartanya kepada istri yang biasanya disebut mahar. Namun besar-kecilnya mahar harus memperhatikan kemampuan ekonomi dan kondisi finansial pria. 50 Dalam KHI Perkawinan pasal 80 ayat 2 disebutkan Suami wajib melidungi isterinya dan memberikan segala sesuatu keperluan hidup berumahtangga sesuai dengan kemampuannya. Artinya segala kebutuhan ekonomi istri atau nafkah istri dapat terpenuhi, meliputi pemenuhan kebutuhan-kebutuhan dasar seperti rumah, pakaian, pelayanan kesehatan, dan segala kebutuhan dasar untuk kehidupan bersama. 50 Diunduh pada 23 juni 2011 dalam http:indonesian.irib.irindex.php?option= com_contentview = articleid=16596:hak-perempuan-dalam-keluarga-1catid=63:social Itemid=69 52

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

Pada bab ini akan dijelaskan mengenai metode yang digunakan dalam penelitian yang meliputi lokasi dan waktu penelitian, jenis penelitian, pengambilan sampel, teknik pengumpulan data, uji instrument peneliian, dan teknik analisis data.

A. Ruang Lingkup Penelitian

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui seberapa besar peranan perempuan dalam manajemen keuangan keluarganya, seberapa besar tingkat pemahaman dan kesadarannya dalam perencanaan keuangan, dan pada instrument investasi mana keluarga muda menempatkan dananya. Penelitian ini dilakukan pada 174 responden dengan lokasi penelitian dilaksanakan dikelurahan Kedaung, Kecamatan Pamulang, Tangerang Selatan pada bulan April 2010.

B. Pendekatan Penelitian

Jenis pendekatan yang dipakai dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif, yaitu sebuah metode dimana penulis menggambarkan permasalahan yang didasari pada data yang diperoleh. Adapun pembahasan hasil penelitian menggunakan pendekatan deskriptif analisis, yaitu penulis menggambarkan permasalahan dengan didasari data-data yang ada kemudian dianalisis lebih lanjut