Pelatihan Panelis Penilaian Produk

16 Gambar 1. Diagram alir persiapan sampel perlakuan penambahan 2 mL RPO Gambar 2. Diagram alir persiapan sampel perlakuan substitusi 2 mL RPO

3.2.3. Analisis Deskripsi

3.2.3.1. Pelatihan Panelis

Setelah diperoleh panelis-panelis yang bersedia berpartisipasi dalam penelitian ini, selanjutnya dilakukan uji kualitatif untuk mengembangkan bahasa melalui FGD Focus Group Discussion untuk mendapatkan data deskripsi mi instan merk Indomie rasa ayam bawang dan rasa Rebus mi instan 3 menit tiriskan Siapkan bumbu pada mangkuk Aduk hingga rata 2 mL seasoning oil mi instan dibuang Seasoning oil mi instan 200 mL air mendidih Sampel uji siap dihidangkan 2 mL RPO Rebus mi instan 3 menit tiriskan Siapkan bumbu dan seasoning oil pada mangkuk Tambahkan 200 mL air mendidih Aduk hingga rata Tambahkan 2 mL RPO Sampel uji siap dihidangkan 17 kari ayam aroma, rasa, dan citarasa secara subjektif. Seluruh panelis terpilih melakukan diskusi bebas dengan dipimpin oleh panel leader untuk mendiskusikan keseluruhan atribut yang dikenalinya setelah mencoba sampel yang diberikan. Sampel yang digunakan dalam analisis kualitatif ini adalah mi instan merk Indomie rasa ayam bawang dan rasa kari ayam. Data deskripsi tersebut, selanjutnya disederhanakan menjadi beberapa istilah atribut aroma, rasa, dan citarasa. Selanjutnya, dilakukan pengenalan terminologi istilah atribut aroma, rasa, dan citarasa untuk menyamakan persepsi dan pemahaman panelis terhadap istilah dan cara pengujian masing-masing atribut. Pelatihan panelis dilakukan untuk melatih kepekaan sensori dan konsistensi penilaian panelis terhadap atribut sensori hasil FGD yang telah dilakukan sebelumnya, sehingga panelis dapat dikatakan sebagai panelis terlatih. Pada penelitian ini panelis dilatih dengan memberikan penilaian sampel kontrol yang belum diketahui nilai skalanya dengan menggunakan refference mi instan merk Indomie rasa ayam bawang dan rasa kari ayam. Hasil penilaian atribut kontrol dari pelatihan panelis kemudian dirata-ratakan untuk dijadikan nilai atribut kontrol.

3.2.3.2. Penilaian Produk

Metode analisis deskriptif yang digunakan pada penelitian ini adalah Quantitative Descriptive Analysis QDA. Produk yang akan dikuantifikasi terdiri dari: 1 mi instan merk Indomie rasa ayam bawang dengan penambahan 2 mL RPO, 2 mi instan merk Indomie rasa ayam bawang dengan substitusi 2 mL RPO, 3 mi instan merk Indomie rasa kari ayam dengan penambahan 2 mL RPO, dan 4 mi instan merk Indomie rasa kari ayam dengan subtitusi 2 mL RPO. Penyajian produk dalam penilaian adalah setengah porsi per panelis untuk mi instan merk Indomie rasa ayam bawang dan sepertiga porsi per panelis untuk mi instan merk Indomie rasa kari ayam. Penilaian dilakukan dengan membandingkan atribut sensori aroma, rasa, dan citarasa produk dengan atribut sensori aroma, rasa, dan citarasa mi instan kontrol hasil pelatihan panelis. Panelis akan menilai apakah perlakuan yang dilakukan memberikan peningkatan atau penurunan atribut sensori aroma, rasa, dan citarasa produk. Penilaian panelis terhadap atribut-atribut aroma, rasa, dan citarasa produk uji dianalisis dengan ANOVA, untuk mengetahui ada tidaknya perbedaan yang signifikan antarproduk dan kontrol serta antar produk dan kemudian dilakukan uji lanjut Duncan untuk mengetahui karakteristik sensori apa yang memiliki perbedaan pada taraf signifikansi 5 .

3.3. PARAMETER YANG DIAMATI