Batasan Operasional Variabel Defenisi Operasional Variabel

2. Manfaat dari penelitian ini adalah :

a. Bagi Perusahaan, hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan tambahan informasi yang bermanfaat bagi perusahaan dalam mencapai serta meningkatkan tingkat pembelian.sebagai masukan dalam menjalankan dan mengembangkan usahanya kedepan agar lebih maju b. Bagi Pihak Lain, sebagai referensi yang nantinya dapat memberikan perbandingan dalam mengadakan penelitian dalam masa yang akan datang. c. Bagi Penulis, Penelitian ini memberikan tambahan wawasan dan pengetahuan bagi penulis khususnya dalam bidang pemasaran jasa serta memberikan suatu pembelajaran yang lebih tentang bagaimana aplikasi teori-teori ekonomi dalam kegiatan bisnis.

F. Metode Penelitian

1. Batasan Operasional Variabel

a. Variabel dependent adalah variabel yang menjadi perhatian utama dalam sebuah pengamatan b. Variabel independent adalah variabel yang dapat mempengaruhi perubahan dalam variabel dependen dan mempunyai hubungan yang positif ataupun yang negatif bagi variabel dependen nantinya.Penulis dalam penelitian ini melakukan pembatasan penelitian yang dilakukan untuk menghindari kesimpangsiuran dalam membahas permasalahan penelitian, maka penulis membatasi atau memberikan batasan Universitas Sumatera Utara operasional bahwa penelitian ini hanya meneliti pada pengaruh harga dan pelayanan terhadap tingkat pembelian.

2. Defenisi Operasional Variabel

Defenisi variabel-variabel yang diteliti adalah sebagai berikut : a. Variabel X 1 Harga. Harga merupakan sesuatu yang diserahkan dalam pertukaran untuk mendapatkan suatu barang atau jasa. b. Variabel X 2 Pelayanan. Pelayanan yaitu suatu tindakan atau perbuatan yang dapat ditawarkan oleh suatu pihak kepada pihak lain yang pada dasarnya bersifat intangible tidak berwujud c. Variabel Y Tingkat Pembelian. Tingkat pembelian didefinisikan sebagai frekuensi atau tindakan orang-orang yang bergabung sebagai pembelipenguna jasa pada PT. Sentosa Travel Medan Tabel 1.2 Operasionalisasi Variabel No Variabel Indikator Pengukuran Skala 1 Harga X 1 a. Harga yang diberikan sesuai dengan musim peak season b. Harga yang diberikan sesuai dengan hari biasa c. Kenaikan harga sesuai dengan musim peak season d. Tidak terjadi kenaikan harga pada hari biasa Likert Universitas Sumatera Utara Tabel 1.2 Operasionalisasi Variabel No Variabel Indikator Pengukuran Skala 2 Pelayanan X 2 a. Kebersihan ruangan tetap terjaga dengan baik b. Pegawai berpenampilan rapi c. Brosur mengenai paket liburan dan tour yang informatif d. Pelayanan yang cepat dari pegawai e. Pelayanan yang ramah dari pegawai f. Kejelasan informasi g. Fasilitas pengantaran tiket ke rumah Likert 3 Tingkat Pembelian Y a. Waktu keberangkatan bervariasi b. Tingkat pembelian meningkat pada saat musim peak season c. Tingkat pembelian menurun pada saat hari biasa d. Tujuan keberangkatan bervariasi Likert Sumber : Lupiyoadi2001,Tjiptono2005 diolah 3. Skala Pengukuran Variabel Pada penelitian ini penulis menggunakan skala Likert sebagai alat untuk mengukur pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen. Skala Likert digunakan untuk mengukur sikap, pendapat, dan persepsi seseorang akan sekelompok orang tentang fenomena sosial. Dengan skala Likert, maka variabel yang akan diukur dijabarkan menjadi indikator variabel Sugiyono,2008:86. Ada lima alternatif yang akan digunakan dalam pemberian skor, yaitu sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara Tabel 1.3 Instrumen Skala Likert No Item Instrumen Skor 1 Sangat Setuju 5 2 Setuju 4 3 Kusrang Setuju 3 4 Tidak Setuju 2 5 Sangat Tidak Setuju 1 Sumber : Sugiyono 2008 4. Lokasi dan WaktuPenelitian Lokasi penelitian dilakukan di Sentosa Travel Jln. Sutrisno No. 61131 Medan. Sedangkan Waktu penelitian dilakukan pada bulan juli 2010 sampai dengan bulan september 2010.

5. Populasi dan Sampel