Teknik Analisis Data METODE PENELITIAN

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Gambaran Umum Perusahaan

1. Profil PT. Asuransi Takaful Keluarga Asuransi Takaful di Indonesia baru muncul pada tahun 1994, seiring dengan diresmikannya PT. Syarikat Takaful Indonesia yang kemudian mendirikan dua anak perusahaan yaitu PT. Asuransi Takaful Keluarga pada tahun 1994 dan PT. Asuransi Takaful Umum pada tahun 1995. Gagasan dan pemikiran didirikannya asuransi berlandaskan syariah sebenarnya sudah muncul tiga tahun sebelum berdirinya Takaful dan makin kuat setelah diresmikannya Bank Muamalat Indonesia pada tahun 1991. Dengan beroperasinya Bank-bank Syariah dirasakan kebutuhan akan kehadiran jasa asuransi yang berdasarkan syariah pula. Berdasarkan pemikiran tersebut Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia ICMI pada tanggal 27 Juli 1993 melalui Yayasan Abdi Bangsanya bersama Bank Muamalat Indonesia BMI dan Perusahaan Asuransi Tugu Mandiri sepakat memprakarsai pendirian asuransi takaful dengan menyusun Tim Pembentukan Asuransi Takaful Indonesia TEPATI. TEPATI itulah yang kemudian menjadi perumus dan perealisir dari pendirian Asuransi Takaful Indonesia dengan mendirikan PT. Asuransi Takaful Keluarga Asuransi Jiwa dan PT. Asuransi Takaful Umum Asuransi Kerugian. Pendirian dua perusahaan asuransi tersebut dimaksudkan untuk memenuhi Pasal 3 Undang-undang Nomor 2 Tahun 1992 tentang Usaha Perasuransian yang menyebutkan bahwa perusahaan asuransi jiwa dan perusahaan asuransi kerugian harus didirikan secara terpisah. Langkah awal yang dilakukan TEPATI dalam pembentukan asuransi takaful di Indonesia adalah melakukan studi banding ke Syarikat Takaful Malaysia Sendirian Berhad di Malaysia pada tanggal 7 sampai 10 September 1993, hasil studi banding tersebut kemudian diseminarkan di Jakarta pada tanggal 19 Oktober 1993, yang merekomendasikan untuk segera dibentuk Asuransi Takaful Indonesia. 41 PT. Asuransi Takaful Keluarga yang bergerak di bidang Asuransi Jiwa Syariah didirikan pada tanggal 4 Agustus 1994 dan mulai beroperasi pada tanggal 25 Agustus 1994, yang ditan dai peresmian oleh Menteri Keuangan Mar’ie Muhammad. Diikuti dengan pendirian anak perusahaan yang bergerak di bidang Asuransi Umum Syariah yaitu PT. Asuransi Takaful Umum yang diresmikan oleh MenristekKetua BPPT Prof. Dr. B.J. Habibie pada tanggal 2 juni 1995. Di tahun 2004, Perusahaan melakukan restrukturisasi yang berhasil menyatukan fungsi pemasaran Asuransi Takaful Keluarga dan Asuransi Takaful Umum sehingga lebih efisien dan efektif dalam penetrasi pasar, juga diikuti dengan 41 Siti Sholihah , “Pelaksanaan Asuransi Takaful Dana Pendidikan Fulnadi Di PT. Asuransi Takaful Keluarga Cabang Surakarta” Tesis Program Studi Ilmu Hukum Universitas Sebelas Maret Surakarta, 2010, h. 85. peresmian kantor pusat, Graha Takaful Indonesia di Mampang Prapatan, Jakarta pada Desember 2004. 42 a. Visi dan Misi PT. Asuransi Takaful Keluarga Visi dari PT. Asuransi Takaful Keluarga adalah menjadi Role Model Bisnis Syariah di Indonesia dengan profesional, amanah dan memberikan manfaat bagi masyarakat. Misi dari PT. Asuransi Takaful Keluarga adalah menjadikan Asuransi Takaful Keluarga sebagai Perusahaan Asuransi Jiwa Terbaik di Indonesia, menjadikan sumber daya manusia sebagai salah satu aset bagi pertumbuhan perusahaan, dan memberikan pelayanan yang terbaik dengan dukungan teknologi. b. Jenis-jenis Produk Asuransi PT. Asuransi Takaful Keluarga Produk asuransi syariah secara umum dibagi menjadi dua kelompok, yaitu kelompok produk kategori perseorangan individual dan kelompok produk kategori grup kumpulan. Sebagian produk PT. Asuransi Takaful Keluarga yang termasuk dalam kategori tersebut adalah sebagai berikut : 43 1. Produk Kategori Perorangan individual a. Takafulink Al Khairat Individu adalah suatu program asuransi yang memberikan manfaat berupa pembayaran santunan kepada ahli waris 42 Artikel diakses pada tanggal 26 Agustus 2014 pukul 13.42 WIB dari http:www.takaful.comindexhome..phpprofilelist 43 Artikel ini diakses pada tanggal 21 Agustus 2014 pukul 14.00 WIB dari http:www.takaful.com apabila peserta ditakdirkan meninggal dunia dalam masa perjanjian. Bila Peserta ditakdirkan meninggal dalam masa perjanjian, maka ahli warisnya akan mendapatkan dana santunan meninggal dari Asuransi Takaful Keluarga sesuai dengan jumlah yang direncanakan peserta. b. Takaful Kecelakaan Diri Individu, adalah suatu program asuransi yang memberikan manfaat berupa pembayaran santunan kepada ahli waris apabila peserta ditakdirkan meninggal dunia, cacat tetap total atau cacat tetap sebagian karena kecelakaan dalam masa perjanjian. c. Takaful Kesehatan Individu, adalah suatu program asuransi yang memberikan manfaat berupa pembayaran santunan kepada peserta apabila Peserta menjalani rawat inap di rumah sakit atau rujukan Dokter untuk mendapatkan perawatan medis yang diperlukan sekurang-kurangnya 3 tiga hari kalender. d. Takafulink Salam Cendekia, merupakan produk investasi murni syariah, yang memberikan manfaat dana pendidikan dan perlindungan yang optimal bagi suatu keluarga. e. Takafulink Salam, yaitu produk yang memberikan manfaat perlindungan jiwa yang maksimal hingga usia 70 tahun dengan manfaat santunan yang bisa disesuaikan untuk mendapatkan yang terbaik. f. Takaful Fulnadi, yaitu program takaful dana pendidikan. Program asuransi ini diperuntukkan untuk perorangan bermaksud menyediakan dana