Jenis Penelitian Tempat dan Waktu Penelitian Batasan Operasional Definisi Operasional Variabel

55 BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan dalam penyusunan tugas akhir ini adalah penelitian deskriptif kualitatif, dengan melukiskan fakta secara aktual dan cermat. Menurut Ginting 2008 : 55, penelitian deskriptif descriptive research: bertujuan membuat pencanderaanlukisandeskripsi mengenai fakta – fakta dan sifat – sifat suatu populasi atau daerah tertentu secara sistematik, faktual, dan teliti. Variabel – variabel yang diteliti terbatas atau tertentu saja, tetapi dilakukan secara meluas pada suatu populasi atau daerah itu. Menurut Ginting 2008 : 77, pendekatan kualitatif ialah pendekatan yang di dalam usulan penelitian, proses, hipotesis, turun ke lapangan, analisis data dan kesimpulan data sampai dengan penelitiannya menggunakan aspek-aspek kecenderungan, non perhitungan numerik, situasional deskriptif, interview mendalam, analisis isi, bola salju, dan story.

3.2 Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini mengambil lokasi di PT Kencana Laju Mandiri, Medan, Sumatera Utara yang berlokasi di jalan Aksara No.117, Medan. Penelitian dimulai dari Juni 2013 hingga Juli 2013. 56

3.3 Batasan Operasional

Untuk menghidari ruang lingkup penelitian yang terlalu luas, maka peneliti membatasi penelitian ini hanya pada untuk mengidentifikasi faktor – faktor internal kekuatan dan kelemahan dan eksternal peluang dan ancaman pada PT Kencana Laju Mandiri dan menyusun alternatif strategi pemasaran yang dinilai tepat dan dapat diterapkan oleh PT Kencana Laju Mandiri, namun untuk implementasi dari strategi tersebut diserahkan sepenuhnya kepada pihak manajemen PT Kencana Laju Mandiri sebagai pengambil keputusan akhir, dimana untuk lebih mempersempit produk yang diteliti, peniliti hanya meneliti satu jenis produk dari PT Kencana Laju Mandiri yaitu Motor Roda-3 Karya yang merupakan produk roda tiga PT Kencana Laju Mandiri.

3.4 Definisi Operasional Variabel

Definisi operasional merupakan penjabaran mengenai definisi variabel dan indikator pada penelitian ini. 1. Segmentasi Pasar Segmentation Merupakan pembagian pasar PT Kencana Laju Mandiri menjadi bagian- bagian konsumen yang berbeda menurut kebutuhan dan kebiasaan belanja mereka. 2. Target Pasar Targeting Merupakan pasar sasaran PT Kencana Laju Mandiri yang ditetapkan atau dipilih dari segmentasi pasar PT Kencana Laju Mandiri yang ada. 57 3. Pemosisian Pasar Positioning Merupakan langkah dimana PT Kencana Laju Mandiri mencari tahu apa yang diinginkan serta diharapkan oleh konsumen dengan melakukan analisis dan riset. 4. Analisis Lingkungan Merupakan analisis terhadap lingkungan internal dan eksternal PT Kencana Laju Mandiri 5.1. Lingkungan Internal Merupakan analisis terhadap lingkungan internal PT Kencana Laju Mandiri yang terdiri atas kekuatan dan kelemahan. 5.2. Lingkungan Eksternal Merupakan analisis terhadap lingkungan eksternal PT Kencana Laju Mandiri yang terdiri atas peluang dan ancaman. 5. Analisis SWOT Merupakan suatu alat untuk mengetahui dan menganalisis keadaan perusahaan baik internal maupun eksternal dan merupakan salah satu metode pengambilan keputusan yang dilihat dari segi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman yang dimilikinya. 5.1. Kekuatan Strenght Merupakan faktor – faktor internal PT Kencana Laju Mandiri yang memberikan keunggulan dalam melaksanakan aktivitasnya. 58 5.2. Kelemahan Weakness Merupakan faktor – faktor internal PT Kencana Laju Mandiri yang memberikan hambatan dalam melaksanakan aktivitasnya. 5.3. Peluang Opportunity Merupakan faktor – faktor eksternal PT Kencana Laju Mandiri yang memberikan peluang dalam melaksanakan aktivitasnya. 5.4. Ancaman Threat Merupakan faktor – faktor eksternal PT Kencana Laju Mandiri yang memberikan ancaman dalam melaksanakan aktivitasnya. 6. Strategi Pemasaran Merupakan seperangkat proses dalam PT Kencana Laju Mandiri untuk menciptakan, mengkomunikasikan, dan menyerahkan nilai kepada pelanggan dan mengelola hubungan pelanggan dengan cara yang menguntungkan organisasi dan para pemilik sahamnya. 7. Bauran Pemasaran Marketing Mix Merupakan perpaduan dari produk, harga, promosi, dan distribusi yang dapat membantu PT Kencana Laju Mandiri dalam memasarkan produk atau melayani konsumennya. a. Produk Product Produk yang ditawarkan oleh PT Kencana Laju Mandiri, yang mana pada penelitian ini hanya akan dibahas Motor Roda-3 Karya. 59 b. Harga Price Merupakan jumlah dalam satuan moneter yang ditetapkan oleh manejemen PT Kencana Laju Mandiri dalam menjual produknya. c. Tempat Place Merupakan lokasi – lokasi penjualan dan distribusi yang dilaksanakan oleh PT Kencana Laju Mandiri. d. Promosi Promotion Merupakan kegiatan-kegiatan pemasaran yang dilaksanakan oleh PT Kencana Laju Mandiri dalam memasarkan produk dan melaksanakan aktivitiasnya.

3.5 Populasi dan Sampel