Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Batasan masalah.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan sebelumnya, maka permasalahan dapat dirumuskan sebagai berikut : 1. Bagaimana makna pertunjukkan Barongsai di etnis Pecinan Benteng di Kota Tangerang? 2. Bagaimana makna gerakan singa pada seni pertunjukkan Barongsai?

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Untuk mengetahui dan memahami pertunjukan Barongsai dalam kehidupan Masyarakat Tionghoa di kota Tangerang 2. Untuk mengetahui apa nilai-nilai makna gerakan pada seni pertunjukkan Barongsai.

1.4 Manfaat Penelitian

Sesuai dengan latar belakang perumusan masalah dan tujuan masalah yang telah dipaparkan sebelumnya, maka manfaat yang diharapkan dari penelitian ini adalah sebagai berikut :

1.4.1 Manfaat Teoritis

Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah wawasan dan pemahaman yang menyeluruh tentang pertunjukan dan makna gerakan singa pada seni pertunjukan Universitas Sumatera Utara Barongsai, menjadi sumber dan pengetahuan bagi penulis pada bidang kebudayaan,dan bidang pertunjukan. Juga bertujuan untuk meluaskan wawasan seseorang mengenai hasil budaya berbagai bangsa dan menambah pemahaman tentang nilai-nilai budaya yang terkandung dalam karya-karya tersebut. Serta dapat menggunakan pemahaman tersebut sebagai salah satu rujukan bagi peneliti lain yang sejenis fokusnya pada objek yang sama.

1.4.2 Manfaat Praktis

Melalui penelitian ini diharapkan masyarakat Tionghoa secara umum, masyarakat Tionghoa Benteng kota Tangerang secara khusus dapat memahami pertujukkan barngsai dan apa nilai-nilai dari gerakan-gerakan seni pertunjukkan barongsai tersebut Dan hasil penelitian ini dapat dipergunakan sebagai sumber informasi, khasanah wacana kepustakaan serta dapat dipergunakan sebagai referensi bagi peneliti selanjutnya.

1.5 Batasan masalah.

Dalam penelitian ini, penulis membatasi ruang lingkup penelitian, dengan hanya memfokuskan pada pertunjukkan, dan makna gerakan singa pada seni pertujukan Barongsai di Pecinaan Benteng kota Tangerang. Data yang diperoleh adalah dari tinjauan kepustakaan dan wawancara dengan sumber yang terkait dalam penelitian. Universitas Sumatera Utara

BAB II TINJAUAN PUSTAKA, KONSEP, DAN LANDASAN TEORI

Pada bab ini, penulis memaparkan tentang penelitian peneliti sebelumnya, yang berkaitan dengan permasalahan yang dibahas pada skripsi ini, konsep yang digunakan dalam penelitian ini, serta landasan teori yang digunakan sebagai dasar penulis untuk melakukan penelitian.

2.1 Tinjauan Pustaka

Tinjauan adalah hasil meninjau, pandangan, pendapat sesudah, menyelidiki atau mempelajari Kamus Besar Bahasa Indonesia, 2003: 1198. Pustaka adalah kitab-kitab; buku; buku primbon Kamus Besar Bahasa Indonesia, 2003: 912. Penulis menemukan beberapa jurnal, skripsi yang isinya berkaitan dengan judul penelitian ini. Adapun buku dan jurnal dan skripsi yaitu: 1. Yudisthira Siahaan, 2008. Dalam skripsi “Kajian musikal dan fungsi pertunjukan barongsai pada perayaan Cap Go Meh masyarakat Tionghoa di Maha Vihara Maiterya, komplek perumahan Cemara Asri, Medan. Menguraikan tentang fungsi dan makna pertunjukan barongsai dalam bidang musikal. 2. Nandita Erisca, 2008 Universitas Indonesia. Dalam skripsi “Sejarah perkembangan masyarakat cina di pulau jawa”. Menguraikan tentang asal muasal masuknya masyarakat cina di pulau jawa. Dengan membaca ini penulis dapat lebih mudah Universitas Sumatera Utara