Program Televisi Televisi sebagai Media Komunikasi Massa .1 Sejarah dan Pengertian Televisi

35

2.4.3 Program Televisi

Secara garis besar, berbagai jenis program dapat dikelompokkan berdasarkan jenisnya menjadi dua bagian, yaitu program informasi dan program hiburan. Jika dilihat dari sifatnya, maka dapat diklasifikasikan menjadi dua, yaitu program faktual meliputi program berita, dokumenter, dan reality show dan program fiksi meliputi program komedi dan drama Morissan, 2005. 1. Program Informasi Berita Program informasi adalah segala jenis siaran yang tujuannya untuk memberikan tambahan pengetahuan informasi kepada khalayak. Daya tarik program ini adalah informasi itu sendiri, sehingga informasi inilah yang dijual kepada audiens. 2. Program Hiburan Entertainment Program hiburan adalah segala bentuk siaran yang bertujuan untuk menghibur audiens dalam bentuk musik, lagu, cerita, dan permainan. Program yang termasuk dalam kategori hiburan adalah drama, musik, dan permainan game. Jenis program televisi dapat dibedakan berdasarkan format teknisatau berdasarkan isi. Format teknis merupakan format-format umum yang menjadi acuan terhadap bentuk program televisi seperti talk show,dokumenter, film, kuis, musik, instruksional, dan lain-lain. Berdasarkan isi, program televisi berbentuk berita dapat dibedakan antara lain berupa program hiburan, yaitu drama, olahraga, dan agama. Sedangkan untuk program televisi berbentuk berita secara garis besar dikategorikan ke dalam hard news dan soft news. 1. Hard news atau berita keras sebuah berita yang sajiannya berisi segala informasi penting dan menarik yang harus disiarkan oleh media penyiaran Universitas Sumatera Utara 36 kerena sifatnya yang segera untuk diketahui khalayak dan disebut dengan straight news. Contoh infotaiment yeng merupakan salah satu bentuk program berita dan fungsinya lebih besar sebagai hiburan bagi audiens. Morissan, 2008: 219. 2. Soft news atau berita lunak adalah sebuah program berita yang menyajikan informasi penting dan menarik yang disampaikan secara mendalam indepth namun tidak bersifat harus segera ditayangkan, misalnya news magazine, current affair, talkshow dan lain-lain Morissan 2008: 207.

2.5 Kerangka Berpikir