Styrofoam Busa Tenda Matt Foundation Terpal Biru

3. Untuk kebutuhan lalu lintas tinggi misal: lantai pabrik yang mennggunakan alat berat konsumsi 7 kgm 2 . Floor Hardener bentuk bubuk powder harus diaplikasikan pada beton basah, kadang hal tersebut menjadi kendala. Misalnya area cor beton tersebut mempunyai lalu lintas yang tinggi selama proyek berlangsung, jika langsung diaplikasikan Floor Hardener, maka lantai tersebut akan dilalui lalu lintas kendaraan proyek, padahal idealnya aplikasi Floor Hardener itu pada akhir proyek tersebut. Pada proyek Pondok Indah Residences ini menggunakan Floor Hardener dengan type Intrafloor SQ Non-metalic Dry-Shake Powder Floor Hardener yang berasal dari PT Gracia dan PT Winata Jaya Lestari. Gambar 24. Floor Hardener Sumber : Dokumentasi Pribadi, 2015

k. Styrofoam

Styrofoam pada proyek ini menggunakan tebal 50 mm untuk lapis pertama dan 25 mm untuk lapis ketiga dan keempat yang berguna untuk menghindari adanya retak thermal pada permukaan beton akibat perubahan yang dihasilkan oleh suhu dalam beton dengan suhu luar. Styrofoam juga berfungsi sebagai filter antara suhu udara luar dengan 91 suhu dalam beton. Dalam Proyek Apartement Pondok Indah ini menggunakan styrofoam yang berasal dari PT Winaya Jaya Lestari. Gambar 25. Styrofoam Sumber : Dokumentasi Pribadi, 2015

l. Busa

Busa adalah benda yang terbentuk dengan fungsi menghalangi banyak sekali gelembung gas dalam benda cair atau padat . Busa dalam proyek ini berfungsi sebagai perawatan dalam metode Matt Foundation agar mencegah pelepasan panas yang terlalu cepat pada area-area di dalam stek kolom dan corewall. Busa yang digunakan dalam Proyek Pondok Indah Residences ini berasal dari PT Winata Jaya Lestari dengan ukuran 200 mm 2 x 100 mm. Gambar 26. Busa Sumber : Dokumentasi Pribadi, 2015 92

m. Tenda Matt Foundation

Tenda yang dipakai dalam pengerjaan Mat Foundation ini berfungsi sebagai pelindung dalam proses pengecoran. Pengecoran ini dilakukan secara terus menurus, sehingga dalam pengecoran tidak diperbolehkan terkena bahan lain seperti air yang berasal dari hujan. Tenda ini juga digunakan untuk melindungi pengerjaan Mat Foundation terhadap cuaca yang tidak diinginkan. Gambar 27. Tenda Matt Foundation Sumber : Dokumentasi Pribadi, 2015

n. Terpal Biru

Terpal Biru pada proyek ini berguna untuk menghindari adanya retak thermal pada permukaan beton akibat perubahan yang dihasilkan oleh suhu dalam beton dengan suhu luar. Terpal biru juga berfungsi sebagai filter antara suhu udara luar dengan suhu dalam beton. Terpal biru merupakan lapis kelima pada proses perawatan Mat Foundation. Gambar 28. Terpal Biru Sumber : Dokumentasi Pribadi, 2015

o. Plastik Cor