Seleksi Bahan Pengukusan Penyaringan Pemasakan

Tabel 3.3 Peralatan dalam pembuatan saus pedas jamu biji merah

3.2.2.3 Pelaksanaan Eksperimen

Proses eksperimen yang dilakukan yaitu pembuatan saus pedas jambu biji merah dengan jenis dan perlakuan cabai yang berbeda. Saus jambu biji merah dibuat dengan menggunakan jenis cabai keriting merah kukus, cabai keriting merah mentah, cabai rawit putih kukus dan cabai rawit putih mentah. Pelaksanaan eksperimen terdiri dari tahap persiapan dan tahap pengolahan utama.

3.2.2.3.1 Seleksi Bahan

Seleksi bahan bertujuan untuk mendapatkan bahan yang memiliki kualitas baik dan bisa untuk diolah menjadi saus pedas jambu biji merah. Cabai yang digunakan adalah cabai keriting merah yang matang berwarna merah, cabai rawit putih yang matang berwarna jingga dan jambu biji merah varietas getas merah yang sudah matang dengan ditandai kulit buah yang sudah berwarna kuning, tekstur lunak, sedangkan bahan-bahan tambahan lainnya dipilih bahan yang berkualitas bagus dan layak digunakan. No. Nama Alat Jumlah 1. Timbangan digital 1 buah 2. Pisau 1 buah 3. Panci kukus 1 buah 4. Blender 1 buah 5. Saringan stainlees 1 buah 6. Botol kaca 140 ml 4 buah 7. Corong 1 buah 8. Sendok 1 buah 9. Wajan 1 buah 10. Sutil 1 buah 11 Kompor gas 1 buah 12. Termometer 1 buah

3.2.2.3.2 Pengukusan

Pada pembuatan saus pedas jambu biji merah dengan perlakuan kukus, baik cabai keriting merah ataupun cabai rawit putih bahan yang dikukus yaitu jambu biji merah, cabai keriting merah atau rawit putih dan bawang putih, sedangkan pada pembuatan saus pedas jambu biji merah dengan cabai keriting merah atau rawit putih mentah, bahan yang dikukus yaitu jambu biji merah dan bawang putih. Pengukusan dilakukan selama 10 menit pada suhu 100 C. 3.2.2.3.3 Penggilingan Penggilingan atau pemblenderan jambu biji merah, cabai dan bawang putih menggunakan blender untuk bumbu, lamanya proses pemblenderan yaitu 2 menit dengan menggunakan speed 2.

3.2.2.3.4 Penyaringan

Proses penyaringan dilakukan dengan menggunakan saringan stainlees steel16mesh. Penyaringan dilakukan untuk memisahkan ampasjambu biji merah dan cabai, terutama ampas berupa biji jambu biji merah dan biji cabai.

3.2.2.3.5 Pemasakan

Pemasakan bubur saus dilakukan di atas kompor dengan api kecil selama 20 menit sampai suhu 100 C, pengadukan dilakukan terus menerus secara perlahan. Pada proses pemasakan ini bahan lain yaitu gula dan garam ditambahkan pada adonan saus. Penambahan tepung maizena dilakukan saat saus sudah mendidih, maizena yang sudah dicairkan dimasukkan sambil terus diaduk agar tidak terjadi penggumpalan. Penambahan asam cuka dilakukan setelah diperoleh kekentalan yang diinginkan.

3.2.2.3.6 Pengisisan