Alasan Pemilihan Judul PENDAHULUAN

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Alasan Pemilihan Judul

Pariwisata merupakan industri global yang bersifat fenomenal. Perkembangan kepariwisataan dunia dari tahun ke tahun semakin meningkat bak dari jumlah wisatawan maupun jumlah pembelanjaannya. Bagi sebagian orang, berwisata menjadi kebutuhan dasar dan menjadi bagian dari privasi dan hak asasi manusia yang harus dihormati dan dilindungi. Pariwisata penting bagi negara karena menghasilkan devisa dan menggerakkan ekonomi lokal contohnya seperti perkembangan Hotel saat ini. Hotel adalah salah satu jenis akomodasi yang mempergunakan sebagian atau seluruh bangunan untuk menyediakan jasa pelayanan, penginapan, makanan dan minuman serta jasa lainnya bagi umum yang dikelola secara komersial serta memenuhi ketentuan yang telah ditetapkan, maka itu hotel mempunyai bagian – bagian yang penting dalam hotel yakni : Front Office, Housekeeping, Food and Beverage department. Membicarakan tentang hotel tidak akan terlepas dari pembahasan tentang standar operasional prosedur kerja yang dilaksanakan pramusaji dalam melayani tamu. Berdasarkan pengamatan penulis di Athena Coffee Shop ternyata masih banyak yang belum melaksanakan Standar Operasional Prosedur Kerja Coffee Shop tersebut sehingga terjadi permasalahan kesalahpahaman dengan tamu ataupun dengan pihak management 1 Universitas Sumatera Utara Adapun masalah yang terjadi karna kurangnya pelaksanaan standar operasional prosedur tidak mengikuti alur pelayanan yang baik dan tidak mencerminkan layaknya pramusaji yang profesional dalam bekerja. Pemasalahan tersebut mengakibatkan layanan yang diberikan kepada tamu menjadi kurang memuaskan. Hal ini dapat dilihat dari cara pramusaji melayani tamu yang terlihat berantakan dan kurang baik. Berdasarkan uraian diatas maka penulis ingin membahas masalah yang berhubungan dengan kurang terlaksanannya standar operasional prosedur kerja yang dilakukan pramusaji yang ada di Athena Coffee Shop pada Pacific Palace Hotel Batam melalui kerangka acuan penyusunan tugas akhir ini dengan judul “TINJAUAN TENTANG PELAKSANAAN STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR KERJA PRAMUSAJI PADA ATHENA COFFEE SHOP DI PACIFIC PALACE HOTEL BATAM”

1.2 Batasan Masalah