Bank berdasarkan Fungsinya Bank Berdasarkan Kepemilikannya

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Pengertian Bank

Defenisi Bank menurut Undang-Undang Republik Indonesia No.10 Tahun 1998 tanggal 10 November Tahun 1998 tentang Perbankan, bank adalah Badan Usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkannya kepada masyarakat dalam bentuk kredit dan atau bentuk-bentuk lainnya dalam rangka meningkatkan taraf hidup rakyat banyak. Di dalam bukunya, Mandala manurung 2004:118 menulis bahwa perbankan adalah lembaga keuangan yang paling besar sampai saat ini. Kelebihan perbankan yang utama dibandingkan dengan lembaga keuangan lainnya adalah diizinkannya mengumpulkan dana dari masyarakat dalam bentuk deposito. Posisi perbankan juga sangat strategis, karena merupakan lembaga keuangan yang paling utama yang diandalkan pemerintah dalam pelaksanaan kebijakan moneter.

2.2 Jenis-Jenis Bank

Pengelompokan lembaga perbankan di Indonesia diklasifikasikan berdasarkan fungsi, kepemilikan dan status.

1. Bank berdasarkan Fungsinya

Mandala manurung 2004:119, Berdasarkan UU No.141967, bank di Indonesia dikelompokkan menjadi : a. Bank Umum b. Bank Pembangunan Universitas Sumatera Utara c. Bank Tabungan d. Bank Pasar e. Bank Desa f. Bank Lainnya Dalam prakteknya pengelompokan bank ini kurang efektif, karena fungsi antara satu bank dengan bank lainnya seringkali tumpang tindih. Karena itu berdasarkan UU No.7 tahun 1992 tentang Perbankan, pengelompokan bank disederhanakan menjadi : a. Bank Umum Bank umum adalah bank yang melaksanakan kegiatan usaha secara konvensional dan atau berdasarkan prinsip syariah yang dalam kegiatannya memberikan jasa dalam lalu lintas pembayaran. b. Bank Perkreditan Rakyat BPR BPR adalah bank yang melaksanakan kegiatan usaha secara konvensional dan atau berdasarkan prinsip syariah yang dalam kegiatannya tidak memberikan jasadalam lalu lintas pembayaran.

2. Bank Berdasarkan Kepemilikannya

Dalam bukunya Faried Wijaya 1991 bank berdasarkan kepemilikannya adalah : a. Bank Milik Pemerintah Bank milik pemerintah adalah bank dimana akta pendiriannya maupun modalnya dimiliki oleh pemerintah, sehingga seluruh keuntungan bank dimiliki oleh pemerintah juga. Bank milik Universitas Sumatera Utara pemerintah antara lain: Bank Negara Indonesia 46 BNI 46, Bank Rakyat Indonesia BRI, dan Bank Tabungan Negara BTN. b. Bank Swasta Nasional Bank Swasta Nasional adalah bank yang seluruh atau sebagian besar modalnya dimiliki oleh swasta nasional serta akta pendiriannyapun didirikan oleh swasta, begitu pula pembagian keuntungannya juga diperuntukkan untuk swasta pula. Bank milik Swasta Nasional antara lain Bank Muamalat, Bank Central Asia BCA, Bank Bumi Putera, Bank Danamon, Bank Lippo, Bank Niaga, dan Bank Internasional Indonesia BII. c. Bank Milik Asing Bank milik asing adalah bank yang sekalipun beroperasi di Indonesia, tetapi sahamnya dimiliki oleh warga Negara lain. Bank milik asing antara lain: ABN MRO Bank, Citty Bank, Bank of Tokyo, dsb. d. Bank Campuran Bank campuran adalah bank yang sahamnya dimiliki oleh warga Negara Indonesia dan asing. Bank milik campuran antara lain: Sumitomo Niaga Bank, Bank Merincorp, Inter Pasific Bank, dsb.

3. Jenis bank dilihat dari statusnya