Director General Manager Secretary Marketing Manager Station Manager

2.3. Tinjauan Terhadap Deskripsi Jabatan

Deskripsi jabatan atau job description merupakan suatu pernyataan yang teratur dari suatu jabatan yang meliputi tentang penjelasan berbagai tugas, dan fungsi suatu jabatan. Penyusunan pernyataan ini hendaknya mudah dipahami guna menghindari timbulnya kesalahpahaman dan perbedaan pengertian dari masing- masing bagian dan jabatan di dalam organisasi. Berdasarkan struktur organisasi yang ada, berikut penulis akan menguraikan secara sederhana, apa saja yang menjadi tugas dan fungsi dari masing-masing bagian.

1. Director

Tugas : Memimpin seluruh bagian dalam menjalankan kegiatan perusahaan.

2. General Manager

Fungsi : Membantu Director dengan memimpin seluruh bagian dalam menjalankan kegiatan perusahaan. Tugas : a. Membuat perencanaan dan program kerja perusahaan baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang. b. Memperbaiki dan menyempurnakan segenap segi penataan agar tujuan organisasi dapat tercapai dengan efektif dan efisien. c. Melaporkan dan mendiskusikan data-data secara berkala kepada direksi d. Membimbing bawahan. e. Merencanakan mekanisme monitoring. Universitas Sumatera Utara f. Mendelegasikan tugas-tugas yang dapat dikerjakan oleh bawahan secara jelas. g. Melakukan pengawasan atau pengontrolan apakah bawahan mengerjakan sesuai dengan apa yang telah ditentukan.

3. Secretary

Tugas : Melaksanakan pekerjaan yang telah ditentukan dan membantu General Manager dalam menjalankan tugasnya.

4. Marketing Manager

Fungsi : Membantu penyusunan jadwal pemutaran iklan dan menyusun strategi marketing dan promosi perusahaan. Tugas : a. Melaksanakan pekerjaan seperti yang telah ditentukan. b. Menyusun rencana forecast bulanan dan tahunan. c. Menyusun rencana dan strategi untuk promosi perusahaan. d. Menyusun jadwal schedule pemutaran iklan bersama dengan kepala program. e. Menyiapkan laporan penyiaran iklan dan tagihan. f. Mengawasi pemutaran iklan. g. Menyiapkan materi produksi iklan. h. Menyiapkan surat-surat kepada klien biro iklan. i. Menjalin kerja sama dengan berbagai pihak yang dapat menunjang kegiatan promosi. Universitas Sumatera Utara j. Mendelegasikan tugas-tugas yang dapat dikerjakan oleh bawahan secara jelas. k. Melaporkan data-data serta kegiatan secara jelas. l. Menyiapkan rencana biaya operasional. m. Merencanakan mekanisme monitoring pemutaran iklan.

5. Station Manager

Fungsi : Membantu General Manager dalam menciptakan dan memelihara hubungan baik antara perusahaan dengan masyarakat pendengar. Tugas : a. Merencanakan kegiatan bagian siaran. b. Mengorganisir kegiatan bagian siaran. c. Mengarahkan, mengkoordinir, dan mengawasi kegiatan bagian siaran. d. Menyiapkan log book siaran dan log book teknik untuk arsip. e. Menjamin suasana kerja yang baik. f. Mengambil alih tugas bawahan yang berhalangan untuk melaksanakannya. g. Melaksanakan tugas-tugas lain yang dibebankan oleh atasan. h. Mendelegasikan tugas-tugas yang dapat dikerjakan oleh bawahan. i. Menyusun bahan-bahan atau materi kebutuhan bagian siaran dan studio. j. Menyiapkan rencana biaya operasional. k. Mengawasi kegiatan bagian siaran. l. Memberi info mengenai acara-acara khusus baik yang telah mengudara maupun yang belum. Universitas Sumatera Utara

6. Finance