Menurut Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2012 Tentang

F. Menurut Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2012 Tentang

Tanggung Jawab Sosial Dan Lingkungan Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2012 tentang Tanggung Jawab Sosial Lingkungan merupakan peraturan pelaksanaan yang berasal dari Perintah Pasal 74 ayat 4 Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas. Berdasarkan Pasal 2 Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2012 tentang Tanggung Jawab Sosial Lingkungan dijelaskan bahwa setiap perseroan mempunyai tanggung jawab sosial dan lingkungan. 170 Hal ini berbeda dengan ketentuan yang diatur dalam Pasal 3 Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2012 tentang Tanggung Jawab Sosial Lingkungan yang klausulanya lebih menegaskan bahwa bagi perseroan yang menjalankan kegiatan usahanya di bidang danatau berkaitan dengan sumber daya alam berdasarkan Undang-Undang mempunyai kewajiban dalam melaksanakan tanggung jawab sosial dan lingkungan termasuk pelestarian fungsi lingkungan hidup. 171 Perbedaan dari kedua Pasal ini yang mengatur mengenai tanggung jawab sosial dan lingkungan adalah Pasal 2 Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2012 tentang Tanggung Jawab Sosial Lingkungan menjelaskan tanggung jawab sosial dan lingkungan yang bersifat philantrophy 172 170 Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2012 tentang Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan, Pasal 2. 171 Ibid., Pasal 3. atau secara moral mempunyai 172 Philantrophy adalah the act of donating money, goods, time, or effort to support a charitable cause, usually over an extended period of time and in regard to a defined objective . Dari defenisi tersebut, jelas dapat dilihat bahwa tujuan kegiatan philantrophy adalah kegiatan yang bersifat amal charity. Baca dalam Gunawan Widjaja dan Yeremia Ardi Pratama, Op.Cit., hlm. 20. komitmen untuk bertanggung jawab atas tetap terciptanya hubungan perseroan yang serasi dan seimbang dengan lingkungan dan masyarakat setempat sesuai dengan nilai, norma, dan budaya masyarakat tersebut. Sedangkan Pasal 3 Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2012 tentang Tanggung Jawab Sosial Lingkungan menjelaskan tanggung jawab sosial dan lingkungan yang bersifat mandatory kewajiban. Pada Pasal 4 Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2012 tentang Tanggung Jawab Sosial Lingkungan menjelaskan bahwa Direksi melaksanakan tanggung jawab sosial dan lingkungan berdasarkan rencana kerja tahunan perseroan yang memuat rencana kegiatan dan anggaran yang dibutuhkan setelah mendapat persetujuan Dewan Komisaris atau RUPS sesuai dengan anggaran dasar, kecuali peraturan perundang-undangan menentukan lain bahwa persetujuan kerja diberikan oleh RUPS. 173 Secara keseluruhan, Peraturan Pemerintah Nomor 40 Tahun 2007 tentang Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan belum mengatur secara rinci kewajiban dari pelaksanaan tanggung jawab sosial dan lingkungan, berapa batas kepatutan dan kewajaran dalam menyusun rencana kegiatan dan anggaran. serta bentuk kegiatan dari pelaksanaan tanggung jawab sosial dan lingkungan. 173 Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2012 tentang Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan, Pasal 4 ayat 1, ayat 2 dan Penjelasan Pasal 4 ayat 1.

G. Menurut Peraturan Pemerintah Nomor 27 Tahun 2012 Tentang Izin