Proporsi Penderita Demam Tifoid Berdasarkan Status Perkawinan Proporsi Penderita Demam Tifoid Berdasarkan Tempat Asal

6.7. Proporsi Penderita Demam Tifoid Berdasarkan Status Perkawinan

Proporsi penderita demam tifoid berdasarkan status perkawinan yang rawat inap di RS. Tentara TK-IV 01.07.01 Pematangsiantar Tahun 2008 dapat dilihat pada gambar 6.7. 40 60 Tidak Kaw in Kaw in Gambar 6.7. Diagram Pie Penderita Demam Tifoid Berdasarkan Status Perkawinan Rawat Inap di RS. Tentara TK-IV 01.07.01 Pematangsiantar Tahun 2008 Berdasarkan gambar 6.7 dapat dilihat bahwa proporsi penderita demam tifoid berdasarkan status perkawinan yang tertinggi adalah tidak kawin 60 dan penderita yang kawin 40. Hal ini berkaitan dengan jumlah penderita demam tifoid di RS. Tentara TK-IV 01.07.01 Pematangsiantar Tahun 2008 lebih banyak pada usia 21-30 tahun yang sebagian besar merupakan pelajarmahasiswa sehingga banyak yang belum kawin. Rani N. F. Nainggolan : Karakteristik Penderita Demam Tifoid Rawat Inap Di Rumah Sakit Tentara TK-IV 01.07.01 Pematangsiantar Tahun 2008, 2010. Hal ini sesuai dengan penelitian yang dilakukan Ifera N. di RS. Harapan Pematangsiantar pada tahun 2006 dengan desain case series bahwa proporsi tertinggi penderita demam tifoid tidak kawin 68,4. 24

6.8. Proporsi Penderita Demam Tifoid Berdasarkan Tempat Asal

Proporsi penderita demam tifoid berdasarkan tempat asal yang rawat inap di RS. Tentara TK-IV 01.07.01 Pematangsiantar Tahun 2008 dapat dilihat pada gambar 6.8. 2,1 97,9 Kota Pematangsiantar Luar Kota Pematangsiantar Gambar 6.8. Diagram Pie Penderita Demam Tifoid Berdasarkan Tempat Asal Rawat Inap di RS. Tentara TK-IV 01.07.01 Pematangsiantar Tahun 2008 Berdasarkan gambar 6.8 dapat dilihat bahwa proporsi penderita demam tifoid berdasarkan tempat asal tertinggi dari dalam Kota Pematangsiantar 97,9 dan dari luar kota Pematangsiantar 2,1. Hal ini diasumsikan karena letak RS. Tentara TK- IV 01.07.01 terletak di kota Pematangsiantar sehingga banyak penderita yang berasal dari kota Pematangsiantar. Rani N. F. Nainggolan : Karakteristik Penderita Demam Tifoid Rawat Inap Di Rumah Sakit Tentara TK-IV 01.07.01 Pematangsiantar Tahun 2008, 2010.

6.9. Proporsi Penderita Demam Tifoid Berdasarkan Gejala Subjektif Symptom